Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

Siapa yang tidak mengenal Ustadz Syafiq Basalamah ? Ustadz yang pernah beberapa kali menjadi pembicara di salah satu acara stasiun televisi Trans7, Khazanah Islam. Berikut ini merupakan profil biografi dari Ustadz Syafiq Riza Basalamah.

Mempunyai nama lengkap Syafiq Riza bin Hasan bin Abdul Qadir bin Salim Basalamah, Gelar dokter ustad Syafiq dari Univercity Of Madinah dengan gilang gemilang dan tanpa adanya masalah sama sekali.

Ustadz Syafiq Riza Basalamah adalah salah satu diantara sekian banyak mahasiswa Indonesia yang memiliki nilai fantastis dalam Univercity Of Madinah atau Universitas Madinah. Lulus dengan nilai SUMMA CUMLAUDE yang artinya nilai sempurna dalam setiap mata pelajaran.

Salah satu diantara beberapa hal yang menjadikan nilai beliau sangat fantastis ( cumlaude summa cumlaude ) adalah judul desertasi beliau yang sangat fenomenal yaitu “ Peran Lembaga dan Organisasi Islam Dalam Membendung Kristenisasi di Indonesia “. Dalam desertasi tersebut diungkapkan bagaimana peran ormas Islam yang ada di Indonesia bahu membahu untuk membendung kekuatan kristenisasi yang ada di Indonesia. Serta berbagai macam kendala yang dilakukan oleh beberapa ormas Islam seperti Muhammadiyah dan juga NU untuk memberantas program Kristenisasi yang ada di Indonesia. Atas keberhasilannya tersebut beliau disarankan oleh doktor-doktor dewan sidangnya untuk melanjutkan studinya di Arab Saudi.

Sikap dan Perilaku Keseharian Ustadz Syafiq Riza Basalamah, MA.

Profil dan biodata Ustadz Syafiq Riza Basalamah merupakan salah satu diantara banyak tokoh muslim yang ada di Indonesia bisa dibilang sangat mudah bergaul dengan sesamanya dan juga teman sebayanya. Selain itu beliau  memiliki kepribadian yang sangat baik dan tak pernah sedikitpun menunjukkan wajah congkak dan tinggi hati di dalam wajahnya.

Selama masih menjadi mahasiswa di Universitas Madinah memang sangat terlihat aktif dalam segala hal, dan juga terlihat sangat telaten dalam segala hal. Terutama masalah agama, Ustad Syafiq Riza Basalamah sering terlihat duduk bersila untuk melaksanakan halaqoh di beberapa majelis Syekh Al ‘ Alamah Abdul Mukhsin Bin Hamid Al Abbad Badr. Karena seringnya dan sukanya menimba ilmu di majelis tersebut beliau sangat kelihatan bakat keilmuannya  terutama dalam bidang agama. Dengan hal itu beliau sering disuruh oleh Syeikh AlAlamah Abdul Mukhsin untuk memberikan beberapa tausiyah dan juga siraman rohani kepada teman-teman dan juga beberapa adik kelasnya. Yang ingin menimba ilmu agama.

Dalam setiap nasehat yang selalu beliau utarakan, selalu memotivasi rekan-rekan dan juga teman-temannya untuk selalu bersyukur terhadap setiap hal yang ada pada dan tak pernah mengeluh terhadap segala sesuatu. Hal lain yang selalu diutarakan adalah memotivasi rekan-rekan dan juga adik kelas mereka untuk senantiasa bersemangat dalam menuntut ilmu.

Tak lupa ia berpesan kepada para yuniornya untuk menggunakan kesempatan menuntut ilmu dengan sebaik-baiknya dan jangan sampai tergoda dengan hal-hal yang berbau duniawi saja, seperti FB an Twitteran dan juga sms an yang berlebihan yang akan bisa mengganggu konsentrasi dalam meraih cita-cita.

Bahasan Tausiyah Ustadz Reza Basalamah

Profil dan biodata  Ustadz Reza Basalamah adalah Ustadz yang sangat gemar untuk berbagi ilmu dengan orang yang ada di sekitarnya, apalagi jika disuruh untuk berdakwah beliau akan sangat antusias untuk mengikuti setiap dakwah yang ada dengan bayaran ataupun tanpa dibayar sama sekali.

Salah satu diantara beberapa topik yang selalu di sampaikan dalam beberapa dakwah beliau pastilah tak pernah lepas mengenai penguatan aqidah, karena menurut beliau dengan aqidah yang kuat umat Islam tak akan pernah goyah oleh apapun. Selain itu dari beberapa postingan Facebook beliau, beliau selalu menampilkan beberapa hadits dan juga dalil yang berkenaan dengan penguatan hubungan antara suami dan juga istri. Dengan penguatan seperti itu menjadikan generasi bangsa ini semakin maju dan bermartabat tinggi.

Beranda Khazanah Biografi Ustadz Syafiq Riza Basalamah: Dai Salafi Lulusan Doktor Universitas Islam Madinah

  • Khazanah
Biografi Ustadz Syafiq Riza Basalamah: Dai Salafi Lulusan Doktor Universitas Islam Madinah

Penulis

Wildan Imaduddin

-

4 Januari 2021

2106

3

Close Ads X

Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?
Syafiq Riza Basalamah Sumber Gambar: syafiqrizabasalamah.com

BincangSyariah.Com – Ketika mendengar nama ustadz Syafiq Riza Basalamah, sebagian orang akan teringat dengan Khalid Basalamah. Apakah mereka saudara kakak-beradik? Jawabannya bukan. Tidak ada jalur kekerabatan dekat di antara Khalid dan Syafiq Riza, kecuali sama-sama bermarga Basalamah. Basalamah sendiri adalah marga yang menandakan keturunan Arab berasal dari Hadramaut, Yaman.

Biografi Ustadz Syafiq Riza Basalamah

Bila Khalid berasal dari Makassar, Syafiq Riza berasal dari Jember, Jawa Timur. Syafiq Riza Basalamah lahir di Jember pada tahun 1977, dua tahun lebih muda dari Khalid. Tidak ada keterangan kapan pastinya tanggal lahir Syafiq Riza.

Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

Dilansir dari syafiqrizabasalamah.com, tertulis bahwa secara urut nasab Syafiq Riza adalah Syafiq Riza bin Hasan bin Abdul Qadir bin Salim Basalamah. Sayangnya, penulis melihat bahwa website ini tidak dikelola dengan baik. Kemungkinan juga tidak terafiliasi secara langsung dengan tim Syafiq Riza Basalamah. Melihat konten-kontennya terutama pada menu Tentang, tertulis secara serampangan dan banyak misinformasi disana-sini.

Sama seperti Khalid, aktivitas dakwah Syafiq Riza Basalamah tersiar di berbagai platform digital. Tercatat pengikut instagram @syafiqrizabasalamah_official berjumlah 1,5 juta pengikut, youtube channel Syafiq Riza Basalamah Official memiliki 786 ribu subscriber, facebook fanspage dan twitter masing-masing 20 ribu pengikut.

Bila melihat sekilas dari berbagai akun sosial media, akun atas nama Syafiq Riza Basalamah tidak memiliki kajian rutin yang diselenggarakan secara pribadi. Tidak seperti Khalid Basalamah yang timnya sudah mengorganisir kajian rutin secara pribadi, Syafiq Riza Basalamah lebih banyak menghadiri kajian yang diselenggarakan tim lain. Begitu pun dalam aktivitas dakwah, Syafiq Riza Basalamah terpusat di Jawa Timur dan Balikpapan Kalimantan Timur. Berbeda dengan Khalid Basalamah yang sudah terpusat di Ibu Kota Jakarta.

Selain berdakwah, aktivitas Syafiq Riza Basalamah tercatat sebagai dosen di Sekolah Tinggi Dirasat Islamiyyah (STDI) Imam Syafii, Jember Jawa Timur. Dalam website resmi kampus www.stdiis.ac.id dituliskan riwayat pendidikan Syafiq Riza Basalamah. Tahun 1990 – 1996 belajar di Pesantren Al-Irsyad al-Islamiyyah Bondowoso sekaligus sekolah di MTsN (1993) dan di MAN (1996).

Kemudian melanjutkan pendidikannya ke LIPIA Jakarta Program D1 selama dua tahun sampai tahun 1998. Selama satu tahun megnikuti program Syu’batul Lughah Universitas Islam Madinah. Melanjutkan pendidikannya di Madinah dari tingkat sarjana hingga doktoral di Fakultas Dakwah dan Ushuluddin di Universitas Islam Madinah.

Karya Ustadz Syafiq Riza Basalamah

Disertasinya berjudul Juhuudu Al Muassasaat wal Hai’aat Al Islaamiyyah Fi Indonesia Fi At Tashoddi Li At Tanshiir (Usaha Organisasi dan Lembaga Islam di Indonesia Dalam Membendung Kristenisasi). Dari judul disertasinya, tampak sekali persepsi konfrontatif dan eksklusivisme identitas masih menjadi bagian dari cara berpikir Ustadz Syafiq Riza Basalamah.

Pada suatu kesempatan, Syafiq Riza mengatakan kepada para jamaahnya tentang tidak perlu mengikuti tahlilan karena tidak dicontohkan oleh Rasulullah Saw. Di kesempatan lain, Syafiq mengatakan mengenai bahaya Islam Nusantara karena ingin memisahkan Islam dari Arab.

Hal-hal seperti ini terjadi karena cara berpikir yang eksklusif sejak awal dan tidak adanya keterbukaan atas praktik dan konsep yang ada di luar kelompoknya. Padahal tahlilan adalah menyampaikan do’a dan membaca al-Quran yang secara syariat tentu sangat dianjurkan.

Kemudian konsep Islam Nusantara bukan dalam agenda memisahkan Islam dengan Arab, akan tetapi menghendaki bahwa umat Islam di Indonesia tidak perlu minder dengan jati diri dan identitasnya sebagai orang Nusantara. Karena Islam tidak menghendaki umat Islam untuk menghilangkan segala identitasnya sebagai warga Indonesia atau Nusantara. Wallahu A’lam.

Terkait

  • LABEL
  • Biografi Ustadz Populer
  • Islam di Indonesia
  • Syafiq Riza Basalamah

Facebook

Twitter

WhatsApp

LINE

Telegram

Print

Email

Berita sebelumyaKisah Allah Memberikan Obat Sakit Gigi pada Nabi Musa

Berita berikutnyaPengertian Akad Ijarah, Pembagian dan Contohnya

Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?
Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

Wildan Imaduddin

Mahasiswa Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang menekuni studi tafsir, dan peraih beasiswa LPDP

BERITA TERKAITDARI PENULIS

Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

Pendapat Gus Dur Tentang Khalifah fil Ardh

Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

Yassine Bounoue, Kiper Timnas Maroko yang Curi Perhatian

Apa aliran Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

Hidup Sederhana di Era Hedonisme

3 KOMENTAR

  1. Salafi ahlussunnah 1 Januari 2022 At 9:55 PM

    Doktor tentu lebih tau mana yang benar dan tidak, dan berbicara tentu dengan ilmu yang sudah mempuni. Berbeda dengan islam nusantara yang hanya belajar dan menyampaikan ilmu dengan “KATANYA DAN KATANYA” tidak ada ilmiyahnya. Dan belum teruji.

    Ustadz Syafiq Riza Basalamah mazhab apa?

    Ustadz ahlusunnah waljamaah dengan paham salafi ini, merupakan alumni Pesantren Islam Al Irsyad Bondowoso.

    Syafiq Riza Basalamah Apakah Salafi?

    Dr. Syafiq Riza Hasan Basalamah, Lc., M.A. (bahasa Arab: شفيق رزا حسن بسلامة‎; lahir 15 Desember 1977) adalah seorang ustadz Salafi, dosen, dan penulis yang berasal dari Jember, Jawa Timur. Ia menjabat sebagai anggota Dewan Fatwa Perhimpunan Al-Irsyad.

    Apa Hubungan Ustadz Syafiq dan Khalid Basalamah?

    Apakah mereka bersaudara? Keduanya bukanlah saudara kandung. Khalid Basalamah dan Riza Syafiq Basalamah, keduanya hanya memiliki kesamaan marga yakni sama-sama bermarga Basalamah yakni marga keturunan Arab yang berasal dari daerah Hadramaut, Yaman.

    Dari mana asal Ustadz Syafiq Riza Basalamah?

    Kabupaten Jember, IndonesiaSyafiq Riza Basalamah / Tempat lahirnull