Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

Perbedaan Monokotil dan Dikotil – Tumbuhan yang dipelajari dalam ilmu biologi dibedakan menjadi dua jenis berdasarkan jumlah dari keping bijinya. Yaitu tumbuhan monokotil serta tumbuhan dikotil.

Tentu hal tersebut membuat banyak sekali perbedaan diantara keduanya, baik yang dapat dikenali secara langsung maupun dari bentuk bagian dalam pada tumbuhan itu sendiri.

Monokotil dan dikotil merupakan pengelompokan tumbuhan yang didasarkan pada jumlah keping biji yang terdapat di dalam tumbuhan tersebut, selain berbeda dalam jumlah keping biji.

Tumbuhan dikotil dan monokotil juga memiliki perbedaan dalam hal lainnya. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak pada penjelasan berikut.

1) Jumlah keping biji pada tumbuhan monokotil mempunyai satu kotiledon, sedangkan jumlah keping biji pada tumbuhan dikotil memiliki dua kotiledon.

2) Tumbuhan monokotil memiliki tulang daun yang sejajar maupun melengkung, sedangkan pada tumbuhan dikotil memiliki tulang daun menyirip ataupun menjari.

Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali
Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

3) Batang pada tumbuhan monokotil, memiliki berkas pengangkut yang tersebar. Sedangkan pada tumbuhan dikotil memiliki berkas pengangkut yang tersusun rapi dalam sebuah lingkaran.

4) Kemudian, perbedaan monokotil dan dikotil dapat dilihat pada bagian bunganya. Untuk tumbuhan monokotil hanya memiliki mahkota bunga 3 pasang atau sebanyak kelipatannya. Sedangkan pada tumbuhan dikotil sebanyak, 2, 4, 5, atau lebih secara kelipatannya.

5) Tumbuhan monokotil mempunyai sistem perakaran serabut, sedangkan untuk tumbuhan monokotil mempunyai sistem perakaran tunggang.

Baca juga: Tumbuhan Yang Menyimpan Cadangan Makanan

Perbedaan Tumbuhan Monokotil dan Dikotil pada Bagian Akar, Batang dan Daun

A. Perbedaan pada bagian akar

Apabila dilihat dari struktur penyusunnya, maka tumbuhan monokotil dan tumbuhan dikotil mempunyai struktur yang berbeda. Perbedaan tersebut pada tumbuhan monokotil yaitu akar tidak mempunyai kambium, bagian perisikel tersusun atas beberapa sel serta memiliki bentuk akar lateral. Letak pembuluh xylem dan floem tersusun secara berseling dengan jumlah yang begitu banyak.

Sedangkan pada tumbuhan dikotil, struktur bagian akarnya tidak terdapat empulur. Pembuluh xylem berada pada bagian tengah akardan pembuluh floem terletak di sebelah luar bagian dari xylem yang mana diantara keduanya dibatasi oleh cambium.

Pada pembuluh xylem tumbuhan dikotil mempunyai dinding yang tebal, memiliki parenkim lebih banyak, serta sedikit berserat. Bagian perisikelnya tersusun atas selapis sel. Dan batas antara kaliptra dengan ujung akar tidak terlihat jelas.

B. Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada Bagian Batang Tumbuhan

Batang tumbuhan monokotil umumnya tidak akan terdapat pertumbuhan sekunder, kemudian tidak akan ditemui rambut pada bagian epidermisnya. Untuk berkas pembuluh angkut dilindungi oleh selubung berkas pembuluh. Tidak terdapat parenkim floem. Umumnya lapisan pada bagian bawah epidermis atau pada bagian hypodermis berupa sklerenkim. Dan ukuran berkas pembuluh berbeda.

Untuk batang tumbuhan dikotil tidak memiliki rongga pada berkas pengangkutnya, berkas pengangkut juga tidak memiliki selubung. Pada batang dikotil memiliki parenkim floem. Memiliki pertumbuhan sekunder yang disebabkan karena terbentuknya meristem latera. Dan untuk ukuran berkas pengangkutnya seragam.

Selain itu pada batang tumbuhan dikotil memiliki jaringan epidermis tunggal serta mempunyai kutikula tebal, serta terdapat rambut pada bagian epidermisnya.

Bagian hipodermis tumbuhan dikotil umumnya yaitu kolenkim. Memiliki pembuluh xylem yang kecil, memiliki serat banyak, akan tetapi bagian parenkimnya sedikit. Dan pembuluh xylem pada tumbuhan dikotil akan membentuk lingkaran tahun yang biasanya digunakan untuk mengetahui umur tumbuhan.

Baca juga: Pengertian Reboisasi, Manfaat, Tujuan dan Fungsinya

C. Perbedaan Tumbuhan Monokotil dan Dikotil pada Bagian Daun

Daun tumbuhan monokotil mempunyai sel kipas pada bagian epidermis bagian atasnya yang memiliki fungsi untuk membuka serta menutupnya daun. Memiliki selubung berkas pembuluh yang terbentuk dari sklerenkim.

Untuk pembuluh xylem tumbuhan dikotil terdiri dari 2 metaxylem serta memiliki 2 prooxylem. Dan untuk stomata berada pada bagian epidermis atas dan epidermis bawah.

Sedangkan daun tumbuhan dikotil memiliki pembuluh xylem yang banyak tersusun atas metaxylem dan protoxylem. Untuk stomata hanya terdapat pada epidermis bagian bawah.

Selubung berkas pengangkutnya tersusun dari kolenkim, serta jaringan mesofilnya dibedakan menjadi jaringan parenkim spons dan jaringan palisade.

Baca juga: Tempat Cadangan Makanan Pada Daun, Akar dan Bunga

Nah, apabila ada pertanyaan terkait Perbedaan Monokotil dan Dikotil bisa ditulis di bawah ini.

Daftar Pustaka:

Mulyani, Sri. (2018). Anatomi Tumbuhan. Yogyakarta: Kanisius.

Tjitrosoepomo, Gembong. (2013). Taksonomi Tumbuhan Spermatophyta. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Tumbuhan dikotil memiliki biji yang terbelah dalam beberapa bagian (2 atau lebih), sedangkan biji monokotil tidak memiliki belahan. Selain perbedaan utama pada struktur bijinya, kedua kelompok tumbuhan tersebut dapat dibedakan dari batangnya. Tumbuhan dikotil dan monokotil memiliki struktur anatomi batang yang berbeda. Batang dikotil dapat tumbuh besar dan tinggi, sedangkan batang monokotil umumnya tidak sebesar dan setinggi dikotil. Perbedaan utama pada batang dikotil dan monokotil adalah pada struktur jaringan pembuluhnya. Perhatikanlah gambar berikut untuk memahami perbedaan batang dikotil dan monokotil.

Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

Perbedaan batang dikotil dan monokotil adalah sebagai berikut. Batang dikotil

  • Ikatan pembuluh tersusun dalam 1 lingkaran
  • Floem terletak disebelah luar xilem
  • Terdapat kambium di antara floem dan xilem
  • Mengalami pertumbuhan sekunder (Pertambahan diameter batang akibat perkembangan kambium)
  • Jaringan dasar dapat dibedakan menjadi korteks dan empulur
  • Tidak terdapat sel-sel seludang pembuluh (sel-sel khusus yang membungkus xilem dan floem seperti yang terdapat pada daun)

Batang monokotil

  • Ikatan pembuluh tersebar
  • Floem dan xilem bersebelahan
  • Tidak terdapat kambium di antara floem dan xilem
  • Tidak mengalami pertumbuhan sekunder
  • Jaringan dasar tidak dibedakan menjadi korteks dan empulur
  • Terdapat sel-sel seludang pembuluh

Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

Ilustrasi tumbuhan. (Photo by Karolina Grabowska from Pexels)

Bola.com, Jakarta - Tumbuhan berbunga atau angiospermae berdasarkan jumlah kepingnya bijinya dibedakan menjadi dua jenis, yakni dikotil dan monokotil.

Tumbuhan dikotil merupakan tumbuhan berkeping atau berbiji dua. Yap, tumbuhan dikotil umumnya memiliki sepasang keping biji atau kotiledon dalam embrio benih.

Monokotil merupakan kelompok tumbuhan yang hanya memiliki satu keping biji saja. Jadi, saat sedang berkecambah, biji tumbuhan monokotil tidak membelah.

Perbedaan dikotil dan monokotil yang utama ada pada jumlah keping bijinya. Sesuai namanya, tumbuhan monkoitl memiliki satu keping biji, sedangkan tumbuhan dikotil memiliki dua keping biji.

Suatu tumbuhan dapat diketahui apakah termasuk kategori monokotil atau dikotil dengan melihat beberapa ciri fisiknya.

Dilihat dari bentuk daun, struktur akar, bentuk bunga, dan struktur batangnya, tumbuhan monokotil memiliki perbedaan yang jelas dengan tumbuhan dikotil. Seperti apa perbedaan dikotil dan monokotil pada tumbuhan?

Berikut ini rangkuman tentang perbedaan dikotil dan monokotil pada tumbuhan, seperti dilansir dari laman zonareferensi.com, Jumat (27/8/2021).

Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

Ilustrasi tumbuhan dikotil. (sumber: pixabay)

Perbedaan Dikotil dan Monokotil pada Biji

Seperti yang telah disebutkan di atas, perbedaan dikotil dan monokotil yang utama terdapat pada jumlah keping bijinya. Sesuai namanya, tumbuhan monootil memiliki satu keping biji, sedangkan tumbuhan dikotil memiliki dua keping biji.

Tumbuhan monokotil tidak akan mengalami pembelahan saat berkecambah, sementara tumbuhan dikotil akan membelah menjadi dua saat perkecambahan.

Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada Akar

Selain pada biji, perbedaan dikotil dan monokotil terdapat pada bentuk akarnya. Akar pada tumbuhan monokotil adalah akar serabut yang tipis dan kecil serta umumnya memiliki tudung akar.

Sedangkan tumbuhan dikotil memiliki akar tunggang yang bercabang dan kuat serta umumnya tidak memiliki tudung akar.

Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

Ilustrasi tumbuhan monokotil. (Sumber: Pixabay)

Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada Daun

Tak hanya biji dan akar, bentuk daun juga bisa jadi perbedaan dikotil dan monokotil. Pada tumbuhan monokotil, bentuk daunnya umumnya memanjang dengan tulang daun yang sejajar.

Sementara pada tumbuhan dikotil, bentuk daunnya lebih melebar dengan tulang daun yang menjari atau menyirip.

Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada Batang

Bagian batang bisa digunakan untuk membedakan tumbuhan dikotil dan monokotil. Tumbuhan monokotil umumnya batangnya tidak bercabang, tidak memiliki kambium serta terus tumbuh meninggi.

Sedangkan batang tumbuhan dikotil umumnya bercabang serta memiliki kambium pada perbatasan antara jaringan xilem dan floem.

Struktur anatomi batang monokotil dan dikotil memiliki perbedaan dalam hal berikut ini kecuali

Ilustrasi tumbuhan monokotil. (Sumber: Pixabay)

Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada Bunga

Perbedaan tumbuhan monokotil dan dikotil dapat dilihat pada bagian bunganya. Pada tumbuhan monokotil, bagian bunga umumnya memiliki kelopak dengan jumlah tiga atau kelipatannya.

Sedangkan bunga tumbuhan dikotil umumnya memiliki kelopak dengan jumlah 2, 4, 5 atau kelipatan-kelipatannya.

Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada Berkas Pengangkut

Pada berkas pengangkut terdapat perbedaan antara tumbuhan dikotil dan monokotil. Pada tumbuhan monokotil, berkas pengakut umumnya tersebar di seluruh batang tanpa susunan khusus.

Sementara berkas pengangkut pada tumbuhan dikotil umumnya teratur membentuk cincin atau melingkar.

Sumber: Zonareferensi