Telapak tangan dingin gejala penyakit apa?

Ketika terserang demam, sudah menjadi hal yang wajar jika tubuh Anda terasa panas saat dipegang. Namun, tak jarang juga orang mengeluhkan rasa dingin pada telapak tangan dan kaki meski tubuh mereka terasa panas. Lantas, badan panas telapak tangan dan kaki dingin gejala apa?

Telapak tangan dan kaki dingin saat badan terasa panas bisa jadi merupakan bentuk respons untuk menjaga inti tubuh dan organ vital Anda tetap hangat. Aliran darah ke tangan dan kaki dibatasi dengan cara mengerutkan pembuluh darah. Minimnya aliran darah ini pun kemudian membuat telapak tangan dan kaki dingin meski badan terasa panas.

Selain itu, kondisi ini mungkin juga dapat muncul sebagai gejala penyakit tertentu yang terkait dengan buruknya sirkulasi darah atau kerusakan saraf pada kaki maupun tangan. Berikut ini kondisi-kondisi yang berpotensi menjadi penyebab telapak tangan dan kaki dingin saat badan terasa panas:

1. Anemia

Kondisi ini terjadi saat tubuh Anda kekurangan asupan zat besi. Jika tubuh tidak mendapat cukup asupan zat besi, jumlah hemoglobin pada sel darah merah juga akan ikut berkurang. 

Hemoglobin adalah protein yang berguna untuk membantu sel darah merah mengikat oksigen. Oksigen ini kemudian diangkut dari paru-paru dan disebarkan ke seluruh tubuh lewat pembuluh darah.

2. Penyakit arteri perifer

Penyakit arteri perifer menyebabkan telapak kaki dingin dan kesemutan

Biasa menyerang orang dewasa berusia di atas 50 tahun, penyakit arteri perifer menyebabkan kerusakan dinding arteri sehingga membuat pembuluh darah menyempit. Jika tidak mendapat aliran darah yang cukup, gejala telapak kaki dingin mungkin akan dialami penderita penyakit ini.

Selain telapak kaki dingin, penderita penyakit arteri perifer kemungkinan juga akan mengalami gejala seperti rasa nyeri, mati rasa, kesemutan, hingga muncul luka pada kaki.

3. Diabetes

Penderita diabetes berisiko mengalami masalah pada sirkulasi darah. Hal itu terjadi karena kadar gula darah tinggi sering menyebabkan penyempitan arteri yang kemudian membuat pasokan darah ke jaringan menjadi terhambat.

Kondisi ini membuat telapak tangan dingin, di mana hal serupa juga bisa terjadi pada kaki Anda.

4. Hipotiroidisme

Hipotiroidisme dapat menjadi penyebab telapak kaki dingin. Kondisi terjadi saat kelenjar tiroid Anda bekerja kurang aktif dalam melepaskan hormon. Hormon yang diproduksi kelenjar tiroid memengaruhi hampir semua organ tubuh. Selain itu, hormon ini juga membantu mengubah makanan dan oksigen menjadi energi.

5. Raynaud’s syndrome

Dikenal sebagai penyakit Raynaud, kondisi ini merupakan salah satu penyebab telapak tangan dan kaki dingin. Munculnya rasa dingin ini disebabkan oleh terhambatnya aliran darah karena penyempitan pembuluh darah di tangan maupun kaki. Kelainan ini banyak terjadi pada jenis kelamin perempuan, dan terutama pada cuaca dingin.

Tidak hanya menimbulkan rasa dingin, Raynaud’s syndrome juga dapat membuat jari tangan Anda berubah warna menjadi putih, biru, atau merah. Ketika aliran darah mulai normal, Anda mungkin akan mengalami gejala seperti kesemutan.

6. Kekurangan vitamin B12

Ketika kekurangan vitamin B12, tubuh Anda dapat memberikan sinyal dengan memunculkan rasa dingin pada telapak tangan dan kaki. Selain itu, kondisi ini juga memicu sejumlah gejala lain seperti kesemutan, kelelahan, masalah keseimbangan, kulit pucat, sesak napas, hingga sariawan.

7. Terlalu banyak merokok

Kebiasaan merokok dapat membuat pembuluh darah tubuh Anda menyempit

Kebiasaan merokok dapat membuat pembuluh darah tubuh Anda menyempit, termasuk tangan dan kaki. Penyempitan pembuluh darah ini mengurangi pasokan darah dan menjadi penyebab telapak tangan dan kaki dingin. Jika tidak segera dihentikan, kebiasaan ini juga dapat merusak pembuluh darah di jantung.

8. Stres dan kecemasan

Stres dan kecemasan dapat menjadi penyebab telapak tangan dan kaki dingin. Hal ini terjadi sebagai bentuk respons alami tubuh yang memompa adrenalin ke dalam aliran darah. Saat bersirkulasi, adrenalin membuat pembuluh darah Anda mengerut yang menyebabkan aliran darah menjadi ikut terganggu.

9. Kolesterol tinggi

Tubuh dengan kolesterol tinggi biasanya akan lebih berisiko untuk mengalami masalah sirkulasi darah. Hal ini disebabkan penumpukan kolesterol dan peradangan yang terjadi pada pembuluh darah Anda.

Cara mengatasi telapak tangan dan kaki dingin

Cara mengatasi telapak tangan dan kaki dingin harus disesuaikan dengan penyebabnya. Jika disebabkan kondisi medis tertentu, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.

Selain pergi ke dokter, ada berbagai macam cara yang dapat Anda lakukan sendiri di rumah untuk mengatasi telapak tangan dan kaki dingin. Tindakan yang bisa Anda lakukan meliputi:

  • Menggunakan pakaian yang menjaga tubuh tetap hangat (sarung tangan, kaos kaki, hingga jaket)
  • Rutin berolahraga untuk menjaga dan meningkatkan sirkulasi darah
  • Menggunakan bantalan pemanas untuk kaki dan tangan
  • Memegang sesuatu yang hangat

Baca juga: 15 Penyebab Telapak Kaki Panas dan Cara Mengobatinya

Catatan dari SehatQ

Penyebab telapak tangan dan kaki dingin ketika badan terasa panas adalah bentuk respons tubuh untuk menjaga panas tidak keluar dari inti tubuh. Selain itu, kondisi ini juga bisa dipicu oleh terganggunya aliran darah karena penyempitan arteri.

Jika kondisi ini tak kunjung hilang atau bahkan bertambah parah dalam kurun waktu tertentu, segera berkonsultasi dengan dokter. Dokter nantinya akan mencari penyebab telapak tangan dan kaki dingin, serta memberikan penanganan yang tepat.

Untuk berdiskusi lebih lanjut terkait badan panas telapak tangan dan kaki dingin gejala apa, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.

Penyakit apa yang menyebabkan tangan dingin?

Penyakit Raynaud terjadi akibat penyempitan pembuluh darah di jari tangan, yang terkadang juga terjadi di kaki, hidung, dan telinga. Penyakit ini pun tergolong sebagai salah satu hal yang paling sering menyebabkan jari tangan terasa dingin.

Kenapa telapak tangan dingin seperti es?

Perlu diketahui bahwa kondisi tangan yang sering terasa dingin umumnya terjadi akibat adanya pengaruh hormon adrenalin. Hormon ini membuat ukuran pembuluh darah mengecil, sehingga pada ujung-ujung tangan dan kaki akan terasa dingin, tampak lebih pucat dan bisa sampai kebiruan.

Bagaimana cara mengatasi tangan dingin?

Suhu dingin membuat pembuluh darah di beberapa bagian tubuh menyempit, seperti pada tangan dan kaki..
Pakai kaus tangan dan alas kaki. ... .
Pakai sarung tangan. ... .
Minum teh rempah. ... .
Minum teh hangat. ... .
Jalan-jalan sebentar. ... .
6. Pakai botol air panas. ... .
7. Konsultasikan ke dokter..

Telapak kaki dan tangan dingin gejala penyakit apa?

Sirkulasi darah yang tidak optimal menjadi penyebab paling umum seseorang mengalami telapak tangan dan kaki dingin. Darah yang membawa panas tubuh kesulitan mengalir sampai ke kujung sehingga terasa dingin.