Cara mematikan suara Google di HP Vivo y12s

Cara mematikan TalkBack Vivo dapat dilakukan dengan beberapa langkah mudah. Bagi seseorang yang baru pertama kali menggunakan perangkat besutan Vivo, seringkali terkejut sebab ponsel tiba-tiba berbunyi saat mereka sentuh.

Untuk mereka yang kurang paham, mungkin akan menyangka bahwa perangkat yang mereka gunakan mengalami kerusakan atau mungkin sedang kena hack.

Saat menghadapi kondisi ini, Anda tidak perlu panik terlebih dahulu. Munculnya suara pada HP Vivo Anda karena salah satu fitur yang terdapat perangkat tersebut sedang aktif.

Fitur tersebut bernama TalkBack Vivo. Lalu apakah yang dimaksud dengan fitur TalkBack Vivo dan bagaimana cara untuk mengaktifkannya? Penjelasannya dapat Anda simak di bawah ini.

Baca Juga: Cara Menscreenshot HP Vivo Paling Mudah dan Cepat Semua Seri

Panduan Cara Mematikan TalkBack Vivo Mudah

Pernahkah Anda secara tidak sengaja memencet atau menekan layar ponsel Vivo Anda yang akhirnya menyebabkan munculnya suara. Jika iya, ini berarti fitur TalkBack pada smartphone Vivo Anda sedang aktif.

TalkBack merupakan sebuah fitur yang bisa membantu para pengguna mengalami kebutaan atau permasalahan pada indera penglihatan mata. Melalui fitur ini, setiap item yang pengguna sentuh akan secara otomatis mengeluarkan suara.

Suara tersebut akan menjelaskan secara detail dari item yang telah mereka sentuh. Oleh karena itu, adanya suara yang disebabkan oleh fitur TalkBack aktif, mungkin akan sedikit mengganggu sehingga perlu untuk mematikannya.

Masalah Saat Fitur TalkBack Vivo Aktif

Terdapat beberapa masalah yang sering pengguna alami saat fitur TalkBack dalam kondisi aktif. Adanya masalah seringkali mengganggu, maka sangat penting untuk mengetahui bagaimana cara mematikan atau menonaktifkan fitur TalkBack pada perangkat Vivo.

Baca Juga: Cek Garansi HP Vivo Secara Cepat dan Mudah Dengan Berbagai Cara

  • Layar yang tidak bisa pengguna gerakkan atau sentuh. Hal ini tentunya akan menyulitkan pengoperasian HP. Dalam keadaan ini, para pengguna harus menunggu garis hijau muncul di sekeliling pilihan.
  • Selanjutnya, untuk dapat melakukan navigasi, maka para pengguna perlu mengetuk dua kali pilihan yang akan mereka buka, hal yang cukup ribet tentunya.
  • Untuk melakukan navigasi scroll layar ke bawah atau ke samping, para pengguna harus melakukannya dengan menggunakan dua jari secara bersamaan.
  • Saat fitur TalkBack aktif, maka ponsel Vivo akan mengeluarkan suara atau seolah berbicara sendiri ketika tersentuh. Hal ini terkadang sangat mengganggu bagi sebagian pengguna.

Langkah Mematikan TalkBack Vivo Melalui Pengaturan

Ketika akan menonaktifkan fitur TalkBack Vivo, Anda dapat mengakses melalui menu pengaturan. Sebelum mematikannya, Anda perlu cek terlebih dahulu apakah fitur tersebut dalam keadaan aktif atau tidak.

Jika dalam keadaan aktif, maka Anda dapat menggunakan navigasi dari TalkBack. Anda dapat masuk dalam menu pengaturan, selanjutnya jelajahi berapa sub menu yang ada di dalamnya.

  1. Langkah pertama, silahkan Anda masuk ke dalam menu setting atau menu pengaturan pada perangkat HP Vivo yang Anda gunakan
  2. Cara mematikan TalkBack Vivo dengan pengaturan silakan scrol ke basah, lalu masuk ke dalam pengaturan lainnya
  3. Langkah berikutnya, silakan Anda buka pada menu Assistant atau Asisten
  4. Berikutnya pilih menu TalkBack
  5. Untuk dapat memulai mematikan fitur ini, maka Anda perlu menggeser toggle menjadi off/mati atau nonaktif.

Baca Juga: System Repair Mode Vivo, Cara Memperbaiki Software Error

Langkah Mematikan TalkBack Vivo dengan Tombol Kombinasi

Selain melalui menu pengaturan, cara lain untuk menonaktifkan fitur TalkBack pada perangkat Vivo adalah dengan menggunakan tombol kombinasi.

Berikut ini panduan cara mematikan fitur TalkBack Vivo dengan menggunakan kombinasi tombolnya.

  1. Pertama, pastikan HP Vivo yang Anda gunakan dalam keadaan menyala
  2. Kemudian silahkan tekan serta tahan kedua tombol Volume Atas + Volume Bawah secara bersamaan
  3. Selanjutnya tunggulah sampai beberapa saat hingga ada notifikasi pada layar ponsel Anda
  4. Berikutnya akan muncul notifikasi pemberitahuan bahwasanya TalkBack sudah dinonaktifkan.
  5. Cara ini juga dapat Anda gunakan untuk mengaktifkan kembali fitur TalkBack pada HP Vivo yang Anda gunakan.

Jika kedua pilihan cara mematikan TalkBack Vivo di atas tidak berhasil, maka Anda dapat menggunakan langkah lain.

Dalam hal ini, Anda dapat melakukan reset setelan pabrik. Dengan demikian, semua pengaturan akan hilang. Selain itu, Anda dapat melakukan wipe data atau cache dengan tujuan sistem operasi dapat kembali fresh seperti di awal.

Anda juga dapat melakukan flashing ulang supaya seluruh sistem berganti dengan yang baru. Untuk melakukan ini, sebaiknya backup data secara keseluruhan terlebih dahulu. (R10/HR-Online)

Bagaimana cara memberhentikan suara google di hp vivo?

Cara Mematikan Suara Google di Handphone vivo.
Buka halaman Settings..
Cari dan pilih More settings..
Gulir ke bawah lalu pilih Accessibility..
Pilih TalkBack..
Matikan tombol yang ada..
Konfirmasi dengan menekan tombol yang sesuai..

Kenapa hp vivo tiba tiba ada suara Google?

Apa Penyebab Munculnya Suara Google di HP Vivo? Berdasarkan pengalaman, munculnya suara Google secara terus menerus di hp Vivo adalah karena fitur TalkBack yang masih dalam keadaan hidup (on). Untuk itu, kalian perlu menonaktifkan fitur tersebut.

Gimana caranya ngilangin suara google di hp?

Pilih menu "setting" kemudian "Assistant". Lanjutkan dengan memilih opsi "phone" dan pilih "voice and speech". Pilih menu "Speech Output" yang akan memunculkan dua opsi. Untuk menon-aktifkan suara Google Assistant, pilih opsi "Hands-free only".

Apa itu TalkBack Vivo?

TalkBack merupakan sebuah fitur yang bisa membantu para pengguna mengalami kebutaan atau permasalahan pada indera penglihatan mata. Melalui fitur ini, setiap item yang pengguna sentuh akan secara otomatis mengeluarkan suara. Suara tersebut akan menjelaskan secara detail dari item yang telah mereka sentuh.