Apakah DANA bisa menerima uang dari luar negeri?

Cara menerima transfer uang dari luar negeri kini tidak sulit, Anda bisa langsung datang ke bank yang dituju oleh pihak pengirim. Tidak hanya melalui bank, Anda juga bisa mengambilnya di Western Union dan PayPal. Sebelum mengambil sebaiknya siapkan data yang diperlukan terlebih dahulu.

Menerima uang transfer dari luar negeri dengan menggunakan mata uang asing memang akan dikenakan biaya namun seharusnya tidak terlalu besar. Terlebih sekarang terdapat banyak cara yang mana bisa dilakukan sendiri di smartphone.

Cara Menerima Transfer Uang dari Luar Negeri

Menerima uang transferan dari luar negeri bisa dilakukan melalui beragam metode, salah satunya bank. Berikut cara menerima transfer dari luar negeri:

1. Western Union

Western Union merupakan salah satu layanan yang menerima transfer antar negara dengan jangkauan luas. Untuk biaya administrasinya berkisar Rp 50.000 – Rp 100.000. Berikut cara menerima uang transfer melalui Western Union:

  • Masuk ke website Western Union.
  • Masukan nomor yang diberikan oleh pihak pengirim untuk melakukan pelacakan.
  • Jika sudah, datang ke kantor Western Union dengan membawa data diri.
  • Isi formulir sebagai tanda terima uang dari luar negeri.
  • Ambil uang.

2. Bank BRI

Selain melalui Western Union, Anda juga bisa menerima uang dari luar negeri melalui BRI. Bank BUMN satu ini memiliki layanan BRIfast remittance dengan swift code BRINIDJAXXX. Setelah itu, Anda bisa memasukan langsung jumlah uangnya ke rekening BRI atau bank lain. Bisa juga ditarik tunai dengan melengkapi data berikut:

  • Kartu Tanda Penduduk atau Paspor.
  • Mengisi formulir.
  • Mengetahui siapa nama pengirim.
  • Mengetahui jumlah uang yang dikirim.
  • Mengetahui kode transfer yang diberikan pengirim.
  • Datang ke kantor cabang BRI terdekat.
  • Beritahu alamat kantor cabang BRI kepada pihak pengirim.
  • Cairkan uang.

3. Bank BCA

Cara menerima transfer uang dari luar negeri selanjutnya ialah melalui bank BCA. Berikut beberapa tahapannya:

  • Datang ke kantor cabang BCA terdekat.
  • Menunjukan identitas diri seperti paspor atau KTP.
  • Isi formulir penerimaan uang.
  • Katakan nama pengirim.
  • Katakan jumlah uang yang dikirim.
  • Masukan kode transfer pengirim.

Adapun berikut biaya yang akan dikenakan ketika menerima uang dari luar negeri melalui BCA. Berikut rinciannya:

  • Pengkreditan ke rekening BCA dikenakan Rp 35.000.
  • Pencairan langsung tunai dikenakan Rp 150.000.
  • Pencairan ke rekening lain dikenakan Rp 50.000.
  • Penerimaan mata uang asing ke BCA Valas dikenakan biaya sebesar US$ 5.
  • Pencairan mata uang asing ke rupiah dikenakan US$ 10.

4. Melalui PayPal

PayPal adalah platform digital yang banyak digunakan untuk melakukan transaksi uang online dari luar negeri maupun dalam negeri. Layanan ini berfungsi sebagai alat pembayaran virtual untuk belanja dan mengirimkan uang. Untuk menerima transfer uang melalui PayPal berikut langkah-langkahnya:

  • Membuka situs atau aplikasi PayPal.
  • Klik PayPal Balance.
  • Tekan Withdraw Money.
  • Pilih ke rekening mana uang akan dikirimkan.
  • Tentukan jumlah uang yang akan ditarik.
  • Klik transfer.
  • Mengecek mutasi rekening bank tujuan.

5. Bank BNI

Cara menerima transfer uang dari luar negeri bisa juga dilakukan melalui BNI. Terlebih bank BNI sudah memiliki cabang di luar negeri dengan nama produk Smart Remittance untuk mengirim uang maupun menerima uang. Untuk menerima uang transfer melalui BNI caranya kurang lebih sama dengan bank sebelumnya.

6. Seven Bank

Menerima uang dari luar negeri melalui Seven Bank, Anda tidak harus memiliki rekening di bank tersebut. Adapun berikut beberapa langkah yang perlu dilakukan sebelum menerima uang dari Seven Bank:

  • Ambil uang di waktu jam kerja.
  • Pastikan telah menerima MTCN dan informasi dari pengirim.
  • Kunjungi Seven Bank untuk menerima dana.
  • Sampaikan kode MTCN.
  • Masukan sejumlah informasi yang diperlukan.
  • Lakukan prosedur selanjutnya sesuai dengan ketentuan.
  • Tunggu hingga dana diterima.

Dari ulasan sebelumnya, Anda telah mengetahui sejumlah cara menerima transfer uang dari luar negeri yang bisa dilakukan dengan mudah. Baik datang langsung ke bank maupun melalui aplikasi smartphone seperti PayPal.

Tips Menerima Uang dari Luar Negeri

Sebelum mambahas seputar cara menerima transfer uang dari luar negeri, ada beberapa tips mengambil uang transfer dari luar negeri yang perlu Anda ketahui. Berikut di antaranya:

1. Pastikan Siapa yang akan Menanggung Biaya Transfer

Tips pertama memastikan siapa yang menanggung biaya transfer karena hal ini bisa dilimpahkan pada pengirim atau pihak penerima. Selain itu, Anda perlu memperhatikan nilai tukar yang berlaku untuk memastikan jumlah uang transfer yang diterima benar.

2. Menyiapkan Data yang Dibutuhkan

Sebelum pergi menerima uang transfer. Berikut beberapa data yang perlu diketahui:

  • Jumlah uang yang ditransfer.
  • Nama pengirim.
  • Kode yang diberikan pengirim.
  • KTP.
  • Alamat bank yang dituju oleh pengirim

3. Durasi Transfer

Pada umumnya, durasi transfer dari luar negeri akan diterima dalam waktu 1-5 hari kerja. Meski begitu, hal ini bergantung pada metode transfer yang digunakan oleh pihak pengirim. Karena itu, Anda perlu tau waktu pengirim melakukan transfer dan metode yang digunakan.

Apakah DANA bisa di pakai di luar negeri?

Jakarta, CNBC Indonesia - Pengguna e-wallet DANA kini bisa melakukan pembayaran QR melalui aplikasi saat jalan-jalan ke luar negeri. DANA dipercaya oleh Bank Indonesia (BI) untuk menerapkan pembayaran lintas negara baik sebagai issuer maupun acquirer melalui kode QR lintas negara.

Gimana Cara menerima uang dari luar negeri?

Masuk dalam website resmi Western Union..
Masukkan nomor pelacakan..
Datang ke kantor Western Union terdekat dengan bawa data diri..
Isi formulir tanda terima uang dari luar negeri..
Terima uang secara tunai..

Aplikasi apa yang bisa menerima uang dari luar negeri?

7 Aplikasi Mengirim dan Menerima Uang dari Luar Negeri Terbaik.
Venmo..
Azimo..
Paypal Mobile Cash..
Ace Money Transfer..
Western Union..
Money Transfer Agent..
World Remit..

Apakah menerima uang dari luar negeri harus bayar?

Pengiriman barang dari luar negeri berarti termasuk dalam import. Itu artinya jika Anda menerima paket dari luar negeri maka akan ada biaya bea cukai yang perlu dibayar. Hal ini juga telah dijelaskan dalam Peraturan Menteri Keuangan No. PMK 199/PMK.10/2019 tentang aturan pajak dan bea masuk barang impor.