Kenapa pesan gmail tidak terkirim

Karena beberapa alasan, server email penerima dapat menolak email yang Anda kirim. Gmail mengembalikan pesan berisi respons yang diberikan oleh server penerima.

Pesan error umum yang mungkin ditampilkan tercantum di bawah. Pahami alasan pesan Anda tidak terkirim dan cara memperbaiki masalah tersebut. 

Menafsirkan balasan tidak terkirim yang umum

"Akun email yang Anda coba hubungi" tidak ada

Alasan pesan Anda tidak terkirim

Alamat penerima mungkin sudah tidak berfungsi atau tidak ada. Atau, Anda mungkin juga salah mengetiknya.

Yang dapat Anda lakukan

  1. Periksa kesalahan umum berikut pada alamat email penerima:
    • Tanda kutip
    • Titik di bagian akhir alamat
    • Spasi sebelum atau sesudah alamat
    • Kesalahan ejaan
  2. Telusuri kontak Anda untuk menemukan alamat lain yang digunakan oleh orang yang sama.

Jika error ini muncul ketika Anda mengirim email kepada seseorang di kantor, sekolah, atau organisasi lain, hubungi administrator Anda.

"Pesan ditandai sebagai spam" atau "Pesan sementara ditolak"

Alasan pesan Anda tidak terkirim

  • Teks atau link pesan tampak mencurigakan.
  • Anda menambahkan banyak penerima ke Cc atau Bcc.

Yang dapat Anda lakukan

  1. Hapus link ke situs yang meminta informasi pribadi.
  2. Jika Anda mengirimkan email ke banyak orang, buat grup dengan Google Grup, lalu kirim email ke grup tersebut.
    Cari tahu cara membuat grup.

"Server penerima tidak menerima permintaan kami"

Alasan pesan Anda tidak terkirim

Anda akan melihat pesan error ini jika Gmail tidak dapat terhubung ke server email penerima.

Yang dapat Anda lakukan

Masalah ini biasanya segera terselesaikan tanpa perlu melakukan apa pun. Coba kirim email lagi nanti.

Jika Anda terus mendapatkan pesan error:

  1. Periksa apakah ada kesalahan pada alamat email penerima.
  2. Hubungi tim dukungan pelanggan penyedia email penerima Anda.

Jika error ini muncul ketika Anda mengirim email kepada seseorang di kantor, sekolah, atau organisasi lain, hubungi administrator Anda.

Referensi terkait

  • Referensi error SMTP
  • Tentang pesan error SMTP
  • Email tidak terkirim disertai pesan error

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

Jika Anda menggunakan Gmail untuk mengirim email ke seseorang dan butuh waktu lama untuk sampai ke tujuan atau mereka tidak pernah menerimanya, gunakan tips di bawah ini untuk memperbaiki masalah.

Penerima tidak pernah menerima email yang Anda kirim

  1. Periksa Email Terkirim dan Draf Anda. Jika email tidak ada di sana, Anda mungkin telah menghapusnya sebelum mengirimkannya.
  2. Minta penerima untuk memeriksa Sampah atau Spam mereka. Jika email ada di sana, minta mereka menambahkan Anda ke kontak sehingga email berikutnya akan sampai.
  3. Tunggu beberapa jam untuk melihat apakah Anda mendapatkan pesan kesalahan pengiriman. 

Email membutuhkan waktu lama untuk dikirimkan

  1. Pastikan Anda tersambung ke Wi-Fi atau data seluler. Jika koneksi Anda lambat, bisa memakan waktu lama untuk mengirimkan email.
  2. Jika Anda mengirim email dari klien email, seperti Apple Mail atau Outlook, coba kirim dari mail.google.com atau aplikasi Gmail.

Langkah-langkah di atas tidak membantu

Jika tips di atas tidak mengatasi masalah, minta penerima menghubungi penyedia email mereka untuk mengetahui apakah ada masalah dalam menerima email dari Gmail.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

HiPoin.com – Mengirim email masih sangat jarang dilakukan oleh beberapa orang, karena mereka biasanya hanya menggunakan email untuk menerima email masuk saja dan tidak untuk mengirim email. Oleh sebab itu jika email tidak terkirim saat ingin mengirim email maka akan panik dan bingung.

Panik saat kondisi tersebut pasti akan dialami oleh semua orang, wajar saja jika jarang mengirim email tetapi sekalinya mengirim email malah email dalam antrian dan tidak terkirim. Saya sendiri juga pernah mengalami hal serupa, walaupun saya pernah mengirim email.

Suatu ketika saya mengirim email dan saya kira email yang saya kirimkan sudah terkirim. Namun ternyata email belum terkirim dan masuk di folder Kotak Keluar. Beberapa kali saya menggunakan layanan Gmail baru sekali saya mengalami kejadian seperti itu.

Peringatan email dalam antrean terlihat jelas karena ada pemberitahuan di bagian atas dan email yang saya kirimkan masuk ke folder Kotak Keluar bukan Terkirim. Bagi kamu yang juga pernah mengalami email tidak terkirim, kamu harus baca artikel ini sampai selesai.

Supaya jika kamu mengalami hal serupa lagi, tidak akan bingung atau panik. Tindakan yang biasanya dilakukan jika sadar bahwa email yang kita kirimkan tidak terkirim yaitu dengan mengirim ulang email tadi. Apa itu tindakan yang benar? Untuk mengetahui itu benar atau tidak kamu harus tau penyebab dan cara mengatasi jika email belum terkirim ke penerima.

Salah satu penyebabnya yang kemungkinan menyebabkan email tidak terkirim ialah karena ukuran email terlalu besar. Untuk lebih jelasnya maka akan saya jelaskan lebih detail dibagian bawah. Seperti jika kamu ingin tau aplikasi apa yang terhubung ke akun Google yang kamu miliki.

Penyebab dan Solusi Jika Email Tidak Terkirim Tetapi Malah Masuk Kotak keluar

1. Koneksi Jaringan Buruk

Koneksi jaringan internet memang menjadi masalah utama jika kita menggunakan layanan seperti email. Tidak seperti di media sosial atau aplikasi chatting jika pesan sudah terkirim dan pesan sudah diterima akan ada pemberitahuan.

Di email jika ingin mengetahui email kita sudah terkirim atau belum yaitu dengan melihat folder Terkirim. Jika tidak ada di folder Terkirim berarti email ada di folder Kotak Keluar alias email gagal terkirim atau belum terkirim. Maka dari itu, pastikan koneksi internet kamu bagus saat mengirim email.

2. Alamat Email Penerima Salah

Salah satu penyebab kenapa email tidak terkirim yang bikin saya geleng-geleng kepala yaitu karena alamat email penerima salah. Saya pribadi belum pernah mengalami permasalahan seperti ini karena saya cukup teliti. Namun bagi kamu yang sedang terburu-buru saat mengirim email, kamu harus cek kembali alamat email penerima.

Apapun layanan email yang kamu gunakan baik Gmail, Yahoo Mail, atau Outlook Mail jika alamat penerima salah maka email tidak akan terkirim. Salah disini maksudnya email belum terdaftar atau sudah diblokir, tetapi jika salah angka atau huruf namun email tersebut masih aktif maka email yang kamu kirimkan akan nyasar ke orang lain.

3. Masalah Sinkronisasi

Penyebab berikutnya yang sering terjadi dan menyebabkan email tidak terkirim di Gmail yaitu karena permasalahan sinkronisasi akun Gmail dan Google. Jika pengaturan sinkronisasi tidak kamu aktifkan dan tiba-tiba kamu mengirim email maka bisa saja masalah email dalam antrian akan kamu temui.

Karena jika proses sinkronisasi otomatis tidak aktif dan juga kamu jarang membuka aplikasi Gmail, saat kamu membuka aplikasi Gmail akan memakan waktu yang cukup lama. Maka dari itu pastikan sebelum mengirim email lewat aplikasi Gmail proses sinkronisasi harus sudah selesai.

4. Ukuran Email Terlalu Besar

Jika kamu pencaker, masalah ini pasti sering kamu temui. Apapun file yang kamu kirim lewat email yang menjadikan ukuran email menjadi besar, ini bisa membuat proses pengiriman email menjadi lama. Email tidak terkirim karena ukuran file dalam email terlalu besar, inilah yang pernah saya alami.

Singkatnya setelah saya klik Kirim, email langsung masuk dalam antrean. Saya cek folder Terkirim tidak ada dan adanya di folder Kotak keluar yang menandakan email tersebut memang belum terkirim. Apakah mengirim ulang email beserta file yang dilampirkan adalah pilihan yang tepat?

Saya jawab tidak. Kamu hanya perlu menunggu file yang kamu kirim selesai di upload supaya email langsung dikirim. Berapa lamanya email akan terkirim? Tergantung koneksi internet kamu dan seberapa besar ukuran file yang kamu lampirkan.

5. Masalah Server

Masalah server bisa menyebabkan email tidak terkirim jika kita menggunakan layanan email bisnis. Seperti yang kita ketahui, beberapa email bisnis berbeda dengan layanan email gratis. Namun tidak menutup kemungkinan ini juga bisa terjadi di layanan email gratis seperti Yahoo Mail dan Gmail.

Setelah kamu tau penyebab yang bisa membuat email tidak terkirim seharusnya kamu tau bagaimana cara mengatasinya. Seperti pastikan koneksi internet yang kamu gunakan stabil dan kuat. Selain itu kamu harus pastikan juga bahwa alamat email penerima harus benar dan valid.

Jika email dalam antrian karena sinkronisasi otomatis tidak aktif dan jarang membuka aplikasi Gmail, kamu bisa menunggu sampai proses sinkronisasi manual selesai sebelum mengirim email. Jika ukuran file yang ikut terlampir cukup besar, kamu hanya perlu menunggu.

Selain itu jika memang masalah timbul di server, tidak ada yang bisa kamu perbuat karena semuanya sama. Semoga artikel tentang penyebab email tidak terkirim ini bermanfaat bagi kamu yang sering mengalaminya. Suatu permasalahan bisa diatasi lebih mudah jika kita tau penyebabnya.

Apa yang membuat email tidak terkirim?

Alasan yang paling umum dari kegagalan pengiriman adalah alamat email yang Anda masukkan tidak valid. Jika Mailer Daemon mengatakan bahwa account tersebut tidak ada, periksa ulang ejaan alamat yang Anda masukkan. Satu huruf yang letaknya salah dapat menyebabkan kegagalan pengiriman.

Kenapa mengirim pesan di Gmail dalam antrean?

jika kamu mendapati pesan "dalam antrean", ada beberapa kemungkinan yang membuat hal ini terjadi: Ada kesalahan alamat email dalam penulisannya, sehingga kamu perlu memperbaikinya. Jaringan internet yang bermasalah. Kamu bisa mencoba jaringan internet lain atau WiFi untuk mengirimkan pesan.

Kenapa Gmail tidak bisa mengirim pesan?

Hal ini berarti server email penerima sedang tidak tersedia untuk sementara waktu, kelebihan beban, atau tidak dapat ditemukan. Server yang tidak dapat ditemukan bisa karena down, hacked, atau sedang dalam pemeliharaan. Jadi ini bersifat sementara, Anda harus menunggu untuk kemudian mencoba mengirim email kembali.

Apa yang dimaksud dalam antrean di Gmail?

Email dalam antrean berarti email yang kamu kirim masih tersimpah di Outbox dan berstatus tertunda/pending. Ada juga yang bahkan berstatus tidak terkirim.