Mengapa hp apple harganya mahal

iPhone memiliki pangsa pasar tersendiri dan dianggap sebagian masyarakat hanya diperuntukkan bagi orang kaya. Benarkah demikian? Lantas, kenapa iPhone mahal? Yuk, temukan alasannya di sini!

Anggapan banyak orang mengenai harga iPhone yang mahal dan semata-mata hanya untuk gengsi belaka mungkin sudah menjadi rahasia umum.

Maka dari itu, tak heran jika ada anggapan iPhone diciptakan untuk kalangan tertentu.

Dari berbagai pandangan yang bermunculan, nyatanya iPhone tetap digandrungi, lo.

Lalu, kenapa harga iPhone mahal?

Steve Jobs selaku pendiri Apple yang memproduksi iPhone, sempat memberikan pernyataan bahwa produknya tak ingin dianggap sebagai pencipta, melainkan sebagai perusahaan atau merek terkenal di dunia.

Mengutip kompas.com dari Goriber Tech dan sumber lainnya, ada beberapa alasan yang membuat harga iPhone dibanderol tinggi.

1. iPhone Memiliki Keamanan Tinggi

Mengapa hp apple harganya mahal

Alasan kenapa iPhone mahal salah satunya terkait keamanan yang tersemat dalam produk tersebut.

Nyaris seluruh produk Apple, termasuk iPhone, mempunyai keamanan tingkat tinggi sehingga para penggunanya merasa nyaman.

Tak heran jika para pemilik iPhone umumnya orang-orang yang memprioritaskan pada keamanan.

2. Software dan Hardware Berkualitas

Selanjutnya, sebagaimana informasi dari Goriber Tech, produk Apple termasuk iPhone memakai software dan hardware dengan kualitas terbaik.

Dari sisi ini, pengguna yang pernah menggunakan ponsel iPhone dan Android mengamininya.

Bahkan, selama fisiknya tidak rusak, pengguna iPhone masih dapat memakainya dengan pengalaman yang sama ketika awal membeli.

3. User Interface yang Simpel dan Mudah

Kemudahan user interface suatu produk, terutama ponsel, menjadi salah satu hal penting supaya pengguna tidak berpaling kepada kompetitor.

Dalam hal ini, iPhone sering kali berusaha membuat produk yang simpel secara pemakaian tetapi memiliki teknologi paling mutakhir.

4. Inovasi Selalu Update

Mengapa hp apple harganya mahal

Produk Apple kerap muncul dengan inovasi terbaru untuk mewadahi para pengguna.

Alih-alih mengikuti kompetitor, iPhone justru sering menjadi yang terdepan dalam hal inovasi dan diikuti oleh pesaing.

Misalnya saja desain series Notch yang sempat diragukan, tetapi seiring waktu justru banyak kompetitor yang mengadopsinya.

5. Kualitas Kamera iPhone yang Oke

iPhone menjadi smartphone yang unggul dari kualitas kamera yang dihasilkan karena ragam fitur terbaik, termasuk fitur perekaman video High Definition (HD).

6. iPhone Punya Nilai Prestisius

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, pemilik iPhone dianggap memiliki prestise tersendiri karena produk ini seolah telah mempunyai branding tersebut yang telah dibangun bertahun-tahun.

Jadi, meski harganya mahal, orang-orang tetap ingin tetap memburunya karena kualitasnya yang dianggap mumpuni.

***

Itulah alasan kenapa iPhone mahal, Property People.

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Baca informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi 99.co/id dan rumah223.com untuk menemukan hunian terbaik, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Salah satunya seperti Nuansa Alam Setiabudi Clove yang berada di Kawasan Bandung.

Nextren.com - iPhone adalah gadget mahal yang tetap diburu penggemarnya.

Dibandingkan dengan smartphone Android dengan harga sekelas, maka harga iPhone tetap lebih mahal.

Anehnya, meski terbilang mahal, namun iPhone tetap menjadi salah satu pilihan smartphone yang diburu oleh banyak orang.

Mengapa iPhone begitu mahal?

Ternyata, tujuan utama Steve Jobs sang pendiri Apple adalah untuk memantapkan diri sebagai merek di pasar.

Bukan sebagai merek kecil, tetapi sebagai merek terkenal di seluruh dunia.

Baca Juga: Pria Ini Beli iPhone 13 Pro Max dan Dilempar dari Lantai Dua, Akhirnya Nyesek!

Menurut tren itu, Apple telah memberikan hal-hal baik kepada pelanggan sejak awal perjalanan mereka.

Memang benar bahwa produk Apple biasanya sangat mahal, tetapi tidak ada pelanggan yang mengeluh jika mereka mendapatkan sesuatu yang baik dibanding harganya.

Jika Anda mencari alasan mengapa iPhone begitu mahal, maka akan ada banyak alasan. Seperti dilansir Goriber Tech, singkatnya berikut ini beberapa alasan utama mengapa iPhone menjadi barang yang mahal.

1. Software dan Hardware Mantap

Sebagian besar dari kita menggunakan Android. Awalnya, membeli ponsel Android baru dari merek apa pun akan terlihat sangat bagus.

Kecepatan ponsel, kamera, kinerja keseluruhan bagus di semua aspeknya.

Namun saat Anda terus memakainya, maka kinerja ponsel Android akan terus menurun.

Sebagian besar ponsel Android menjadi lambat dalam 6-7 bulan dan kinerja tidak bisa seperti sebelumnya.

Saat dilakukan reset, maka HP android itu menjadi seperti baru lagi dan mulai bekerja dengan baik lagi.

Tapi berapa hari kinerjanya bisa bertahan setelah dilakukan reset seperti ini?

Itulah perbedaan antara Android dan produk Apple.

Baca Juga: Viral, Ratusan Warga Cina Serbu Toko Retail Apple untuk iPhone 13

Anda akan mendapatkan kinerja yang sama seperti saat membeli ponsel Apple, selama tidak ada kerusakan fisik.

Hal ini karena Apple menggunakan bahan berkualitas baik, sehingga kombinasi hardware dan software mampu memberikan kinerja terbaik.

2. Keamanan

Salah satu alasan utama mengapa produk Apple begitu populer dan iPhone begitu mahal adalah karena keamanannya.

Apple menjaga keamanan dengan ketat di semua produk mereka, yang selama ini telah mendapatkan kepercayaan dari pelanggan.

Bicara soal keamanan, siapa yang tidak ingin datanya aman?

Inilah sebabnya mengapa selebriti besar, superstar selalu terlihat menggunakan iPhone.

Jika orang biasa seperti Anda dan saya begitu peduli dengan keamanan dunia maya, coba bayangkan apa yang dipikirkan selebriti seperti mereka.

3. Riset

Apple selalu menciptakan sesuatu yang baru sejak awal, dan tidak mengikuti tren seperti 10 perusahaan lainnya.

Sebaliknya, sejarah dunia teknologi menunjukkan bahwa perusahaan lain telah meniru Apple dari waktu ke waktu.

Tidak ada yang membayangkan akan adanya notch di smartphone beberapa tahun lalu.

Bahkan saat Apple pertama kali memperkenalkan notch tersebut, banyak perbincangan dan kritikan tentang hal tersebut.

Namun setelah beberapa bulan, terlihat bahwa merek lain mulai membuat ponsel yang meniru desain dengan layar takik Apple.

Baca Juga: Youtuber Ini Uji Ketahanan Baterai iPhone 13 Series, Ini Hasilnya!

Masih berlangsung hingga saat ini, kini desain ponsel jarang terlihat tanpa layar poni.

Begitulah cara Apple memperkenalkan sesuatu yang baru setiap tahun.

Itulah sebabnya orang menantikan peluncuran Apple terbaru sepanjang tahun.

Satu hal lagi yang perlu diperhatikan di sini, Apple selalu berada di jalur yang inovatif sejak kelahirannya.

Namun setelah kematian Steve Jobs, Apple belum mampu menghadirkan kejutan baru dalam artian itu.

4. Pamer

Ya, salah satu alasan mengapa semua produk iPhone atau Apple mahal saat ini adalah agar bisa pamer.

Apple telah merebut segmen pasar sedemikian rupa sehingga para penggemar beratnya seakan dibutakan.

Meski Apple membawa hal-hal baik atau buruk ke pasar, para fans tak peduli dan tetap membelinya.

Selalu muncul perlombaan para fans untuk memakai versi terbaru.

Apalagi, mereka yang punya iPhone itu dianggap kaya.

Baca Juga: Segini Skor Benchmark A15 Bionic iPad Mini 6, Masih Dibawah iPhone 13!

Karena itulah, Apple kini telah menjadi perusahaan bernilai triliunan dolar.

Harga produk mereka tetap setinggi harga produk sebelumnya.

Jadi dengan semua alasan itulah iPhone masih tetap begitu mahal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Pilihan

Kenapa harga iPhone di iBox lebih mahal?

iBox menawarkan harga yang mahal bukan tanpa alasan, hal itu terjadi karena pihak iBox harus membayar cukai hingga 30 persen dari harga iPhone. Selain itu, iBox juga memberi pelayanan yang maksimal dan menjamin bahwa produk iPhone yang dijual 100 persen resmi dari Apple dan garansi penuh selama satu tahun pemakaian.

iPhone termahal tipe apa?

iPhone 6 Pink Diamond adalah HP termahal di dunia. Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond merupakan iPhone termahal di dunia tahun 2022, yang diproduksi oleh merek mewah AS Falcon.

Apa kekurangan dari hp iPhone?

Berikut ini kekurangan iPhone dibanding hp Android:.
Harganya Mahal. iPhone memang punya segmen khusus, yaitu kelas menengah ke atas. ... .
2. Tampilan iOS Tidak Bisa Dikustomisasi. Tampilan antarmuka iOS tidak bisa dikustomisasi sehingga cenderung monoton. ... .
Kapasitas Baterai Kecil. ... .
4. Desain dan Spesifikasi Kurang Inovatif..

Apa perbedaan hp android dan iPhone?

iOS merupakan sistem operasi yang ekslusif karena sistem operasi ini dirancang khusus hanya untuk digunakan di produk iPhone dari Apple Inc. Sedangkan Android merupakan sistem operasi buatan Google yang dirancang untuk bisa kompatibel dengan berbagai merk smartphone.