Apa yang dimaksud dengan aliran naturalis?

Pengertian Aliran Seni Lukis Naturalisme – Seni Lukis termasuk dari cabang dari aliran seni rupa. Dalam cabang seni lukis ini seseorang mampu untuk dapat menyalurkan kreativitasnya dengan menggunakan bidang 2 dimensi seperti kanvas, kertas gambar, papan atau juga bisa menggunakan media yang lain.

Table of Contents Show

  • Pengertian Seni Lukis
  • Pengertian Aliran Seni Lukis
  • Pengertian Aliran Seni Lukis Naturalisme
  • Ciri-Ciri Aliran Seni Lukis Naturalisme
  • Tokoh Aliran Seni Lukis Naturalisme
  • Contoh Lukisan Naturalisme
  • 1. Lukisan Naturalisme Basuki Abdullah
  • 2. Lukisan Naturalisme Jhon Constable
  • Pengertian Naturalisme
  • Sastra Naturalisme
  • Ciri-Ciri Aliran Naturalisme
  • Tokoh penting & Contoh Lukisan Naturalisme
  • 1. John Constable
  • Video yang berhubungan

Seni Lukis Naturalisme adalah aliran yang menggambarkan kembali kondisi alam yang dengan penggambarannya semirip mungkin dan seakurat mungkin sesuai dengan kenyataan Alam yang dilukisnya.

Perkembangan seni lukis sendiri memanglah sudah ada sejak zaman dahulu. Hal ini barhubungan dengan sebuah ekspresi jiwa seseorang yang dituangkan dalam bentuk tulisan.

Dari gagasan maupun ide aliran seni lukis yang ada, tentu saja akan menghasilkan sebuah gaya lukisan yang nantinya akan membedakan antar seniman satu dengan yang lainnya.

Bahkan dalam beberapa gaya aliran seni lukis yang ada mempunyai sebuah ajaran yang bisa mudah untuk dipahami.

Pengertian Seni Lukis

Apa yang dimaksud dengan aliran naturalis?

Pengertian Seni Lukis

Seni lukis adalah suatu cabang dari seni rupa yang cara pengungkapan ekspresinya diwujudkan dengan melalui karya seni rupa dua dimensional, dimana unsur-unsur pokok dalam karya seni rupa dua dimensional tersebutt adalah garis dan warna.

Dikutip dari KBBI mengenai Seni lukis yang berarti seni mengenai gambar-menggambar dan lukis-melukis.

Pengertian Aliran Seni Lukis

Pengertian Aliran Seni Lukis

Aliran seni lukis adalah suatu gaya, model, teknik, genre atau pemahaman khas yangmana diikuti oleh individu maupun kelompok tertentu untuk dapat menciptakan karya seni lukis. Aliran yang dimaksud disini adalah berupa gagasan pokok atau ide yang dicetuskan oleh seseorang, atau mengalir secara alami muncul sendiri didalam perkembangan dari seni lukis zaman ke zaman.

Baca Juga:  5+ Teknik Menggambar Ilustrasi

Aliran Seni Lukis terdiri atas beberapa macam antara lain yaitu Aliran Seni Lukis Romantisme, Realisme, Impresionisme, Fauvisme, Ekspresionisme, Kubisme, Dadaisme, Surealisme,dan Naturalisme.

Dalam postingan kali ini kami akan membahas mengenai Pengertian aliran seni lukis naturalisme, tokoh aliran seni lukis naturalisme, dan ciri-ciri dari aliran seni lukis naturalisme.

Baca Juga : 9 Aliran Seni Lukis

Pengertian Aliran Seni Lukis Naturalisme

Pengertian Aliran Seni Lukis Naturalisme

Aliran seni lukis naturalisme adalah aliran yang menggambarkan kembali kondisi alam yang dengan penggambarannya semirip mungkin dan seakurat mungkin sesuai dengan kenyataan Alam yang dilukisnya.

Naturalisme sendiri merupakan aliran yang menjadi apresiasi bagi seniman terhadap alam. Seniman dalam aliran Naturalisme ini biasanya akan memilih dalam keadaan waktu tertentu bisa senja ataupun golden hour untuk dapat melukiskan pemandangan yang luar fantastis.

Dikutip dari Wikipedia Arti Naturalisme adalah usaha menampilkan objek realistis dengan penekanan seting alam.

Tokoh Naturalisme di Indonesia antara lain Basuki Abdullah dan Raden Saleh.

Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Arti dari Naturalisme adalah usaha untuk menerapkan pandangan ilmiah tentang dunia alamiah pada filsafat dan seni. Aliran dalam seni yang menggambarkan sesuatu sebagaimana adanya. Karya seni rupa yang memiliki sifat kebenaran fisik dari alam. Ajaran yang tidak mengakui adanya kekuatan lain selain alam. Teknik atau cara menampilkan pandangan objektif tentang manusia secara teliti dan jujur (baik atau buruk)

Ciri-Ciri Aliran Seni Lukis Naturalisme

  • Lebih mengutamakan kemiripan gambar pada lukisan dengan objek yang dilukis sesuai dengan referensi yang dilukisnya.
  • Teknik dan skill dari seniman menjadi faktor senjata utama.
  • Membawakan lukisan dengan tema-tema lukisan yang nan indah namun tetap berdasarkan kemurnian alam.
  • Naturalisme adalah bentuk apresiasi dari seniman atas keindahan alam.
  • Biasanya Mengangkat tema keindahan pemandangan di sekitar seniman pelukisnya.

Tokoh Aliran Seni Lukis Naturalisme

  • Basuki Abdullah.
  • Mas Pringadi.
  • Wakidi.
  • Claude.
  • John Constable.
  • Raden Saleh.
  • Jean-Baptiste-Camille Corot.
  • Theodore Rousseau.
  • Thomas Cole.
  • Rubens.
  • Frederic Edwin Church.
  • Ilya Repin.

Contoh Lukisan Naturalisme

Berikut ini adalah contoh lukisan naturalisme baik dalam negri maupun luar negeri:

1. Lukisan Naturalisme Basuki Abdullah

Lukisan Naturalisme Karya Basuki Abdullah

2. Lukisan Naturalisme Jhon Constable

Aliran Seni Lukis Naturalisme Karya Jhon Constable

Demikianlah postingan dari kami yang membahas mengenai Pengertian aliran seni lukis naturalisme, tokoh aliran seni lukis naturalisme, dan ciri-ciri dari aliran seni lukis naturalisme. Semoga Bermanfaat.

Seni Rupa dan Desain Ilmu Seni Rupa

Naturalisme di dalam seni rupa adalah usaha menampilkan objek realistis dengan penekanan seting alam.

Aliran Naturalisme adalah aliran yang berusaha menampilkan suatu objek lukisan secara alami. Aliran naturalisme ini memang mirip dengan realisme, bedanya naturalisme memiliki suatu tambahan agar menjadi lebih indah.

Ciri - ciri aliran seni lukis Naturalisme :

  • Kebanyakan bertemakan tentang alam
  • Memiliki teknik gradasi warna
  • Memiliki susunan perbandingan. perspektif, tekstur, perwarnaan serta gelap terang dikerjakan seteliti mungkin

Tokoh - tokoh aliran seni lukis Naturalisme :

  • Raden Saleh
  • Abdullah Sudrio Subroto
  • Basuki Abdullah
  • Gambir Anom
  • Trubus

Aliran Naturalisme – Naturalisme merupakan aliran seni yang mengutamakan kesusaian dan kemiripan objek yang dilukis agar terlihat natural dan realistis seperti referensinya yang ada di alam. Untuk lebih jelasnya kami akan membahasa materi Aliran Naturalisme mulai dari Pengertian, Sastra Naturalisme, Ciri-Ciri, Perkembangan, Tokoh dan Contoh. Maka simaklah pembahasannya dibawah ini.

Pengertian Naturalisme

Naturalisme merupakan aliran seni yang mengutamakan kesusaian dan kemiripan objek yang dilukis agar terlihat natural dan realistis seperti referensinya yang ada di alam. Naturalisme juga merupakan bentuk apresiasi Seniman pada keindahan alam. Pada umumnya seniman mengangkat tema keindahan pemandangan yang ada disekitarnya, seperti yang terjadi pada pergerakan mooi indie di Indonesia.

Selain itu, Aliran naturalisme merupakan salah satu contoh bagaimana sebuah Aliran juga bisa didefinisikan berabad-abad setelah pergerakan awalnya muncul. Meskipun pergerakan naturalisme ialah wujud pengembangan dari realisme serta melawan romantisisme, prototipnya sudah ada dari abad ke 17-an. Pada tahun 1820-an, bentuk awal Naturalisme sudah telah menjadi tren dominan dalam lukisan pemandangan.

Sastra Naturalisme

Di dunia sastra naturalisme berarti prosa fiksi yang radikal dari cerita realisme. Maksudnya sastra aliran naturalisme tersebut menceritakan kenyataan yang sering terjadi sehari-hari tanpa menyensor adegan atau dialog yang kontroversial.

Selain itu, naturalisme pada seni rupa bisa menjadi istilah yang digunakan untuk menyatakan “Kemiripan dengan alam”, gambar yang sangat sesuai  dengan referensinya bisa disebut natural, diluar konteks aliran Naturalisme. Sedangkan di dunia sastra Naturalisme ditulis dengan huruf “N” besar untuk menyatakan bahwa naturalisme adalah istilah spesifik untuk suatu aliran, bukan istilah natural untuk konteks yang bebas atau kontek apa saja.

Ciri-Ciri Aliran Naturalisme

  1. Lebih mementingkan kemiripan gambar pada lukisan dengan objek yang dilukis.
  2. Teknik serta kepiawaian pelukis menjadi senjata utama
  3. Biasanya membawakan tema-tema lukisan yang indah namun berdasarkan kemurniannya
  4. Naturalisme menjadi bentuk apresiasi seniman terhadap keindahan alam
  5. Mengangkat tema keindahan pemandangan yang ada disekitar.
  6. Melukiskan kecantikan dan ketampanan potret manusia sesuai dengan manusianya (apa adanya), tanpa dilebih-lebihkan

Perkembangan Aliran Naturalisme

Aliran naturalisme telah ada pada tahun 1850-an di Perancis yang menjadi reaksi atas kemapanan para pengikut aliran romantisme. Aliran ini semakin berkembang pesat seiring adanya perkembangan teknologi visual dan pengukuran.

Salah satu contohnya ialah penggambaran anatomi manusia dan hewan yang semakin akurat. Perkembangan perspektif jarak jauh juga semakin berkembang pesat. Pada abad ke-17, penggambaran kondisi cuaca serta pencahayaan lebih halus dan nyata.

Tokoh penting & Contoh Lukisan Naturalisme

1. John Constable

John Constable merupakan seniman asal Inggris yang menjadi salah satu tokoh seniman yang memiliki pengaruh besar dalam perkembangan aliran naturalisme. Dirinya menolak gaya lukisan pemandangan pada masanya. John menyatakan bahwa “Kebiasaan pelukis pada saat ini adalah bravura, yakni sebuah upaya untuk menggambarkan sesuatu yang melampaui kebenaran”.

John Constable memilih untuk menciptakan dengan representasi sendiri yang berdasarkan mentransfer apa yang dilihatnya sejujur mungkin lalu diaplikasikan di atas kanvas. John juga  memilih untuk melukis apa yang ada disekitarnya terlebih dahulu.

Dalam surat yang ditulis untuk koleganya yang isi suratnya itu “I should paint my own places best“. Selain itu dirinya juga tertarik pada pergantian cahaya dan awan di alam tanpa membeda-bedakan mana yang lebih indah.

Lukisan Naturalisme John Constable

Dedham Vale (1816) & Analisisnya

Teknik-teknik Constable belum secara keseluruhan tercapai disini. Karya ini dilukis pada masa mudanya yang mana lukisan ini berlatar belakang politik dan perang di negaranya sedang kisruh. Meskipun begitu lukisan ini menunjukkan komitmennya terhadap pengamatan alam yang akurat dan jujur, terlihat pada rincian dari pepohonan dan langit yang dilukis secara detail.

Mata pengamat diarahkan ke bagian terjauh sungai pemandangan, sepanjang rute sungai ke menara jauh dari gereja Dedham, meskipun kecil, membentuk titik fokus yang kuat dalam karya tersebut. Perhatikan, pohon-pohon di kedua sisi kanvas membentuk bingkai ke bagian tengah gambar yang menampilkan pemandangan utamanya.

Dirinya menampilkan pemandangan yang ada disekitar rumahnya itu dengan apik, melalui pengelihatan yang estetis tanpa melebih-lebihkannya(Naturalisme).

Demikianlah pembahasan kami mengenai Aliran Naturalisme. Semoga bermanfaat.

Artikel lainnya :

Apa yang dimaksud aliran naturalis?

Naturalisme merupakan salah satu aliran seni rupa yang mengedepankan keakuratan dan kemiripan objek yang digambar supaya terlihat lebih natural dan juga realistis seperti referensinya yang ada di alam. Aliran seni yang satu ini merupakan salah satu bentuk apresiasi dari para seniman terhadap keindahan alam yang ada.

Apa yang dimaksud dengan aliran naturalis dan realis?

Realisme cenderung melukis kenyataan yang pahit dari kehidupan manusia, sedangkan dalam naturalisme, seniman berusaha melukiskan segala sesuatu dengan nature atau sesuai alam kodrat.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan aliran naturalisme brainly?

Naturalisme merupakan aliran seni yang mengutamakan kesusaian dan kemiripan objek yang berada dialam yang dilukis agar terlihat natural dan realistis seperti referensinya, gambaran yang ada di alam.

Apa yang dimaksud dengan aliran naturalisme dalam pendidikan?

Adapun naturalisme dalam filsafat pendidikan mengajarkan bahwa guru paling alamiah dari seorang anak adalah kedua orang tuanya. Oleh karena itu, pendidikan bagi penganut paham naturalis perlu dimulai jauh hari sebelum proses pendidikan dilaksanakan.