Cara memasak nasi cepat matang

Cara memasak nasi cepat matang

Source

Memasak nasi adalah kegiatan yang pernah dilakukan oleh siapapun. Kegiatan ini sering dilakukan oleh ibu rumah tangga, bapak-bapak sampai anak kos. Mamasak nasi sangat praktis saat ini karena ada alat yang namanya rice cooker. Rice cooker benar-benar mempermudah kita memasak nasi.

Meskipun sudah ada rice cooker, namun kadang-kadang persediaan nasi sering habis dan baru diketahui di saat kita mau makan, sementara perut sudah keroncongan dan harus segera diisi. Jika kita memasak secara normal maka membutuhkan waktu yang lama, sering sampai satu jam lebih. Lamanya waktu yang dibutuhkan tentu tergantung banyak sedikitnya beras yang dimasak dan air yang digunakan.

Cara memasak nasi cepat matang

Source

Ternyata memasak nasi itu dapat dipercepat dari waktu normal. Waktu yang dibutuhkan hanya setengah atau sepertiga dari waktu normal. Cara memasak nasi cepat adalah sebagai berikut:

  1. Ambil beras dan cuci.
  2. Ambil air sesuai dengan jumlah yang diperlukan, dapat ditakar dengan gelas takar.
  3. Masukkan air ke dalam panci dan masak sampai mendidih dengan menggunakan kompor.
  4. Masukkan air mendidih tadi ke dalam rice cooker yang sudah berisi beras.
  5. Ratakan beras dengan menggunakan sedok nasi.
  6. Hubungkan rice cooker dengan listrik.
  7. Tunggu, nasi akan segera masak.

Cara memasak nasi cepat matang

Source

Selamat makan.

@ismadi


Note: Tips ini ditulis berdasarkan pengalaman pribadi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Zaman modern sekarang ini, banyak masyarakat yang terbiasa masak nasi dengan rice cooker.

Masak nasi dengan rice cooker dinilai lebih ringkas dan cepat matang bila dibandingkan menanak nasi secara tradisional.

Namun jika ingin masak nasi dengan rice cooker agar nasi lebih cepat matang lagi, bisa menggunakan air mendidih.

Melansir sajiansedap.id, masak nasi menggunakan air mendidih pada rice cooker membuat nasi akan lebih cepat matang.

Ibaratnya, air tidak perlu dipanaskan lagi oleh rice cooker, sehingga mempercepat proses pematangan beras menjadi nasi.

Cara ini disarankan bagi yang sedang terburu-buru memasak nasi.

Jangan khawatir, air mendidih tidak akan merusak lapisan antilengket pada panci rice cooker.

Baca Juga: Bisa Bikin Nyawa Satu Rumah Terancam, Tolong Jangan Sembarangan Masak Nasi Goreng, Begini Cara yang Benar dan Sehat

Lapisan antilengket akan tetap aman selama beras sudah ada di dalam panci rice cooker yang akan dituangkan air mendidih.

Dengan begitu, air panas akan langsung menyebar pada beras.

Pada dasarnya, memasak nasi menggunakan air mendidih dan air dingin tak ada masalah.

Air dingin atau panas boleh dipakai untuk memasak nasi.

Lalu, bagaimana dengan jumlah takaran air yang sebaiknya digunakan saat masak nasi di rice cooker?

Mengutip kompas.com dari buku 'Nasi Komplit' karya Yasa Boga terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, tekstur nasi setelah matang dipengaruhi oleh jenis beras.

Ada beberapa jenis beras yang membutuhkan banyak air, tapi ada pula yang justru sebaliknya.

Baca Juga: Karyawan ini Diam-diam Masak Nasi di Kantor, Bos yang Memergoki Justru Lakukan Hal ini Setelah Mendengar Alasan Dibaliknya

Namun takaran air yang digunakan tak bisa sepenuhnya dijadikan patokan.

Pasalnya beberapa orang memiliki preferensi masing-masing mengenai tekstur nasi yang disukai.

Sebagai panduan, jika menggunakan mangkuk atau gelas sebagai takaran, maka perbandingan beras dan air umumnya adalah 1:1,5.

Artinya, tiga mangkuk beras minimal membutuhkan 4,5 mangkuk air.

Mengutip dari laman Southern Living, untuk beras long grain atau berbulir panjang rasio air dan beras yang umum digunakan yakni 2:1.

Artinya, satu gelas beras dapat dimasak dengan dua gelas air.

Sebagai tambahan, jenis beras long grain ini cocok digunakan untuk membuat nasi goreng.

Baca Juga: Niat Untung Malah Buntung, 2 Kesalahan Fatal Ini Sering Banget Dilakukan Ibu-ibu Saat Masak Nasi, Efeknya Ternyata Cukup Mengerikan Loh

Sebab, teksturnya agak keras dan butiran nasinya terpisah-pisah.

Sementara, satu gelas beras berbulir pendek dapat dimasak dengan dengan 1,25 air.

Penggunaan airnya tidak terlalu banyak sebab beras ini mudah lembek dan sedikit lengket saat menjadi nasi.

(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Cara memasak nasi cepat matang

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan.

Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Bagaimana cara menanak nasi di kompor?

Cara Masak Nasi di Kompor.
Cuci Beras. sumber: americatestkitchen.com. ... .
2. Takaran Air yang Tepat. sumber: huffpost.com. ... .
3. Gunakan Api Sedang. sumber: tastessnce.com. ... .
4. Tutup Panci saat Dimasak. sumber: thespruceeats.com. ... .
Jangan Langsung Diaduk Setelah Matang. sumber: foodnetwork.com..

Berapa lama memasak nasi di panci?

Cara memasak nasi putih: Masak nasi dengan api sedang. Sambil menunggu, siapkan panci kukus untuk menanak nasi. Setelah nasi dalam panci sudah setengah matang, pindahkan nasi ke dalam panci kukus. Kukus nasi sekitar 15-30 menit sesuai porsi nasi yang dimasak.

Kenapa nasi cepat basi di kukus?

Jika rice cooker kurang bersih, bakteri yang ada bisa membuat nasi kamu semakin cepat basi, lho.

Apa manfaat masak nasi pakai jeruk nipis?

Ada beberapa manfaat masak nasi dengan air jeruk nipis: - Nasi bisa menjadi lebih wangi. Ini membuat Moms lebih lahap saat makan. - Masak nasi dengan air jeruk nipis buat nasi jadi lebih lembut, pulen, bersih, tidak mudah kering, dan tidak cepat basi.