Kram tangan saat hamil 8 bulan

Kebas atau kesemutan pada lengan dan jari disebabkan oleh adanya carpal tunnel symptom (CTS) atau sindrom lorong karpal. Lorong karpal merupakan terowongan kecil sepanjang pergelangan tangan hingga telapak tangan bagian bawah. Di dalam lorong karpal terdapat saraf median yang berfungsi untuk menyampaikan sensasi perasa atau sentuhan serta mengontrol pergerakan jari tangan. Saraf median yang terjepit akibat pembengkakan dan bertambahnya berat badan ibu hamil dapat memicu kebas atau kesemutan pada ibu jari, telunjuk, jari tengah, dan sebagian jari manis.

Untungnya, sensasi kesemutan yang biasa dialami ibu hamil masih dalam tingkatan yang wajar. Pada umumnya, gangguan ini mulai muncul ketika usia kandungan menginjak bulan kelima dan keenam atau beberapa bulan terakhir menjelang persalinan.

Untuk meringankan kebas atau kesemutan, Anda dapat mencoba beberapa langkah sederhana sebagai berikut:

  • Kompres bagian yang mengalami kebas atau kesemutan menggunakan kompresan dingin untuk mengurangi pembengkakan dan rasa nyeri. Hindari kompresan panas yang justru dapat memperparah pembengkakan.
  • Pijat atau rendam tangan dalam semangkuk air yang diberi beberapa tetes ekstrak herbal, seperti minyak zaitun, minyak chamomile, ekstrak lavender atau ekstrak kelapa. Selain meringankan kebas dan kesemutan, ekstrak herbal juga membuat tubuh menjadi lebih rileks.
  • Lakukan olahraga ringan bersama instruktur terlatih. Bahkan tanpa instruktur, Anda masih dapat berolahraga sendiri di rumah dengan melakukan beberapa gerakan ringan sehari-hari. Pengobatan chiropractic pada pergelangan tangan mungkin disarankan dalam beberapa kasus.

Berikut adalah dua macam latihan ringan untuk mencegah kebas atau kesemutan:

Putar bahu

Tujuan: Untuk memperkuat otot punggung, meredakan nyeri punggung bagian atas, serta mengurangi sensasi kebas atau kesemutan di lengan dan jari-jari.

  1. Lemaskan lengan dan angkat bahu ke arah telinga.
  2. Utar bahu ke belakang semampunya.
  3. Lemaskan bahu dan kembali ke posisi awal.

Berbaring menghadap satu sisi

  1. Usahakan untuk selalu berbaring menghadap satu sisi setiap tidur atau beristirahat.
  2. Jepit bantal dengan kedua lutut untuk meminimalkan ketegangan pada punggung bagian bawah.
  3. Hindari menggunakan tangan sebagai pengganti bantal saat tidur. Gejala carpal tunnel syndrome (CTS) biasanya memburuk di malam hari.
  4. Ganti posisi tidur setiap kali merasakan nyeri. Cobalah untuk menggoyang-goyangkan tangan hingga nyeri atau kebas berkurang.

Jika memungkinkan, hindari pekerjaan yang menuntut lengan untuk mengulang gerakan yang sama dalam jangka waktu panjang. Pasalnya, gerakan ini dapat memperburuk kebas atau kesemutan.

Cobalah untuk duduk dengan posisi tangan terangkat, misalnya menonton televisi sambil meletakan tangan di belakang sofa.

Suplemen vitamin B6 dapat membantu meringankan gejala, namun sebaiknya tetap utamakan asupan gizi seimbang daripada suplemen buatan. Pastikan Anda berdiskusi dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen selama kehamilan.

Jika rasa nyeri semakin parah, dokter mungkin akan memberi resep obat penghilang rasa sakit ringan. Kebas serta pembengkakan biasanya akan berangsur hilang setelah bayi lahir. Segera hubungi dokter apabila rasa nyeri masih terus muncul.

Penambahan Berat Badan Kehamilan

Perhitungan ini dapat digunakan untuk perempuan yang ingin melihat kisaran kenaikan berat badan yang sehat selama kehamilan berdasarkan berat badan mereka sebelum hamil.

Berapa minggu waktu kehamilan Anda?

Berapa berat badan Anda sebelum hamil? (kg)

Berapa tinggi badan Anda? (cm)

Berapa berat badan Anda sekarang? (kg)

Apakah Anda anak kembar?YaTidak

Hello Health Group tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

Apakah Mama sering merasakan sensasi mati rasa dan kesemutan selama hamil di trimester ketiga? Kondisi ini tentu  menyebabkan ketidaknyamanan.

Gejala mati rasa dan kesemutan ini sering terjadi akibat adanya gangguan pada sistem saraf tepi yang terletak di luar saraf pusat atau disebut dengan neuropati perifer.

Dalam beberapa kasus, gejala tersebut akan membaik dan sembuh dengan sendirinya setelah melahirkan. Namun pada sebagian perempuan, gejala bisa bertambah parah dan perlu penanganan yang tepat.

Gejala mati rasa dan kesemutan ini sebenarnya dibagi dalam beberapa jenis serta disebabkan oleh faktor yang berbeda-beda.

Sebelum menanganinya, Mama perlu kenali terlebih dahulu keluhan yang dirasakan. Berikut Popmama.com telah merangkumnya secara detail. 

1. Carpal tunnel syndrome (CTS)

Kram tangan saat hamil 8 bulan

infobaby.org

Dilansir dari laman Mayo Clinic, gejala CTS ini menyebabkan mati rasa, kesemutan dan nyeri pada salah satu atau kedua tangan.

Keluhan sering terjadi pada tangan yang dominan digunakan, seperti pada telapak tangan, ibu jari, bagian jari manis, atau pergelangan tangan. Biasanya gejala akan terasa lebih parah saat terbangun di pagi hari.

Jika Mama sudah mengalami CTS sebelum hamil, mungkin kondisinya akan bertambah parah selama kehamilan.

Gejala ini kerap terjadi selama trimester ketiga dan umumnya akan berangsur membaik selama 1 hingga 2 tahun setelah melahirkan. Namun jika gejala CTS sudah dirasakan sejak awal kehamilan, ada kemungkinan waktu penyembuhan akan lebih lama.

Penyebab  

Gejala CTS disebabkan oleh tekanan saraf median pada pergelangan tangan. Karena itu, gejala akan dirasakan pada jari-jari dan daerah yang median sarafnya berfungsi.

Masalah ini lebih sering terjadi pada kehamilan kedua, atau mereka yang sering melakukan gerakan berulang menggunakan tangan, seperti mengetik.

Risiko terjadinya sindrom ini meningkat selama hamil karena adanya pembengkakkan jaringan di pergelangan tangan.

Penyakit seperti hipotiroid,diabetes, dan hipertensi juga dapat meningkatkan risiko CTS.

Penanganan

  • Kurangi asupan garam dan cukupi kebutuhan cairan.
  • Beri waktu untuk mengistirahatkan tangan saat sedang bekerja, jika mulai terasa pegal.
  • Kurangi gerakan berulang dari pergelangan tangan yang terasa sakit.
  • Mintalah penanganan yang tepat pada dokter bila keluhan sudah sangat mengganggu.

2. Sciatica atau nyeri panggul

Kram tangan saat hamil 8 bulan

Freeimages/kubelik2

Sciatica meliputi gejala mati rasa, kesemutan atau nyeri pada panggul, bagian bawah tulang belakang, hingga belakang kaki.

Gejala ini dapat terjadi sebelum hamil, dan mungkin akan lebih parah saat usia kehamilan menginjak trimester ketiga.

Penyebab

Sciatica disebabkan oleh kerusakan saraf pada saraf bawah yang melalui panggul hingga bagian belakang kaki. Menurut Journal of American Medical Association, kondisi ini bisa disebabkan oleh retensi cairan pada jaringan di sekitar jaringan panggul, lengkungan tulang belakang saat perut bertambah besar, serta tekanan di sepanjang dinding panggul selama trimester ketiga saat bayi bergerak menuju panggul.

Penanganan

Menurut American Academy of Orthopedic Surgeons (AAOS), nyeri panggul dapat ditangani dengan terapi fisik, pijat oleh ahli, latihan peregangan, hingga bedrest selama waktu yang ditentukan dokter.

3. Meralgia paresthetica

Kram tangan saat hamil 8 bulan

Pexels/Amina Filkins

Kondisi ini menyebabkan sensasi mati rasa, kesemutan dan rasa terbakar di sepanjang sisi luar paha.

Sindrom ini lebih sering terjadi pada trimester ketiga. Jika tidak ada kerusakan saraf akibat trauma atau penyebab lain, keluhan bisa membaik setelah melahirkan.

Penyebab

Meralgia paresthetica disebabkan oleh tekanan pada saraf yang memengaruhi sensasi pada permukaan kulit paha bagian dalam (selangkangan).

Kehamilan memberi tekanan yang kuat pada jaringan selangkangan akibat perut yang membesar.

Tekanan ini juga bisa terpengaruh dari bertambahnya berat badan atau pakaian ketat selama hamil.

Penanganan

  • Kenakan pakaian yang lebih longgar.
  • Mengendalikan kenaikan berat badan selama hamil.
  • Terapi pijat dengan es pada daerah yang sakit.
  • Pada kondisi yang parah, dokter akan memberikan penanganan khusus sesuai tingkat keparahan.

Itulah beberapa jenis gejala kesemutan dan kram yang kerap terjadi pada trimester ketiga.

Keluhan ini juga bisa muncul akibat kekurangan vitamin B12, yang merupakan komponen utama dalam pertumbuhan saraf. Sebelum memulai metode pengobatan, disarankan Mama perlu berkonsultasi pada dokter kandungan atau bidan terlebih dahulu untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Baca juga: 

  • Bica Dicoba, Ini 7 Hal yang Disukai Janin di Dalam Kandungan
  • Disukai oleh Janin, Ini 10 Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil 8 Bulan
  • Disukai Janin, Ini 7 Rekomendasi Minuman Jus Sehat saat Hamil Tua

Kenapa Hamil 8 Bulan tangan sering kram?

Rasa keram pada tangan pada wanita yang sedang hamil dapat terjadi oleh berbagai macam faktor, salah satu pertimbangannya adalah akibat perubahan kadar hormon tubuh selama kehamilan yang menyebabkan cairan tubuh menjadi berlebihan, itulah mengapa Ibu hamil menjadi tampak bengkak pada tangan dan kakinya.

Kenapa tangan kram saat hamil tua?

Ibu hamil rentan terkena CTS karena adanya perubahan hormon yang menyebabkan tubuh kelebihan cairan (edema). Kelebihan cairan tersebut dapat merembes melalui jaringan tubuh dan menekan saraf pada pergelangan tangan. Hal inilah yang kemudian dapat memicu CTS.

Bagaimana cara mengatasi kram tangan pada ibu hamil?

Penanganan.
Kurangi asupan garam dan cukupi kebutuhan cairan..
Beri waktu untuk mengistirahatkan tangan saat sedang bekerja, jika mulai terasa pegal..
Kurangi gerakan berulang dari pergelangan tangan yang terasa sakit..
Mintalah penanganan yang tepat pada dokter bila keluhan sudah sangat mengganggu..

Kenapa hamil trimester 3 tangan kesemutan?

Pada dasarnya, penyebab sering kesemutan saat hamil adalah perubahan bentuk tubuh, penumpukan air yang menyebabkan pembengkakan pada tangan dan kaki, ketegangan otot, serta tekanan rahim yang semakin tinggi dan menghambat aliran darah ke beberapa saraf.