Berapa volume bangun ruang berikut 2 cm 7 cm 4 cm 11 cm 9 cm

07 September 2021, 09:08 WIB

Ajeng Ayu Winarsih | Humaniora

Berapa volume bangun ruang berikut 2 cm 7 cm 4 cm 11 cm 9 cm

  Ist Cara menghitung volume tabung

SAAT mempelajari matematika kita pastilah perlu mempelajari tentang bangun ruang, salah satunya adalah tabung. 

Tabung adalah bangun ruang yang dibatasi oleh dua sisi yang sejajar yang berbentuk lingkaran dengan sisi lengkung. 

Tabung memiliki ciri/sifat yakni memiliki dua sisi berbentuk lingkaran dan satu sisi yang berbentuk bidang lengkung atau yang dikenal sebagai selimut tabung, tabung memiliki 2 rusuk lengkung serta tidak memiliki titik sudut.

Baca juga: Isi Hukum Newton 1, 2, 3: Bunyi, Rumus, dan Contoh Kasus

Tabung memiliki volume yang memperlihatkan jumlah yang dapat ditempati suatu zat dalam sebuah tabung. Untuk menghitung volume tabung terlebih dahulu untuk mengetahui jari-jari serta tinggi dari tabung yang akan diukur tersebut. Berikut adalah rumus volume tabung.

V = π x r x r x t

Keterangan:

•    V= volume tabung (m³) •    π = phi (3,14 atau 22/7) •    r= jari-jari tabung (m)

•    t= tinggi tabung (m)

Untuk lebih memahami cara menghitung volume tabung, berikut contoh soal serta cara mengerjakannya : 

Terdapat sebuah benda yang berbentuk tabung yang akan digunakan untuk mengisi air. Diketahui tabung tersebut memiliki diameter sepanjang 14 cm dengan tinggi 28 cm. Berapa volume tabung tersebut.

Jawaban:

d: 14 cm | r = 1/2 d  r = 1/2 14  r = 7 cm t: 28 cm V = π x r x r x t V = 22/7 x 7 cm x 7 cm x 28 cm

V = 4.312 cm3.

Untuk menghitung volume tabung yang dibutuhkan adalah luas alas/lingkaran pada tabung dan juga tinggi dari tabung tersebut. 

Dalam soal tersebut diketahui lingkaran pada tabung memiliki diamter sepanjang 14 cm, untuk mengetahui volume tabung harus mengetahui jari – jari (r) terlebih dahulu. Jari-jari merupakan setengah dari diameter lingkaran. Jika diameter lingkaran pada tabung sejumlah 14 cm maka jari-jarinya adalah 7 cm. (OL-1)

Kata “matematika“ pasti sudah ga asing lagi buat kita, bahkan sering kita dengar sejak kita kecil. Sebagai salah satu mata pelajaran yang penting untuk dipelajari, ternyata matematika punya peran besar lho, baik dalam dunia pendidikan maupun kehidupan sehari-hari. Ohh iyaa.. Pipo dan Lula pengen tau nih. Siapa aja nih yang sering bosen dan stress kalo belajar matematika? Apalagi kalo rumus yang perlu dihafal banyak. Kali ini, Pipo dan Lula mau ajak kamu buat bahas rumus dan cara menghitung volume bangun ruang dengan mudah. Mau tau caranya? Yuk, kita simak bersama penjelasan di bawah!

Rumus Volume Bangun Ruang

Tau gak sih, kalau setiap bangun ruang punya rumus sendiri untuk menghitung berapa volumenya. Di mana, volume adalah daya tampung atau ruang yang bisa ditempati suatu objek. Kira-kira apa aja ya rumus volume bangun ruang matematika? 

Cara Menghitung Volume Kubus

Minggu lalu, Pipo dapet hadiah nih! Coba tebakk.. Kotak hadiah Pipo berbentuk apa? 

Bener banget! KUBUS! 

Kubus memiliki 6 sisi berbentuk persegi yang berukuran sama panjang, 12 rusuk yang sama panjang, dan 8 titik sudut.

Rumus volume kubus 

V =  atau V = r x r x r

Tapi, kalau yang diketahui volume kubus, panjang rusuk kubus bisa dicari dengan cara r = ³√v

Keterangan variabel 

V = volume

r = rusuk kubus

Contoh soal

Ada yang mau bantuin Pipo buat ngitung volume kotak hadiah tadi ngga?

Sebuah kubus memiliki panjang rusuk 5 cm. Berapa volume kubus tersebut? 

Pembahasan 

V = r x r x r

   = 5 x 5 x 5

   = 125 cm³

Jadi, volume kubus tersebut adalah 125 cm³.

Cara Menghitung Volume Balok

Pipo mau kirim paket nih ke Lula. Paket tersebut ada di dalam box berbentuk balok. Di mana, balok memiliki 6 sisi yang berbentuk persegi panjang, 12 rusuk, dan 8 titik sudut.

Rumus volume balok

V = L. alas x tinggi 

= panjang x lebar x tinggi

Keterangan variabel

V = volume

L. alas = luas alas

p = panjang

l = lebar

t = tinggi

Contoh soal

Sebuah balok mempunyai ukuran panjang 10 cm, lebar 5 cm, dan tinggi 6 cm. Berapa volume balok tersebut? 

Pembahasan

V = p x l x t

   = 10 cm x 5 cm x 6 cm

   = 300 cm³

Jadi, volume balok tersebut adalah 300 cm³.

Cara Menghitung Volume Prisma 


Sebelumnya, kita sudah bahas rumus volume kubus dan balok. Selanjutnya, Pipo mau bahas rumus dan cara menghitung volume prisma. 

Prisma adalah bangun ruang tiga dimensi yang memiliki 1 alas dan 2 sisi tegak berbentuk persegi panjang, serta 2 sisi penutup berbentuk segitiga. Prisma juga memiliki 9 rusuk dan 6 titik sudut.

Rumus volume prisma

V = ½ x panjang x lebar x tinggi

Keterangan variabel

V = volume

p = panjang

l = lebar

t = tinggi

Contoh soal

Sebuah prisma mempunyai panjang 10 cm, lebar 4 cm, dan tinggi 5 cm. Hitung volume prisma berikut!  

Pembahasan 

V = ½ x p x l x t

   = ½ x 10 cm x 4 cm x 5 cm

   = 100 cm³

Jadi, volume prisma tersebut adalah 100 cm³.

Baca juga: Pentingnya Belajar Matematika Sejak Dini 

Nah, itu tadi rumus dan cara menghitung volume bangun ruang dengan mudah. Mau tau rumus dan cara menghitung volume bangun ruang lainnya? Langsung download aplikasi Geniora SayaBisa di Google PlayStore untuk mengakses e-book, audio, latihan soal, dan video pembelajaran. 

Balok adalah suatu bangun ruang yang dibatasi oleh enam persegi panjang, di mana setiap sisi persegi panjang berimpit dengan tepat satu sisi persegi panjang yang lain. Persegi panjang yang sehadap adalah kongruen.

Gambar Balok (Youtube/Doni Studio)

Bangun balok memiliki 12 rusuk, yaitu delapan rusuk datar dan empat rusuk tegak. Dalam gambar di atas, panjang rusuk AD = BC = EF = HG. Panjang rusuk AE = DH = BF = CG. Panjang usuk AD = BC = EH = FG.

Rusuk balok memiliki tiga kelompok ukuran, yaitu kelompok panjang (p), lebar (l), tinggi (t). Setiap kelompok terdiri atas empat rusuk dengan keterangan sebagai berikut:

  • Kelompok rusuk panjang, yaitu AB, DC, EF, dan GH.
  • Kelompok rusuk lebar, yaitu AD, BC, FG, dan EH.
  • Kelompok rusuk tinggi, yaitu AE, BF, CG, dan DH.

Dalam pelajaran matematika, terdapat rumus volume balok sebagai berikut.

Rumus Volume Balok

Volume balok adalah ukuran ruang balok yang dibatasi oleh sisi-sisi balok. Untuk menghitung volume balok (V), perlu diketahui panjang, tinggi, dan lebar balok. Rumus volume balok adalah V = p × l × t. Satuan volume balok adalah kubik yang ditulis dengan tanda pangkat tiga, misalnya sentimeter kubik (cm3) dan meter kubik (m3).

Advertising

Advertising

Contoh soal volume balok adalah sebagai berikut.

1. Sebuah balok memiliki panjang 7 cm, lebar 4 cm, dan tinggi 3 cm. Maka volume balok tersebut adalah… 

Pembahasan:

Diketahui: p = 7 cm; l = 4 cm; t = 3 cm

V = p × l × t

V = 7 × 4 × 3

V = 84 cm3

Jadi, volume balok tersebut adalah 84 cm3.

Baca Juga

2. Volume balok adalah 120 cm3. Jika panjang balok 6 cm dan lebar balok 5 cm, tentukan tinggi balok tersebut.

Pembahasan:

Diketahui: V = 120 cm3; p = 6 cm; l = 5 cm

V = p × l × t

120 = 6 × 5 × t

120 = 30 × t

4 = t

Jadi, tinggi balok tersebut adalah 4 cm.

Rumus Luas Permukaan Balok

Luas permukaan balok adalah jumlah luas seluruh sisi pada suatu balok. Sisi balok ada 6, dengan 3 pasang sisi yang sepasang sama ukurannya. Dengan demikian luas permukaan balok sama dengan jumlah ketiga sisi pada balok dikalikan dua.

Rumus untuk mencari luas permukaan balok dapat ditentukan dengan cara berikut.

L alas = L atap = p × l

L sisi depan = L sisi belakang = p × t

L sisi kanan = L sisi kiri = l × t

Dengan demikian, rumus luas permukaan balok adalah L = 2 × (pl + pt + lt).

Baca Juga

Beberapa contoh soal luas permukaan balok adalah sebagai berikut.

1. Panjang, lebar, dan tinggi balok tertutup berturut-turut adalah 8 cm, 6 cm, dan 4 cm. Hitung luas permukaan balok tersebut.

Pembahasan:

Diketahui: p = 8 cm; l = 6 cm; t = 4 cm

L = 2 × (pl + pt + lt)

L = 2 × (8×6 + 8×4 + 6×4)

L = 2 × (48 + 32 + 24)

L = 2 × 104

L = 208 cm2

Jadi, luas permukaan balok adalah 208 cm2.

Baca Juga

2. Lebar dan tinggi sebuah balok berturut-turut adalah 3 cm dan 2 cm. Jika luas permukaannya 62 cm2, berapakah panjang balok tersebut?

Pembahasan:

Diketahui: l = 3 cm; t = 2 cm; L = 62

L = 2 × (pl + pt + lt)

62 = 2 ×(3p + 2p + (2×3))

62/2 = 3p + 2p + 6

31 - 6 = 5p

25 = 5p

p = 5

Jadi, panjang balok tersebut adalah 5 cm.

Diagonal Sisi dan Ruang Balok

Diagonal sisi balok adalah suatu ruas garis yang menghubungkan dua buah titik sudut berhadapan pada setiap bidang sisi balok. Sedangkan diagonal ruang balok adalah suatu ruas garis yang menghubungkan dua buah titik sudut berhadapan dalam sebuah balok.

Rumus diagonal ruang balok adalah √(p2 + l2 + t2).

Pengertian Kubus

Kubus adalah bangun ruang yang sisi-sisinya berbentuk persegi. Kubus memiliki enam bidang datar yang kongruen. Kubus memiliki enam sisi, 12 rusuk, dan delapan titik sudut. Kubus memiliki delapan sudut dan 12 rusuk. Ada empat rusuk tegak dan delapan rusuk mendatar.

Gambar Kubus (Youtube/Doni Studio)

Diagonal Sisi dan Ruang Kubus

Kubus memiliki diagonal sisi dan ruang. Diagonal sisi kubus adalah suatu ruas garis yang menghubungkan dua buah titik sudut berhadapan pada setiap bidang sisi kubus.

Jika suatu kubus panjang rusuknya adalah r, maka panjang diagonal sisinya adalah r√2. Kubus memiliki 12 diagonal sisi, yaitu AF, BE, DG, CH, AC, DB, EG, FH, AH, DE, BG, dan CF.

Diagonal ruang kubus adalah suatu garis yang menghubungkan dua buah titik sudut berhadapan dalam sebuah kubus. Jika suatu kubus mempunyai panjang rusuk r, maka panjang diagonal ruangnya adalah r√3.

Diagonal ruang pada kubus ada empat, yaitu AG, BH, CE, dan DF.

Rumus Volume Kubus

Volume kubus adalah ukuran ruang kubus yang dibatasi oleh sisi-sisi kubus. Untuk menghitung volume kubus, perlu diketahui panjang rusuk kubus. Jika rusuk kubus adalah r, maka rumus volume kubus adalah V = r3.

Rumus Luas Permukaan Kubus

Luas permukaan kubus adalah jumlah luas seluruh sisi pada suatu kubus. Jumlah sisi kubus ada enam, maka rumus luas permukaan kubus adalah L = 6s2 dengan s adalah panjang sisi kubus.

Contoh soal volume kubus:

Luas seluruh sisi kubus adalah 216 cm2, hitung volumenya.

Pembahasan:

Diketahui L = 216 cm2

Untuk menghitung volume kubus, perlu dicari panjang rusuknya terlebih dahulu menggunakan rumus luas permukaan kubus.

L = 6s2

216 = 6s2

s2 = 36

s = √36 = 6 cm

Maka panjang rusuknya adalah 6 cm. Setelah itu, gunakan rumus volume kubus.

V = r3

V = 63

V = 216 cm3

Jadi, volume kubus adalah 216 cm3.