Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam

Sajian Sedap Rabu, 4 April 2018 | 07:51 WIB

Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam

Ayam Malah Hancur Setelah Diungkep? Mungkin Kita Melakukan Kesalahan Ini! (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Salah satu cara untuk mengempukkan ayam adalah dengan mengungkepnya.

Dengan cara ini, ayam akan lebih cepat matang pada olahan selanjutnya.

Mengungkep juga bisa dilakukan supaya kita bisa menyetok ayam untuk kemudian disimpan di dalam kulkas.

Jadinya, ayam tinggal digoreng tanpa harus ditambah bumbu lagi.

Praktis banget dikala kita sedang terburu-buru atau malas masak.

Tapi hati-hati ya, terkadang ayam malah hancur setelah diungkep.

Soalnya ayam jadi terlalu lunak sehingga begitu diangkat, ayam langsung terbelah.

Nah, pasti kita melakukan kesalahan berikut ini saat mengungkep ayam sehingga ayam jadi lunak!

Perhatikan baik-baik, ya!

1. Air terlalu banyak

Saat mengungkep, kita menggunakan air untuk melunakkan ayam.

Yang perlu diperhatikan adalah takaran air yang digunakan.

AYAM goreng adalah masakan andalan yang hampir disukai semua kalangan baik anak-anak hingga orang dewasa. Ayam goreng yang lezat tentu yang rasa bumbunya meresap hingga ke dalam bagian daging ayam.

Untuk membuat ayam goreng yang lezat maksimal, maka ada trik tersendiri. Pakar kuliner, Sisca Soewitomo mengatakan, ketika ayam diungkep setidaknya membutuhkan waktu agak lama supaya ayam matang dan bumbu meresap.

“Ungkep ayam buat digoreng tergantung besar kecilnya si ayam dan banyak atau sedikitnya jumlah potongan ayam. Tapi biasanya butuh kurang lebih 45 menit,” kata perempuan ramah yang mendapat julukan Ratu Kuliner ini.

Saat proses mengungkep ini, langkah yang dilakukan juga harus benar. Sisca menjelaskan sebelum dibumbui, ayam sebaiknya direbus terlebih dahulu. “Gini caranya, sebelum dibumbui ayam direbus dulu sampai mendidih, air yang untuk merebus itu dibuang baru rebusan yang kedua bisa dibumbui. Masak sampai bumbu meresap baru digoreng. Dijamin enak,” beber Sisca saat ditemui di Senayan, Jakarta Pusat. (Ndr)

Baca Juga: 17 Awak Kapal Ikan Vietnam Non Justisia Dipulangkan

(ren)

Daging ayam merupakan salah satu bahan makanan yang kerap dipilih oleh masyarakat untuk diolah menjadi berbagai macam hidangan lezat. Salah satu cara mengolah daging ayam paling mudah adalah dengan membuat ayam goreng.

Tetapi, kita sering sekali menemui ayam goreng yang bumbunya hanya terasa pada lapisan luarnya saja. Hal ini bisa terjadi karena kesalahan saat mengungkep ayam.

Bila kamu menginginkan ayam goreng yang empuk dan bumbunya bisa meresap sampai ke tulang, ada baiknya untuk menyimak tips bikin ungkepan ayam berikut ini.

Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
ilustrasi daging ayam utuh (Pexels.com/Karyna Panchenko)

Kadang terpikir dalam benak bahwa lebih baik langsung mengungkep ayam dalam keadaan utuh saja supaya lebih cepat dan menghemat waktu. Tapi, faktanya hal tersebut salah besar, lho. Mengungkep ayam butuh waktu yang lama terlebih bila ayam yang kamu gunakan adalah ayam utuh.

Karenanya, coba untuk potong ayam menjadi bagian yang lebih kecil. Semisal kamu butuh ungkepan dalam waktu yang cepat, kamu bisa memilih bagian ayam seperti paha ataupun sayap.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Ungkep yang Empuk dan Bumbu Meresap, Bikin Kalap! 

Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
ilustrasi menghaluskan bumbu menggunakan blender (Pexels.com/Cottonbro)

Biasanya bumbu ungkepan terdiri dari bawang merah, bawang putih, garam, kemiri, kunyit, jahe, lengkuas, dan ketumbar yang dihaluskan.

Agar bumbu yang kamu buat tadi makin meresap, upayakan untuk membuat bumbu ungkepan ayam hingga benar-benar halus. Kenapa? Sebab pori-pori ayam akan terbuka saat terkena panas dan bumbu jadi makin meresap.

Namun bila kamu menginginkan bumbu ungkepan ayam yang masih bertekstur, haluskan dengan chopper. Tapi, bila menghendaki ayam goreng tanpa remahan bumbu, haluskan bumbu menggunakan blender.

Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
ilustrasi merebus ayam (simplyrecipes.com)

Supaya menghasilkan ungkepan ayam yang empuk dan meresap sampai ke tulang kamu harus menghindari kesalahan dengan langsung memasukkan bumbu dan ayam secara bersamaan.

Rebus bumbu dan air terlebih dahulu. Jangan lupa tambahkan serai serta daun salam agar ungkepan semakin harum.

Gunakan api besar ketika merebusnya. Barulah setelah mendidih, kecilkan api dan masukkan ayam. Dengan begitu dijamin bumbunya akan lebih merasuk hingga ke dalam tulang.

Tapi ada satu hal yang harus kamu ingat, jangan terlalu banyak menggunakan air rebusan. Nanti, bumbu ungkepan kamu jadi hambar.

Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
ilustrasi mengungkep paha ayam (foodrecipestory.com)

Kamu pasti sering bertanya-tanya, berapa lama sih waktu yang dibutuhkan untuk mengungkep ayam? Waktu yang terlalu sebentar membuat ayam belum matang dan bumbu sulit meresap. Kalau terlalu lama daging ayam justru akan jadi sedikit alot dan bukan tidak mungkin juga bumbu ungkepan jadi mendominasi rasa ayam misal jadi terlalu asin.

Maka dari itu, kamu perlu tahu bahwa untuk menghasilkan ungkepan ayam yang meresap dan empuk, dibutuhkan waktu sekitar 30-45 menit saja, lho.

Baca Juga: 11 Olahan Ayam Paling Enak di Asia Tenggara, Ada Ayam Penyet!

Baca Artikel Selengkapnya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.



MOMSMONEY.ID - Moms sering masak ayam goreng? Sebelum digoreng, biasanya ayam lebih dulu diungkep dengan maksud agar bumbu lebih meresap ke dalam daging. Ternyata, mengungkep ayam tak sembarangan dilakukan, loh! Ada pula beberapa cara bikin bumbu ungkepan jadi lebih enak. Mau tahu bagaimana caranya? Melansir dari Maggi, simak tips bikin ayam ungkep jadi lebih empuk dan enak, berikut ini. Baca Juga: Tips Bikin Bumbu Marinasi Ayam yang Enak dan Hemat Iris ayam

Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
Baca Juga: Penggemar Coklat Lumer, Ini 3 Tahap Lelehkan Coklat yang Cepat dan Anti Gagal Tips pertama bikin ayam ungkep jadi lebih empuk dan enak adalah dengan mengiris bagian-bagian ayam. Ini karena mengungkep ayam yang diiris jauh lebih mudah dibandingkan mengungkep ayam utuh. Dengan mengiris ayam jadi beberapa potongan, bumbu jadi jauh lebih mudah meresap ke dalam daging. Selain itu juga dapat dengan mudah mengetahui tingkat kematangan serta keempukan ayam. Baca Juga: Persingkat Waktu Masak, Ini 3 Bumbu Dasar Siap Pakai yang Harus Ada di Dapur Rebus sebelum diungkep Agar ayam ungkep jauh lebih enak dan empuk, Moms perlu merebus ayam sebelum diungkep. Rebuslah ayam yang ditambahkan dengan sedikit perasan jeruk nipis dalam durasi yang sebentar. Perebusan ini dimaksudkan agar lemak dan kotoran ayam dapat larut sehingga ayam tak berbau amis. Dengan merebus ayam sebelum diungkep, maka bumbu masakan dapat lebih mudah menyerap ke dalam daging saat proses pengungkepan sedang berlangsung. Baca Juga: 4 Tips Aman Menyimpan Daging Sapi di Dalam Kulkas Agar Tetap Awet Dalam Jangka Lama Bumbu ungkep harus halus
Berapa lama waktu untuk mengungkep ayam
Agar bumbu ungkep meresap sempurna ke dalam ayam, pastikan bahwa bumbu ungkep yang Moms buat benar-benar halus. Dibandingkan diblender, lebih disarankan untuk mengulek bumbu ungkep agar minyak alami bumbu dapat keluar dan membuat bumbu ungkepan jadi lebih enak. Baca Juga: 4 Tips Memasak Daging yang Matang, Lezat, dan Empuk Ala Restoran Bintang Lima Rebus dengan benar Agar ayam ungkep matang sempurna, Moms harus merebus ayam menggunakan panci tertutup dengan api yang kecil selama 30-45 menit. Rebuslah ayam ungkep hingga bumbu mengental dan kulit ayam mengerut. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Editor: Raissa Yulianti