Sebutkan masing-masing contoh kegiatan dalam Kepramukaan yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila

tirto.id - Sila ke-2 Pancasila yang berbunyi "Kemanusiaan yang Adil dan Beradab", adalah bukti bahwa negara Indonesia menghargai manusia dan memperlakukan manusia secara adil serta beradab.

Seperti dilansir buku Pasti Bisa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan terbitan Tunas Karya Guru, untuk SD/MI Kelas IV (2017), tidak saja dalam lingkup lingkungan yang luas seperti antarnegara, dalam lingkungan sekolah dan keluarga, juga lingkungan masyarakat pun pengamalan sila ke-2 Pancasila ini harus selalu diterapkan.

Kandungan butir-butir pengamalan dan nilai-nilai Pancasila yang sudah dirumuskan oleh para pendiri bangsa ini sejak sebelum kemerdekaan. Pada sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) tanggal 1 Juni 1945, nama “Pancasila" diperkenalkan oleh Ir. Sukarno kepada peserta sidang.

Pancasila sebagai dasar filsafat serta ideologi bangsa dan negara Indonesia, bukan terbentuk dalam satu malam serta bukan hanya diciptakan oleh Ir. Sukarno saja, namun terbentuknya Pancasila melalui proses yang cukup panjang.

“Sila artinya asas atau dasar, Panca artinya lima, dan di atas kelima dasar itulah kita mendirikan negara Indonesia, kekal, dan abadi," Sukarno berpidato, seperti dikutip dari buku Risalah BPUPKI (1995) terbitan Sekretariat Negara RI.

Sila ke-2 “Kemanusiaan yang adil dan beradab" sendiri mengandung nilai suatu kesadaran sikap moral dan tingkah laku manusia yang didasarkan pada potensi hati nurani manusia dalam hubungan dengan norma-norma dan kebudayaan. Sila ini berlaku untuk diri sendiri, juga sesama manusia dan lingkungannya.

Semua sila dalam Pancasila saling melengkapi, seperti juga sila ke-2 adalah pelengkap dari sila ke-1 yaitu “Ketuhanan yang Maha Esa". Setelah mengakui adanya Tuhan yang satu, maka manusia sebagai makhluk Tuhan pun harus diberikan hak dan kewajibannya.

Seterusnya dalam sila ke-3, “Persatuan Indonesia" menjadi pedoman bahwa manusia warga negara ini harus bersatu. Lalu sila ke-4 “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan", adalah pedoman bahwa rakyat dipimpin dalam kebijaksanaan.

Dan sila ke-5 “Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia" menunjukkan bahwa adil dalam kehidupan sosial adalah impian yang harus terus diusahakan oleh seluruh warga dan pemimpin bangsa.

Butir-Butir Pengamalan Pancasila Sila ke-2

Dalam menjabarkan nilai-nilai luhur yang terdapat dalam sila ke-2 Pancasila, para pendiri bangsa dan perumus Pancasila tak melupakan berbagai aspek kemanusiaan dan keadilan yang seharusnya ada di dalamnya. Berikut ini butir-butir pengamalan yang diharapkan dapat terus berlaku dan diterapkan oleh warga negara Indonesia:

  1. Mengakui dan memperlakukan manusia sesuai dengan harkat dan martabatnya sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa.
  2. Mengakui persamaan derajat, persamaan hak, dan kewajiban asasi setiap manusia, tanpa membeda-bedakan suku, keturunan, agama, kepercayaan, jenis kelamin, kedudukan sosial, warna kulit dan sebagainya.
  3. Mengembangkan sikap saling mencintai sesama manusia.
  4. Mengembangkan sikap saling tenggang rasa dan tepa selira.
  5. Mengembangkan sikap tidak semena-mena terhadap orang lain.
  6. Menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan.
  7. Gemar melakukan kegiatan kemanusiaan.
  8. Berani membela kebenaran dan keadilan.
  9. Bangsa Indonesia merasa dirinya sebagai bagian dari seluruh umat manusia.
  10. Mengembangkan sikap hormat menghormati dan bekerja sama dengan bangsa lain.

Contoh Pengamalan Pancasila sila ke-2

Berikut ini beberapa contoh pengamalan Pancasila sila ke-2 dalam lingkungan masyarakat, berdasarkan butir-butir pengamalan Pancasila:

  • Menghormati hak-hak dan kewajiban yang dimiliki masing-masing orang sehingga tidak terjadi pelanggaran HAM
  • Mengakui persamaan derajat, hak dan kewajiban asasi setiap manusia
  • Tidak membeda-bedakan suku, ras, bangsa dan agama
  • Mengembangkan sikap peduli dan tolong menolong terhadap setiap orang
  • Mau menolong sesama manusia yang membutuhkan
  • Tidak memaksakan kehendak pada orang lain, terutama yang melanggar nilai keadilan dan kemanusiaan

Baca juga:

  • Contoh Pengamalan Pancasila Sila ke-3 di Lingkungan Kelas & Sekolah
  • Proses Pembentukan BPUPKI: Tokoh & Rumusan Dasar Negara Pancasila

Baca juga artikel terkait PANCASILA atau tulisan menarik lainnya Cicik Novita
(tirto.id - cck/dip)


Penulis: Cicik Novita
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Kontributor: Cicik Novita

Subscribe for updates Unsubscribe from updates

Jakarta -

Sila ke-3 dalam Pancasila mengandung pedoman yang dapat diterapkan oleh rakyatnya dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Tidak terkecuali bagi siswa dalam berinteraksi di sekolah bersama teman-teman maupun para guru. Seperti apa contoh pengamalan sila ke-3 di sekolah ataupun kelas?

Bunyi dari sila ke-3 Pancasila adalah persatuan Indonesia. Melansir dari buku yang bertajuk Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar karya Christiana Umi, sila ketiga mengandung arti cinta Negara Kesatuan Republik Indonesia, cinta damai hingga persatuan, dan tidak mementingkan kepentingan diri sendiri.

Pada intinya, arti dari persatuan Indonesia ini memiliki maksud untuk mengutamakan persatuan atau kerukunan bagi seluruh rakyat Indonesia yang mempunyai perbedaan agama, suku, bahasa, dan budaya.

Adapun contoh pengamalan sila ke-3 Pancasila yang bisa diterapkan siswa di lingkungan sekolah maupun kelas telah dirangkum detikEdu dari buku Pasti Bisa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dan Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar. Berikut ini 14 contoh pengamalan sila ke-3 Pancasila di lingkungan sekolah.

14 Contoh Pengamalan Sila Ke-3 di Sekolah dan Kelas

1. Menjaga kerukunan dan kekompakan dengan teman bermain;

2. Saling menyapa jika bertemu dengan teman;

3. Mengucapkan salam jika bertemu teman dan guru;

4. Menanyakan kabar ketika bertemu dengan teman;

5. Berjabat tangan ketika bertemu dengan teman yang baru dikenal;

6. Apabila tidak sempat memberikan salam, dapat menggunakan senyum sebagai gantinya jika bertemu dengan teman sebaya;

7. Tidak membeda-bedakan teman;

8. Membantu teman yang kesusahan di kelas;

9. Saling memberikan tutor sebaya terkait mata pelajaran yang diajarkan di kelas;

10. Giat dan tekun belajar agar dapat membanggakan nama baik sekolah;

11. Saling menghargai antar sesama warga sekolah;

12. Melaksanakan upacara bendera di sekolah dengan khidmat dan tertib;

13. Mempelajari sejarah bangsa agar kita semakin menghargai jasa dan perjuangan para pahlawan;

14. Mengetahui dan hafal lagu-lagu nasional.

Itulah contoh pengamalan sila ke-3 Pancasila di sekolah maupun kelas yang bisa diterapkan para siswa. Jangan lupa diterapkan ya, detikers!

Simak Video "Hari Lahir Pancasila, Apa Mereka Hafal Pancasila?"



(rah/nwy)

Sebutkan masing-masing contoh kegiatan dalam Kepramukaan yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila

Sebutkan masing-masing contoh kegiatan dalam Kepramukaan yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila
Moderator Helmi Lesmana memimpin acara

Malang. Dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila, UKM Pramuka Universitas Negeri Malang (UM) mengadakan latihan rutin Sinau Pancasila yang di buka untuk umum. Imbas dari wabah Covid-19 yang masih melanda, latihan rutin ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Google meet pada Senin (1/6) pukul 10.00 WIB. Latihan yang di moderatori oleh Helmi Lesmana dan pemateri Nuri Riskian ini mengangkat tema ‘Pramuka sebagai kader Pancasila’. Nuri Riskian sendiri merupakan Koordinator Kader Pancasila Fakultas Sastra  UM 2018 dan Dewan Racana Bidang litbangtaka UKM Pramuka UM 2018.

Nuri Riskian selaku pemateri menyampaikan bahwa nilai yang terkandung dalam dasa dharma Pramuka merupakan pengaplikasian dari sila Pancasila. “Sebagai contoh, Taqwa kepada tuhan Yang Maha Esa pada nilai pertama dasa dharma berhubungan dengan sila pertama, lalu nilai kedua Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia juga berhubungan dengan sila kedua, begitupun yang lainnnya,” ujarnya.

Lebih lanjut, Pancasila menurut Nuri bukan hanya dapat di implementasikan oleh Pramuka saja. Melainkan dapat di implementasikan oleh berbagai kalangan masyarakat dengan cara yang berbeda-beda.

Sebutkan masing-masing contoh kegiatan dalam Kepramukaan yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila
Nuri Riskian sedang menjelaskan materi

“Mahasiswa secara umum memiliki kewajiban untuk berkuliah dan berorganisasi. Di samping itu mahasiswa juga diharapkan mampu memberikan feedback positif kepada bangsa dan Negara dengan membantu Indonesia menjadi Negara maju,” ujarnya.

“Sebagai warga Negara selain mengamalkan nilai Pancasila, nilai yang ada pada dasa dharma pramuka juga bisa diamalkan secara umum. Semisal nilai ke empat dalam dasa dharma Patuh dan suka bermusyawarah. Nilai ini sangat cocok di implementasikan oleh masyarakat di kondisi seperti sekarang ini. Dimana masyarakat di tuntut untuk patuh pada aturan pemerintah demi memutus rantai penyebaran covid-19 di Indonesia,’ jelasnya.

Pewarta : Muhammad Zaid Al Khair – Internship Humas UM