Mengapa perbedaan demografis dapat menyebabkan ketimpangan sosial jelaskan

perbedaan sumber daya alam dapat memicu terjadinya ketimpangan sosial hal ini dikarenakan ketersediaan sumber daya alam dapat mempengaruhi tingkat perekonomian suatu wilayah atau daerah.

Apa saja yang menyebabkan ketimpangan sosial?

Faktor Internal Individu/Kelompok Ketimpangan sosial dapat disebabkan oleh faktor internal individu/kelompok. Dari faktor internal yaitu sikap dan tindakan individu/kelompok itu sendiri. Sebagai contoh, kemauan kelompok masyarakat untuk menerima perubahan.

Apa yang menyebabkan terjadinya ketimpangan ekonomi?

Ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya ketimpangan ekonomi, di antaranya tidak meratanya hasil pembangunan antardaerah, serta menurunnya pendapatan perkapita akibat pertumbuhan penduduk yang relatif tinggi tanpa diimbangi dengan peningkatan produktivitas.

Apa saja faktor-faktor yang memengaruhi ketimpangan sosial?

Singkatnya, faktor-faktor yang memengaruhi ketimpangan sosial yaitu: Uraian singkat dari masing-masing faktor sebagai berikut. 1. Perbedaan Sumber Daya Alam Sumber daya alam adalah segala hal yang berasal dari alam dan dimanfaatkan demi kelangsungan hidup manusia.

You might be interested:  Mengapa Terjadi Sumpah Pemuda?

Mengapa perbedaan Sumber daya alam dapat mendorong kerjasama?

Jawaban. Jawaban: Kesamaan sumber daya alam antara beberapa negara dapat mendorong terbentuknya kerja sama antarnegara. Karena kesamaan letak geografis, beberapa negara di suatu kawasan pada umumnya mengadakan kerja sama untuk menjaga stabilitas dan keamanan negara.

Faktor apa saja yang menyebabkan ketimpangan sosial?

Faktor Lain Pemicu Ketimpangan Sosial

  1. Kondisi Demografis. Demografi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari masalah kependudukan dan faktor yang mempengaruhi.
  2. Kondisi Pendidikan. Pendidikan menjadi faktor penyebab ketimpangan sosial.
  3. Kondisi Ekonomi.
  4. 4. Kemiskinan.
  5. Kesehatan.
  6. 6. Letak Geografi.
  7. 7. Kurangnya Lapangan Kerja.

Mengapa perbedaan demografis dapat menyebabkan ketimpangan sosial?

Jawaban terverifikasi ahli

Contoh perbedaan kondisi demografis yang dapat menyebabkan ketimpangan sosial adalah perbedaan jumlah dan komposisi penduduk antara penduduk di desa dan kota yang menyebabkan perbedaan produktivitas masyarakat kedua wilayah tersebut sehingga menimbulkan ketimpangan sosial.

Faktor apa saja yang menyebabkan masyarakat mengalami ketimpangan ekonomi?

Berikut ini beberapa faktor penyebab terjadinya ketimpangan sosial ekonomi yang ada di Indonesia:

  1. Kebijakan Pemerintah yang Tidak Adil. Kebijakan pemerintah yang tidak adil menyebabkan sejumlah ketimpangan sosial ekonomi.
  2. Persebaran Penduduk.
  3. Kualitas Diri Masyarakat.
  4. Lapangan Pekerjaan.
  5. Kemiskinan.

Mengapa perbedaan sumber daya alam menjadi salah satu faktor pendorong terjadinya kerja sama ekonomi internasional?

Perbedaan sumber daya alam

Sumber daya alam menjadi penting dan krusial karena merupakan bahan baku produk tertentu. Negara yang membutuhkan sumber daya alam itu akan mencari negara yang memiliki sumber daya alam tersebut. Hal ini-lah yang memicu terjadinya perdagangan internasional.

Mengapa perbedaan sumber daya alam menjadi salah satu faktor pendorong terjadinya kerjasama ekonomi internasional?

karena negara lain membutuhkan berbagai sumber daya seperti bahan pangan, obat – obatan, minyak bumi, batu bara dll. sedang idonesia juga akan membutuhkan apa yang negara kita perlukan. maka dari situlah akan terjadi kerjasama internasional.

You might be interested:  Mengapa Ibukota Ri Pindah Ke Yogyakarta?

Apa saja bentuk ketimpangan sosial?

Bentuk Ketimpangan Sosial

  1. Ketimpangan Pengembangan Diri Manusia.
  2. Ketimpangan Antara Desa dengan Kota.
  3. Ketimpangan Antar Wilayah dan Subwilayah.
  4. 4. Ketimpangan Antar Golongan Sosial Ekonomi.
  5. Ketimpangan Penyebaran Aset.
  6. 6. Ketimpangan Antar Sektor Ekonomi.

Apa itu perbedaan demografis?

Perbedaan kondisi demografis adalah perbedaan tingkat pertumbuhan dan stuktur kependudukan, perbedaan tingkat pendidikan dan kesehatan, perbedaan kondisi ketenagakerjaan, dan perbedaan dalam tingkah laku dan kebiasaan, serta etos kerja yang dimiliki masyarakat daerah bersangkutan.

Apa akibat perbedaan kondisi demografis dan faktor interaksi?

akibat perbedaan kondisi demografis dalam faktor interaksi adalah dapat memengaruhi ketimpangan sosial.

Apa akibatnya perbedaan kondisi demografis?

Perbedaan kondisi demografis suatu wilayah dapat menyebabkan ketimpangan sosial.

Faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya ketimpangan sosial di masyarakat dan contohnya?

Ketimpangan sosial yang terjadi di lingkungan masyarakat disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya :

  • Kualitas sumber daya manusia yang kurang memadai untuk bersaing dimasa kini.
  • Kurangnya rasa percaya diri juga melatarbelakangi terjadinya ketimpangan sosial.
  • Masih adanya sifat malas dan mudah putus asa.
  • Apa dampak ketimpangan sosial di bidang ekonomi?

    Contoh dampak lain dari kesenjangan sosial ekonomi adalah timbulnya kriminalitas, pengangguran, serta kemiskinan. Kriminalitas muncul karena ketidakmampuan seseorang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Pengangguran terjadi karena tidak adanya kesempatan kerja.

    tirto.id - Penyebab terjadinya ketimpangan pendapatan di kota dan di desa salah satunya adalah perbedaan status sosial di masyarakat. Hal ini adalah bagian faktor penyebab ketimpangan sosial yang secara total terdiri dari 7 faktor.

    Adapun 7 faktor tersebut ialah kondisi demografi, kondisi pendidikan, kondisi kesehatan, kemiskinan, kurangnya lapangan kerja, dan perbedaan status sosial di masyarakat. Sebenarnya, faktor terakhir adalah kesimpulan dari sejumlah faktor yang telah disebutkan.

    Salah satu contoh kasus ketimpangan sosial di Indonesia misalnya ketika seorang dengan pendidikan rendah akan kesulitan mendapatkan pekerjaan dengan kriteria syarat berpendidikan tinggi.

    Bukan hanya dalam bidang pekerjaan, ketimpangan sosial ini ini juga bisa terjadi dalam kesenjangan mendapatkan fasilitas, kesehatan, perumahan, pembangunan, hingga pendistribusian pangan.

    Salah satu langkah yang dapat dilakukan untuk memecahkan ketimpangan sossial ini adalah dengan mengetahui faktor penyebabnya. Dengan mengetahui latar belakang permasalahan, maka langkah dalam pemecahan dapat dilanjutkan untuk analisis lebih lanjut.

    Pengertian Ketimpangan Sosial

    Ketimpangan sosial adalah salah satu kajian dalam studi sosiologi. Menurut ilmu sosiologi penyebab ketimpangan sosial antara lain faktor demografi, ekonomi, hingga pendidikan.

    Dalam sosiologi sendiri, arti atau definisi ketimpangan sosial adalah keadaan kesenjangan atau ketidakseimbangan dalam masyarakat dalam mengakses atau memanfaatkan sumber daya yang tersedia.

    Mengutip BPMPK Kemdikbud, ketimpangan sosial merupakan bentuk dari ketidakadilan terhadap status serta kedudukan yang ada di sebuah wilayah atau lingkungan masyarakat.

    Menurut Science Daily, melalui ketidaksamaan sumber daya atau beban yang diterima oleh sebuah status dalam masyarakat, bisa menimbulkan kerugian pada salah satu kelompok tertentu.

    Faktor Penyebab Ketimpangan Sosial

    1. Kondisi Demografi

    Kondisi demografi memiliki relasi dengan masalah kependudukan antara satu wilayah masyarakat dengan wilayah lainnya yang tentunya memiliki perbedaan.

    Demografi ini dapat meliputi jumlah penduduk yang ada pada sebuah wilayah. Jika penduduk lebih padat, maka masalah akan lebih kompleks dibanding wilayah dengan jumlah penduduk lebih sedikit.

    Selain itu, ada masalah komposisi penduduk yang meninjau jumlah penduduk produktif dan tidak produktif pada sebuah wilayah. Wilayah dengan pendudukan lebih banyak berusia produktif akan lebih maju dibanding yang lebih sedikit.

    Terakhir, demografi menjelaskan persebaran penduduk yang tidak merata. Salah satu contoh di Indonesia adalah kondisi pulau Jawa yang menjadi pusat persebaran orang dari seluruh wilayah untuk mendapatkan pekerjaan. Sedangkan, wilayah lain malah mengirim orang-orang untuk pergi ke pusat dan tidak memajukan daerahnya sendiri.

    2. Kondisi Pendidikan

    Faktor yang dipengaruhi pendidikan ternyata memiliki pengertian di mana seseorang bisa meningkatkan statusnya ke level yang lebih tinggi dengan mengenyam pendidikan.

    Dari pendidikan ini, kualitas SDM tentu akan lebih baik dan ini sangat berguna untuk pembangunan suatu wilayah.

    Namun di bidang pendidikan juga punya ketimpangannya sendiri. Di desa dan kota, perbedaan mencolok terlihat terkait fasilitas, kualitas, serta mutu pendidikan.

    3. Kondisi Ekonomi

    Faktor ekonomi paling kentara menjadi penyebab terjadinya ketimpangan sosial. Jika sebuah daerah memiliki sumber daya alam serta produksi yang melimpah, maka akan lebih tinggi status ekonominya. Sedangkan, wilayah dengan SDA rendah akan tertinggal. Begitu pula dalam sisi individu, orang dengan ekonomi rendah akan lebih susah mendapatkan akses dibandingkan dengan individu dengan ekonomi menengah atau tinggi.

    4. Kondisi Kesehatan

    Kesehatan merupakan suatu hal yang sangat diperlukan baik oleh seorang individu atau sebuah kelompok masyarakat.

    Ternyata, fasilitas kesehatan yang berbeda dari satu wilayah dengan wilayah lainnya dapat mempengaruhi kualitas SDM di daerah masing-masing. Hal ini akan berpengaruh terhadap perkembangan wilayah-wilayah tersebut.

    5. Kemiskinan

    Ketidakberdayaan sebuah kelompok masyarakat dalam pekerjaan menimbulkan sebuah kemiskinan. Berbeda dengan orang kaya yang memiliki segala fasilitas untuk terus memberdayakan dirinya, kelompok masyarakat miskin makin tersisih.

    6. Kurangnya Lapangan Kerja

    Kondisi ini masih menyangkut dengan kehidupan ekonomi sebuah masyarakat. Dari kurangnya lapangan pekerjaan, maka pengangguran akan timbul. Akibatnya kemiskinan dan ketimpangan ekonomi sebuah kelompok masyarakat.

    7. Perbedaan Status Sosial di Masyarakat

    Perbedaan ini bisa ada karena adanya pelapisan status sosial di masyarakat. Hal tersebut meliputi usia, kekuasaan, kekayaan, serta kualitas SDM.

    Sebenarnya, faktor terakhir ini adalah kesimpulan dari berbagai faktor yang sebelumnya disebutkan, mulai dari kondisi demografi hingga kurangnya lapangan pekerjaan yang menyebabkan ketimpangan sosial.

    Baca juga: Apa Itu Istilah Modernisasi dalam Sosiologi & Bagaimana Dampaknya?

    Baca juga artikel terkait SOSIOLOGI atau tulisan menarik lainnya Yuda Prinada
    (tirto.id - prd/agu)


    Penulis: Yuda Prinada
    Editor: Agung DH
    Kontributor: Yuda Prinada

    Subscribe for updates Unsubscribe from updates