Bagian bunga yang berfungsi sebagai pemikat serangga untuk membantu proses penyerbukan

tirto.id - Bunga memiliki fungsi khusus bagi tumbuhan, tidak sekedar untuk mempercantik. Bunga adalah salah satu organ reproduksi dan regenerasi untuk berkembang biak.

Bunga termasuk alat berkembang biak dengan cara generatif. Hal itu terjadi saat bunga berubah hingga menjadi biji, dan biji yang ditanam mulai tumbuh menjadi tanaman baru.

Mengenal Bagian-bagian bunga

a.Kelopak bunga

Merujuk laman Repository Kemdikbud bagian ini terletak di bagian luar bunga, menyelimutinya dan berfungsi untuk melindungi kuncup sebelum mekar. Saat mahkota bunga mekar maka kelopak akan membuka.

b.Mahkota bunga

Bagian ini masuk dalam rangkaian kedua setelah kelopak. Warnanya yang menarik berfungsi untuk menarik serangga penyerbukan. Ia bertugas melindungi benang sari dan putih bunga sebelum mekar.

c.Benang sari

Benang sari adalah alat kelamin jantan pada bunga. Terdiri atas dua bagian yakni tangkai sari (filamen) dan kepala sari (anther). Tangkai sari berbentuk tangkai panjang, sementara kepala sari berada di ujung tangkai sari. Di ujung tangkai ini berkembang serbuk sari (polen) sebagai gametofit jantan.

d.Putik

Putik adalah alat kelamin betina pada bunga. Bagian dari putik adalah:

-Kepala putik (stigma): permukaannya lengket untuk tempat serbuk sari jantan menempel.

-Tangkai putik: tempat kepala putik berada, bentuknya tabung panjang.

-Bakal buah (ovarium): berada di bagian paling bawah atau dasar bunga. Di dalam bakal buah ada bakal biji. Jika bunga sudah dibuahi oleh serbuk sari, maka bakal buah akan tumbuh menjadi buah.

Proses penyerbukan bunga bisa berlangsung dengan cara:

a.Penyerbukan berdasarkan perantaranya

-Penyerbukan oleh angin (anemogami)

-Penyerbukan oleh hewan (zoidiogami), serangga (enthomophily), burung (zoophily) serta siput/keong.

-Penyerbukan oleh air (hidrogami)

-Penyerbukan oleh manusia (antropogami)

b.Penyerbukan berdasarkan asal serbuk sari

-Penyerbukan sendiri (autogami)

-Penyerbukan tetangga (geitonogami)

-Penyerbukan silang (alogami)

-Penyerbukan bastar yakni serbuk sari bunga jatuh ke putik bunga tumbuhan lain hingga tercipta satu tumbuhan yang baru.

Contoh Soal dan Jawaban Bagian Bunga & Fungsinya dalam Penyerbukan

1.Sebuah bunga dikatakan sebagai bunga yang lengkap jika memiliki bagian-bagian...?

Jawaban: Kelopak bunga, mahkota bunga, benang sari dan putik

2.Mengapa mahkota bunga biasanya memiliki warna cantik dan bentuk yang menarik...?

Jawaban: Untuk memikat serangga penyerbukan dan agen penyerbukan lain

3.Benang sari berperan sebagai alat reproduksi jantan atau betina...?

Jawaban: Jantan

4.Putik bunga berperan sebagai alat reproduksi jantan atau betina...?

Jawaban: Betina

5.Apa fungsi kelopak bunga....?

Jawaban: Untuk melindungi kuncup bunga dan bagian bunga lainnya dari gangguan luar sebelum mekar.

6. Sebutkan ciri-ciri bunga yang proses penyerbukannya dibantu oleh angin...

Jawaban: Bunga tidak berwarna, tidak memiliki kelenjar madu, serbuk sari jumlahnya banyak, serbuk sari bentuknya kering dan ringan agar mudah terbang jika tertiup angin. Kepala sarinya besar, tangkai sari panjang, putik terentang keluar dan berbulu.

7.Sebutkan ciri-ciri bunga yang proses penyerbukannya dibantu hewan...

Jawaban: Berwarna menarik, baunya harum, memiliki kelenjar madu, serbuk sari berlendir agar dapat menempel di hewan, dan putik tersembunyi.

8.Sebutkan ciri-ciri bunga yang proses penyerbukannya dibantu oleh air...

Jawaban: Tumbuhan biasanya tumbuh di air dan bunganya terendam

9.Pada bunga vanili yang penyerbukannya dibantu manusia, yang perlu dilakukan adalah...

Jawaban: Menempelkan serbuk sari bunga jantan pada putik bunga yang sudah siap dibuahi.

10.Penyerbukan di alam dibedakan menjadi dua yakni penyerbukan terbuka (kasmogami) dan penyerbukan tertutup (kleistogami). Jelaskan tentang penyerbukan tertutup...

Jawaban: Penyerbukan tertutup adalah jika putik diserbuki oleh serbuk sari dari bunga yang sama. Hal ini terjadi karena bentuk bunga yang menghalangi terjadi penyerbukan silang, atau putik dan serbuk sari matang sebelum bunga mekar.

11.Jelaskan apa itu penyerbukan silang (allogamie)...

Jawaban: Penyerbukan silang adalah jika putik diserbuki oleh serbuk sari dari tanaman lain, namun masih sejenis.

12. Sebutkan empat cara penyerbukan tanaman berdasarkan asal serbuk sari dan putik yang bisa dilakukan...

Jawaban: Penyerbukan sendiri, penyerbukan silang, penyerbukan tetangga, bastar.

13. Apa yang dimaksud dengan penyerbukan bastar...?

Jawaban: Penyerbukan bastar adalah saat serbuk sari bunga jatuh ke putik bunga tumbuhan lain hingga tercipta satu tumbuhan yang baru.

14. Jelaskan proses penyerbukan bunga yang dilakukan dengan bantuan serangga...

Jawaban: Serangga hinggap di bagian bunga yang memiliki sari madu, sehingga kaki-kakinya menginjak serbuk sari sampai menempel. Serbuk sari yang banyak menempel di kaki serangga akan ikut terbawa jia ia terbang ke bunga lain, dan akan menempel lagi di bagian kepala putik bunga tersebut saat serangga menginjaknya. Penyerbukan terjadi saat serbuk sari menempel di kepala putik.

15.Apa fungsi bunga bagi tumbuhan...

Jawaban: Sebagai organ reproduksi pada tumbuhan untuk regenerasi atau berkembang biak.

Baca juga: Contoh Soal & Jawaban Asam dan Basa, Rangkuman Materi IPA Kelas 7

Baca juga artikel terkait BUNGA atau tulisan menarik lainnya Cicik Novita
(tirto.id - cck/ylk)


Penulis: Cicik Novita
Editor: Yulaika Ramadhani
Kontributor: Cicik Novita

Subscribe for updates Unsubscribe from updates

Bunga merupakan organ reproduksi pada tumbuhan berbiji tertutup atau Angiospermae. Struktur pada bunga dibagi menjadi dua bagian yaitu perhiasan bunga dan alat kelamin bunga. Perhiasan bunga terdiri dari kelopak (calyx) dan mahkota (corolla) sedangkan alat kelamin bunga terdiri dari benang sari (stamen) dan putik (pistil). Corolla atau mahkota bunga merupakan bagian bunga yang berfungsi menarik perhatian serangga untuk membantu proses penyerbukan. Mahkota yang berwarna-warni dan memiliki aroma yang khas merupakan cara untuk menarik perhatian serangga agar menghampiri bunga.

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

2. Sebuah tali sepanjang 4 meter digetarkan sehingga membentuk gelombang transversal ​

Kota A berada di 139° 82' BT, sedangkan Kota B berada di 110° 22' BT. Jika di Kota A menunjukkan pukul 12:00, di Kota B menunjukkan pukul .... a. 10:0 … 0b. 10:51 c. 14:00d. 14:51 ​

tolong bantuin ya, satu nomor ajaa niehh:'​

fenomena alam pemantulan sempurna​

sebuah Tali yang panjang nya 100 cm di getarkan selama 5 sekon sehingga membentuk 2 gelombang jika jarak antara puncak dan lembah gelombang 8 cm hitun … glah: A. Amplitudo B. Frekuensi dan periode C. Panjang gelombang dan cepat gelombangtolong dong jawab pake cara yang tau,,besok dikumpul​

Sebanyak 140 gram mentega bersuhu 50°C dimasukkan ke dalam wadah berisi 70 gram es batu bersuhu 30°C. Berapakah suhu akhir campuran tersebut? Kalor je … nis mentega = 0,6 Joule/gram°C dan kalor jenis es batu = 2,1 Joule/gram°C. Cepet yaa, jangan lupa pake cara

Qsiapa pencipta E=mc² ?siapakah itu Albert Einstein?apa saja temuan Nikola Tesla?nt:Fisika adalah segalanyahahahahahahahahaha​

Sebanyak 140 gram mentega bersuhu 50°C dimasukkan ke dalam wadah berisi 70 gram es batu bersuhu 30°C. Berapakah suhu akhir campuran tersebut? Kalor je … nis mentega = 0,6 Joule/gram°C dan kalor jenis es batu = 2,1 Joule/gram°C. Tolong secepatnya, jangan lupa pake cara yaa

sebuah benda tingginya 4 cm diletakkan didepan cermin cekung sejauh 32 cm jika jarak fokus cermin 12 cm dan benda digeser mendekati cermin 8 cm Tentuk … an a Jarak bayanganB perbesaran bayangan c.tinggi bayangan d.sifat bayangantolong bantu besok di kumpulkan​

Pakai jalan nya yang jelas!!