Cara membuat buku panduan bimtek

Cara membuat buku panduan bimtek

Gambar : DOWNLOAD MATERI KURIKULUM MERDEKA

KUMPULAN MATERI KURIKULUM MERDEKA 

Panduan dan contoh Kurikulum Oprasional KOS :

https://drive.google.com/drive/folders/1JUlgcayxMH8A7muLhuKx29vVbkm9p22O

Modul Pelatihan Paradigma baru buat guru :

https://drive.google.com/drive/folders/1iiwSNecPu6BqQP15wif2cnLyaNzISalv

Modul Pelatihan Paradigma Baru Kepsek dan Pengawas : https://drive.google.com/drive/folders/1LbPpPAVElOqjBqBFqXHWJ5WH_jqm9f1e

Contoh Modul Penguatan Projek Pelajar Pancasila : https://drive.google.com/drive/folders/1ShIhtml9UwT4__IO0FYaMrazVZuF2QTh

Panduan pengembangan Projek :

https://drive.google.com/drive/folders/1wfRTrQTGO5_DXvTnDZKiYUtC6kfg51tH

Modul Layanan Bimbinga konseling :

https://drive.google.com/drive/folders/1W68GcxxlZH908OoneVFKdeBV5Sw758kY

Panduan Pembelajaran dan asesmen : https://drive.google.com/drive/folders/128HLbdW_LWo6Xqcc8FwqfKclZCQBAq3z

Panduan Pendidikan Khusus :

https://drive.google.com/drive/folders/16VG6nzthCAhn9qMYmB2wZC3BrXuSy9A3

Modul Ajar :

https://drive.google.com/drive/folders/1KSNPlBLz7rGcC9ptXEoRRMa2mHb-lAML

Dokumen ATP :

https://drive.google.com/drive/folders/1-sm7sNUmhSbatY6DVVjNTjaFdak6bdJ0

Buku Panduan Kurikulum Merdeka

https://drive.google.com/file/d/1Sh-XYe7z4a4-d_Zo0YdNgRPrdfZ-LF8z/view?usp=sharing

Download Materi-materi lain di https://www.imrantululi.net/download

Semoga bermanfaat, Terima kasih


Kisah Inspiratif Ikut Bimtek Talang Babungo

Oleh Desri Inang Wati

Syukur alhamdulillah akhirnya aku bisa mengikuti acara Bimtek penyusunan buku ajar dan buku pengayaan yang diselenggarakan oleh KSM (Kabupaten Solok Menulis) , Komunitas Guru TIK atau KOGTIK dan bekerjasama dengan K3S Kecamatan Hiliran Gumanti Kabupaten Solok dan disponsori oleh EPSON serta penerbit Andi dari Jogjakarta yang diadakan di SD Negeri 09 Talang Babungo.

Saya mengetahui acara tersebut dari salah seorang teman yang sama tempat mengajar dengan saya. Teman saya tersebut terus memberikan semangat motivasi dan dukungan serta terus menceritakan informasi-informasi kalau ada pelatihan pelatihan tentang menulis yang diadakan oleh KSM (Kabupaten Solok Menulis).

Kebetulan beliau telah lebih dahulu ikut bimbingan menulis daripada saya dan dia juga sudah menerbitkan serta launching sebuah buku pada tahun 2018 yang lalu dan kebetulan dalam acara Bimtek Menulis kemaren itu dia menjadi salah seorang panitianya.

Sebelumnya saya sempat ragu untuk mengikuti acara tersebut karena saya sadar bahwa saya sangat susah sekali untuk memulai menulis. Terus terang, saya tidak tahu harus memulai menulis dari mana dengan kata-kata apa atau kalimat yang mana harus dimulai duluan. Saya beranikan diri saja untuk menulis. Pokoknya menulis saya lakukan dari apa yang ada di pikiran. Tapi saya masih malu dan ragu. Saya merasakan belum mampu menulis dengan baik.

Namun karena sahabat saya tersebut terus memberikan dorongan dan motivasi akhirnya saya memutuskan untuk ikut walaupun dalam benak saya hanya terpikir kalaupun saya tidak bisa melahirkan sebuah tulisan sekurang-kurangnya saya bisa menambah pengalaman setelah berkumpul dengan orang-orang hebat . Kebetulan juga tempat pelatihannya diadakan di kampung halaman saya sendiri walaupun tidak satu jorong dengan saya.

Akhirnya hari yang dinanti sudah datang. pada hari Sabtu tanggal 28 Desember 2019 kegiatan dimulai yang dibuka oleh bapak bupati Kabupaten Solok namun karena beliau berhalangan acaranya dibuka oleh bapak kepala dinas pendidikan dan pemuda olahraga kabupaten solok bapak Zulkisar,M.Pd. beliau memberikan motivasi yang luar biasa kepada para peserta. Kata beliau pemerintah kabupaten Solok akan menganggarkan dana untuk membeli buku karya guru-guru kabupaten solok melalui dana BOS.

Acara pembukaan workshop selesai. Narasumber pertama bapak Ardian Ami Mahmoud beliau mulai memaparkan ilmunya kepada semua peserta tentang bagaimana cara penggunaan tentang produk EPSON yang sangat dibutuhkan oleh sekolah-sekolah zaman now. Banyak yang belum tahu kalua EPSON juga memproduksi slide peroyektor yang bagus kualitasnya.

Kemudian dilanjutkan dengan pak Edi,S.Mulyanta dari penerbit Andi yogyakarta. Beliau juga memaparkan tentang sistem perbukuan menurut undang-undang nomor 3 tahun 2017, sistematika dalam menulis mulai dari membuat draft sampai pada bagaimana buku tersebut bisa diterbitkan. Beliau juga menjelaskan bagaimana cara menulis yang baik, cara memilih bahan yang populer kalau diterbitkan dan yang tak kalah penting bagaimana cara tahap-tahap menulis sebuah buku ajar yang baik. Sebab pada garis besarnya, buku terbagi menjadi dua bagian, yaitu buku teks dan buku non teks. Saya dapatkan file materi power point beliau dari WA Group Bimtek Talang Babungo.

Pada hari kedua, Minggu 29 Desember 2019 sesi pertama materinya diberikan oleh ibu Betty Risnaleni,M.Pd . Urang awak yang sukses dirantau orang. Beliau merupakan seorang inspirator dalam mendirikan sekolah dengan dana sendiri dan juga merupakan seorang guru dari bapak menteri pendidikan kita sekarang yang kata beliau gurunya mas mentri.

Kemudian bapak Wijaya Kusumah yang biasa dipanggil dengan Om Jay, di sini beliau memaparkan bagaimana cara memasarkan buku. dan beliau juga seorang motivator berprestasi dan juga seorang guru blogger ternama di Indonesia. Dan yang terakhir bapak Dian Kelana, seorang relawan TIK yang juga ikut memberikan motivasi kepada kami para peserta semuanya.

Akhirnya panitia menutup acara pelatihan dengan memberikan sertifikat kepada semua peserta, setelah nama saya dipanggil saya buru-buru mengambilnya. Dan saya minta izin sama panitia untuk pulang duluan dari yang lain.

Saya sangat sedih karena saya tidak bisa ikut acara berfoto bersama dengan para narasumber serta para peserta lainnya karena anak saya yang umur 2 tahun sedang sakit di rumah dan saya terpaksa buru-buru untuk pulang.

Saya senang sekali mengikuti acara pelatihan yang terasa begitu singkat sekali, namun karena anak saya sakit saya kurang konsentrasi dalam menerima ilmu baru tersebut. Tapi saya tetap bertekad untuk bisa menulis sebuah buku seperti teman-teman saya yang lain.

Terimakasih saya ucapkan kepada para nara sumber yang telah membagi ilmunya, sahabatku yang sudah mengajak, memotivasiku untuk ikut dalam kegiatan Bimtek guru menulis ini. Serta dukungan dari keluarga di rumah.

Biodata penulis

Nama. : Desri Inang Wati,S.Pd.SD

Asal Sekolah. : SDN 04 Talang Babungo

Kecamatan : Giliran Gumanti Kabupaten Solok

Bimtek sama dengan apa?

Pengertian Pelatiham Bimbingan Teknis (BIMTEK) adalah suatu kegiatan dimana para peserta diberi pelatihan-pelatihan yang bermanfaat dalam meningkatkan kompetensi peserta yang dimana materi yang diberikan meliputi Membangun Tim Kerja Efektif, Teknik Komunikasi dalam Konteks Pelayanan Prima, Survey Indeks Kepuasan ...

Apa Kegiatan Bimtek?

Pengertian Bimtek (Bimbingan Teknis) adalah Pelatihan yang biasanya dilaksanakan oleh Lembaga Resmi dengan Tujuan untuk Meningkatkan Kompetensi Peserta yang Dimana Materi yang diberikan Meliputi Membangun Tim Kerja Efektif, Teknik Komunikasi dalam Konteks Pelayanan Prima, Survey Indeks Kepuasan Masyarakat dan ...

Kapan pelaksanaan GPK?

Bimtek GPK Tahap Pemahaman Konsep Tahun 2022 dilaksanakan pada Bulan September s.d. November 2022. Bimtek dibagi dalam 5 angkatan. Cek jadwal sesuai angkatan anda di bawah!

Apa yang dimaksud dengan guru pembimbing khusus?

GPK sesuai dengan buku pedoman penyelanggara pendidikan inklusif tahun 2007 adalah guru yang mempunyai latarbelakang pendidikan khusus/Pendidikan luar biasa atau yang pernah mendapat pelatihan tentang pendidikan khusus/luar biasa, yang ditugaskan di sekolah inklusif.