Cara menampilkan lencana di FB Lite

HiPoin.com – Fitur lencana menghiasi grup Facebook yang mengaktifkan fitur ini. Lencana Facebook akan muncul jika pihak pengelola halaman dan grup mengaktifkannya. Adanya lencana membuat anggota grup yang awalnya silent reader menjadi lebih aktif.

Saya sendiri mengakses Facebook hanya untuk melihat informasi menarik dan jarang bertanya atau membagikan suatu hal ke grup. Oleh karena itu saya tidak memiliki lencana atau badge Facebook di akun saya di grup manapun.

Bagi kamu yang belum tau, lencana atau badge hanya berlaku di satu grup. Misalnya kamu memiliki lencana di grup A, lencana yang kamu dapatkan tidak akan muncul di grup B-Z. Supaya di grup B-Z juga mendapatkan lencana kamu harus aktif di grup B-Z, tidak hanya di grup A saja.

Lencana yang ada di grup Facebook terdiri dari 6 lencana. Yaitu Admin, Moderator, Conversation Starter, Rising Star, Visual Storyteller, dan New Member. Apa saja arti dan pengertian lencana di akun Facebook yang tampil di grup?

Supaya kamu tau arti masing-masing lencana Facebook kamu bisa baca artikel ini sampai selesai. Karena kali ini saya akan menjelaskan tentang pengertian masing-masing lencana yang ada di Facebook. Selain itu saya juga akan membahas bagaimana cara mendapatkan lencana atau badge tadi.

Namun sebelum lanjut kamu bisa baca artikel tentang cara merubah ukuran font di aplikasi Lite. Ukuran font bisa disesuaikan dengan kenyamanan mata kamu saat menggunakan aplikasi Lite untuk mengakses akun Facebook yang kamu miliki.

Lencana Facebook Yang Ada di Grup

Lencana Admin

Cara menampilkan lencana di FB Lite

Lencana Facebook yang akan saya bahas pertama kali yaitu lencana Admin. Lencana ini akan di dapatkan semua admin grup ketika admin mengaktifkan fitur lencana di grup yang mereka kelola. Lencana ini memiliki ciri khusus seperti perisai, karena bebas ingin melakukan apapun di grup yang mereka kelola.

Lencana Moderator

Cara menampilkan lencana di FB Lite

Walaupun sama-sama menjadi pengurus suatu grup, akan tetapi level admin dan moderator berbeda. Oleh karena itu badge Facebook untuk Admin dan Moderator juga berbeda. Ada beberapa hal yang tidak bisa dilakukan oleh Moderator, oleh karena itu lencana Moderator sedikit berbeda dengan lencana Admin.

Lencana Pembuka Percakapan (Conversation Starter)

Cara menampilkan lencana di FB Lite

Lencana yang akan di berikan kepada semua anggota grup termasuk admin dan moderator yang aktif dalam grup, khususnya aktif mengirimkan postingan atau rajin membuat thread. Bebas ingin postingan tulisan saja atau beserta gambar dan foto, intinya sering membuat postingan menarik yang banyak menarik anggota lainnya.

Untuk mendapatkan lencana Pembuka Percakapan kamu harus rajin mengirimkan postingan ke grup yang sering kamu kunjungi. Bagaimana bentuk badge Conversation Starter? bentuknya segelas cangkir kopi panas yang sangat cocok diminum saat berdiskusi.

Lencana Rising Star

Cara menampilkan lencana di FB Lite

Lencana Facebook yang berikutnya yaitu Rising Star. Lencana atau badge Rising Star akan diberikan kepada anggota yang aktif dalam membuat postingan yang menarik dalam 1 bulan pertama setelah ia bergabung ke grup tersebut. Ciri khusus lencana ini yaitu bintang yang terbang ke atas.

Lencana Visual Storyteller

Cara menampilkan lencana di FB Lite

Bagi kamu yang sering mengirimkan gambar dan foto ke grup, kemungkinan besar kamu akan mendapatkan lencana yang satu ini. Karena lencana Visual Storyteller diberikan kepada anggota yang aktif mengirimkan foto, gambar, atau video ke grup.

Bebas hanya berupa foto atau video saja, yang terpenting ada salah satu dari kedua konten tersebut. Sedangkan jika kamu hanya mengirimkan tulisan teks atau postingan tulisan yang akan kamu dapatkan hanya lencana Pembuka Percakapan atau Conversation Starter.

Bagaimana bentuk lencana Visual Storyteller? bentuknya gambar pemandangan dengan balon pikiran.

Lencana Anggota Baru (New Member)

Cara menampilkan lencana di FB Lite

Yang terakhir yaitu lencana Anggota Baru. Lencana yang akan di berikan kepada setiap anggota yang barus bergabung ke grup dalam kurun waktu 2 minggu terakhir. Ciri khusus lencana Anggota baru yaitu tangan yang melambai.

Semua lencana diatas akan tampil jika admin grup mengaktifkan fitur lencana di grup yang mereka kelola. Lencana Facebook Admin dan Moderator akan langsung muncul pada akun Facebook yang termasuk admin dan moderator grup.

Sedangkan lencana lainnya seperti Pembuka Percakapan, Rising Star, Visual Storyteller, dan Anggota Baru akan muncul jika akun sudah memenuhi kriteria masing-masing lencana serta akan hilang sendiri jika sudah tidak memenuhi kriteria lencana.

Misalnya kamu ingin menghilangkan lencana Anggota Baru atau New Member, saya akan membahasnya di artikel berikutnya. Jadi itu dia yang bisa saya jelaskan tentang lencana Facebook atau lencana di akun Facebook yang tampil di grup.

Selain keenam lencana di atas, ada juga lencana Facebook yang tampil di halaman atau fanspage yaitu lencana Tops Fans atau Penggemar Terbaik. Sebelum saya akhiri pembahasan kali ini kamu perlu tau cara melihat semua pesan belum dibaca di Facebook lewat Messenger desktop.

Bagaimana cara melihat lencana di Facebook?

Ketuk di kanan atas Facebook. Buka Halaman Anda. Klik di kanan atas. Klik Lencana Facebook.

Apa maksud lencana di Facebook?

Lencana menunjukkan kepada orang siapa Anda atau apa yang telah Anda capai di grup. Jika Anda memiliki lencana dan mengizinkannya ditampilkan, lencana itu akan muncul di postingan grup, komentar, dan profil untuk grup tersebut. Ketuk di kanan bawah Facebook dan ketuk Grup, lalu Grup Anda dan pilih grup Anda.