Apa nama organisasi senam dunia dan sebutkan kepanjangan

Ilustrasi Mengenal Induk Organisasi Senam Dunia. Sumber: pexels.com

Senam adalah suatu jenis olahraga yang terdiri dari serangkaian gerakan atau kombinasi gerakan yang disusun secara sistematis agar tubuh menjadi sehat dan bugar. Senam adalah olahraga yang sangat mudah dan dapat dilakukan di mana-mana. Di sekolah-sekolah senam banyak diajarkan sebagai materi pelajaran pendidikan jasmani dan kesehatan.

Seiring dengan perkembangan cabang olahraga senam, gerakan senam pun semakin banyak terbentuk. Ada 6 kelompok senam yang perlu kita ketahui, yaitu senam artistik, senam ritmik sportif, senam umu, senam aerobic sport, senam akrobatik, dan senam trampoline.

Seperti olahraga lainnya, senam juga memiliki organisasi yang menjadi induk senam di seluruh dunia. Induk organisasi senam dunia adalah Federation Internationale de Gymnastique. Dalam artikel berikut ini kita akan menyimak sejarah singkat organisasi tersebut. Mari kita simak bersama-sama.

Ilustrasi Mengenal Induk Organisasi Senam Dunia. Sumber: unsplash.com

Mengenal Induk Organisasi Senam Dunia dan Sejarah Singkatnya.

Berdasarkan buku Pendidikan Jasmani oleh Irwansyah (2006: 64), Pada tahun 1776, seorang guru berkebangsaan Jerman mencoba memasukkan senam ke dalam pendidikan sekolah. Pada tahun yang sama, Johan Christian fedrich Gathmuts berhasil menciptakan gerakan senam sekolah yang lebih sistematis yang disebut Gymnastick Furdie Jugend. Berkat jasa-jasanya terhadap perkembangan dunia senam, masyarakat internasional menganggapnya sebagai bapak senam dunia.

Menurut buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan oleh Asep Kurnia Nenggala (2017: 60), pada abad ke-20, senam mengalami perkembangan dan kemajuan yang sangat pesat, menyusul didirikannya organisasi senam, Federation Erupeanne de Gymnastics (FEG) yang sekarang menjadi Federation Internationale de Gymnastique (FIG). Organisasi ini berdiri pada 23 Juli 1881 di Liege (Belgia). Sejak tahun 1991 hingga sekarang, sekretariat FIG berpindah tempat ke Montier (Swiss).

Mengutip dari website FIG, gymnastics.sport, saat ini FIG dipimpin oleh Morinari Watanabe yang berkebangsaan Jepang. Morinari Watanabe adalah presiden FIG yang ke-9 dan merupakan warga non-Eropa pertama yang memegang posisi ini.

Ilustrasi Mengenal Induk Organisasi Senam Dunia. Sumber: pexels.com

Itulah penjelasan mengenai senam dan induk organisasi senam dunia, yaitu Federation Internationale de Gymnastique. Semoga penjelasan ini dapat menambah wawasan anda mengenai senam. (IND)

Senam sebagai salah satu cabor, secara organisasi juga memiliki induk dan Struktur Organisasi secara nasional dan internasional, dengan 8 Ragam cabang yang wajib kita ketahui.

Penulis: Veronika Adjeng

Kutipan berbahasa Yunani yang berbunyi men sana in corpore sano ternyata bukanlah isapan jempol belaka.

Tercetuskan oleh seorang pujangga abad ke-II asal Romawi, Decimus Iunius Juvenalis melalui Satire X miliknya, kutipan tersebut kemudian kerap terpakai sebagai moto hingga slogan dalam bidang olahraga dan kesehatan dunia.

Ungkapan men sana in corpore sano punya arti di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Apabila kita nalar, kalimat sederhana tersebut memang benar adanya.

Sebagai contoh, ketika sedang flu atau demam, perilaku seseorang akan berubah langsung.

Salah satu Kegiatan Senam (Foto: Merdeka)

Dari yang hobi keluar rumah, kita akan memilih untuk berdiam diri di kamar, tiduran, bermalas-malasan hingga cenderung lebih emosional dan gelisah karena merasa tak enak badan.

Olahraga, Aktivitas Sederhana Sang Bisa Mengurangi Stres

P2PTM Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mendefinisikan stres sebagai suatu reaksi fisik atau emosional seseorang termasuk mental atau psikis.

Setelah mengalami perubahan lingkungan yang menuntutnya untuk menyesuaikan diri dalam perubahan itu.

Sayangnya stres yang berat dan berlangsung dalam kurun waktu lama bisa merusak kesehatan manusia, termasuk memicu gangguan emosional dan fisiknya.

Stres dapat membuat seseorang lebih mudah sakit. Reaksi tersebut akan memicu sistem kekebalan tubuh menurun, tekanan darah tinggi, pencernaan bermasalah, hingga meningkatnya risiko terkena penyakit degeneratif.

Meski demikian, stres yang seseorang alami dapat berkurang, bahkan hilang dengan cara melakukan suatu kegiatan kesukaannya.

Kita juga bisa menghindari stres dengan melakukan aktivitas sederhana, salah satunya melalui olahraga.

Melakukan kegiatan olahraga kesukaan dapat membuat seorang merasa bebaskan kebebasan dari rasa penat dan tekanan berat sebagai akibat dari stress dan kebosanan dalam menjalankan rutinitas dan pekerjaan sehari-hari.

Baca juga Beritaku: Definisi Cabor Indonesia, Daftar Induk Organisasi Dan Tahun Berdiri

Senam, Sabang Olahraga Sederhana Yang Tidak Pernah Kehilangan Peminat

Setelah sekian lama tak berolahraga, pasti seseorang menjadi cukup bingung untuk memilih olahraga yang tepat bagi kebutuhannya.

Tenang saja, senam dapat menjadi opsi olahraga yang menarik sebagai permulaan hidup sehat.

Senam merupakan salah satu cabang olahraga yang cukup sederhana dan tidak pernah kehilangan penggemar, terutama di Indonesia.

Masih ingatkah dengan SKJ yang sekolah-sekolah formal lakukan setiap pagi?

Bagi para siswa-siswi sekolah di Tanah Air, SKJ merupakan salah satu senam favoritnya.

Selain menjadi bagian dari kegiatan di sekolah, hal ini menjadi bukti bahwa senam adalah cabang olahraga. Yang sengaja di pilih untuk menjaga kesehatan dan kebugaran.

Muda-mudi sejak dini karena sederhana dan mengasyikkan.

Senam memang terlihat sebagai salah satu cabang olahraga yang cukup sederhana.

Meskipun demikian, olahraga ini memiliki berbagai kelebihan lainnya. Beberapa nomor senam ternyata tak membutuhkan alat bantu khusus, bahkan seseorang dapat melakukannya di mana saja dan kapan saja.

Kita dapat mencoba ragam senam yang simpel di rumah, menimbang bahwa cabang olahraga tersebut cukup fleksibel.

Baca juga: 29 Atlet Wanita Tercantik, Body Seksi dan Sensual Sepanjang Tahun 2019

Ragam Senam Yang Wajib Kita Ketahui Sebelum Mulai Mencobanya!

Sebelum menentukan senam apa yang ingin kita coba, ada baiknya untuk mengenal ragam senam yang populer di Indonesia ya! Nah, berikut ini merupakan 8 macam senam sederhana hingga yang sudah masuk dalam perlombaan kancah internasional. Yuk, simak selengkapnya!

Senam Aerobik

Familiar dengan nama senam aerobik bukan? Senam aerobik termasuk ke dalam ragam senam terpopuler di Indonesia.

Selanjutnya Senam tersebut juga punya karakteristik khusus. Senam aerobik merupakan olahraga yang di lakukan dalam durasi waktu tertentu.

Tidak seperti tarian, koreografi di dalam senam ini cenderung fokus terhadap keselarasan yang tidak terpaku dengan musik pengiringnya.

Senam aerobik menggunakan irama musik dan gerakan yang bisa melatih otot dan meningkatkan denyut jantung.

Peningkatan denyut jantung dan pasokan oksigan yang lancar menghindarkan kita dari penyumbatan aliran darah di dalam tubuh.

Apabila seseorang melakukan senam ini secara rutin, maka tubuhnya akan terasa lentuk, berat badan dan stamina lebih terjaga, tekanan darah menjadi normal dan suasana hati akan lebih baik.

Salah Satu Kegiatan Senam Aerobik (Foto:Yuksinau)

Saat ini senam aerobik sangat banyak macamnya. Setidaknya terdapat 5 pengembangan senam aerobic, yaitu high-impact aerobics, low-impact aerobics, discorobic, rockorobic dan sport aerobic.

Apapun senam aerobik yang kita pilih, sebaiknya lakukanlah pemanasan dan pendinginan setiap latihan.

Kebiasaan baik ini akan meningkatkan kelentukan pada otot, sehingga kita akan mendapat manfaat senam tersebut secara maksimal dan mencegah terjadinya cidera.

Senam Aerobik Sport

Cabang senam bernama aerobik sport adalah hasil pengembangan dari senam aerobik sendiri.

Penggabungan gerakan latihan dari senam aerobik, senam akrobatik yang terkenal sulit dan senam ritmik membuat senam aerobik sport menjadi layak untuk masuk dalam suatu pertandingan resmi.

Gerakan dari senam aerobik sport merupakan paduan dari gerakan high impact dan low impact.

High impact dalam senam aerobik merupakan rangkaian gerakan yang cepat dan aktif, sementara low impact adalah gerakan senam aerobik yang cenderung lebih lambat dan mudah untuk para pemula dari segala usia.

Jangan salah, ternyata senam aerobik sport sudah dipertandingkan dalam empat nomor.

Mulai dari tunggal putra, tunggal putri, campuran, dan trio. Pasti menarik sekali ya!

Senam Artistik

Sudah menjadi nomor cabang senam dalam perlombaan Sea Games, Asian Games sampai Olimpiade, senam artistik termasuk dalam ragam senam yang cukup populer di Indonesia dan dunia.

Mulanya senam artistik merupakan cabang olahraga senam yang bertujuan untuk menjaga pertumbuhan dan menyehatkan badan.

Tidak heran, beberapa cabang dari senam artistik menjadi kurikulum wajib mata pelajaran pendidikan jasmani pada jenjang sekolah formal.

Terdapat beberapa karakteristik khusus yang membuat senam artistik menjadi lebih spesial.

Merupakan olahraga gabungan dari senam aerobik dan gerakan berputar, senam artistik membutuhkan alat bantu khusus dalam pelaksanaannya.

Dasar dari gerakan-gerakan pada senam tersebut adalah gabungan aspek akrobatik dan tumbling.

Penggunaan alat bantu khusus dalam eksekusi setiap gerakan dari senam artistik akan melatih kekuatan dan kelentukan otot tubuh para atletnya.

Beberapa cabang yang cukup terkenal dari senam artistik, yaitu senam lantai, kuda pelana, gelang-gelang, kuda lompat, palang sejajar dan palang tunggal.

Pada cabang senam lantai terdapat tujuh gerakan, yaitu rol depan, rol belakang, lompat harimau, headstand, handstand, kayang dan sikap lilin.

Beberapa gerakan tersebut pasti pernah kita coba saat ujian praktek di sekolah bukan?

Senam Irama

Senam irama merupakan salah satu ragam cabang olahraga senam yang menggerakkan tubuh secara bebas dan berirama dengan tambahan iringan musik. Nama lain senam ini ialah senam ritmik. Sesuai pengertiannya, kita perlu menguasai teknik senam irama dalam rangka mencapai gerakan serasi dan bermanfaat untuk tubuh dan jiwa.

Unsur dan tujuan senam irama juga wajib kita ketahui. Setidaknya terdapat lima unsur yang harus atlet senam irama miliki, yakni kelenturan, keseimbangan, keluwesan, kontinuitas dan ketepatan dengan irama. Sementara tujuannya ada tiga, yaitu ketepatan musik atau irama, fleksibilitas dan gerakan yang kontinu.

Salah Satu Atlet Senam Nasional (Foto: Republika)

Menurut Encyclopaedia Britannica, sebutan lain untuk senam irama adalah rhythmic gymnastics, modern gymnastics atau rhythmic sportive gymnastics. Terdapat tiga aliran senam irama yang tak perlu bantuan alat khusus, yaitu senam irama dari seni sandiwara, senam irama dari seni musik dan senam irama dari seni tari.

Senam Ritmik Sportif

Senam ritmik sportif merupakan hasil pengembangan senam irama. Seperti senam aerobik sport, senam ini juga dikembangkan dalam rangka memantaskannya untuk masuk dalam suatu gelaran kompetisi.

Senam tersebut memiliki komposisi gerakan tubuh yang beriringan dengan musik serta menggunakan alat bantu khusus, supaya estetsika dari visual gerakan yang di lakukan para atletnya bertambah.

Senam ritmik sportif adalah cabang olahraga senam yang gerakannya terinspirasi dari tarian, balet dan senam itu sendiri.

Untuk mencari pemenang dari gelaran pertandingan senam ritmik ini, panel hakim akan menentukannya berdasarkan perolehan poin dari setiap peserta.

Poin tersebut merupakan hasil dari nilai lompatan, pivot, perlakuan terhadap peralatan khusus dan eksekusi atlet terhadap gerakannya.  

Mengingat setiap gerakan dalam senam ritmik sportif melibatkan keterampilan tinggi, kekuatan fisik dari para atlet menunjang keberhasilannya selama pertandingan senam ritmik sportif berlangsung.

Beberapa kekuatan fisik yang sangat penting dalam senam tersebut adalah kemampuan tubuh, kelentukan, kelincahan, ketangkasan, daya tahan dan koordinasi semua anggota badan.

Senam Trampolin

Seperti namanya, senam trampolin adalah nomor cabang senam yang memerlukan alat bantu khusus dalam pelaksanaannya. Senam trampolin adalah olahraga yang mengharuskan atletnya untuk melakukan kegiatan akrobatik sambil memantulkan diri di permukaan trampolin.

Federasi Senam Internasional (FIG) mulai mempertandingkan senam trampolin pada ajang Olimpiade sejak tahun 2000.

Adapun cakupan gerakan yang menjadi patokan penilaian senam tersebut adalah lompatan sederhana dalam posisi lurus, tombak (pike), selip (tuck) atau straddle  dan gerakan kombinasi lain dengan tingkat kerumitan tertentu.

Penilaian hasil senam trampolin memperhatikan dua aspek, yaitu tingkat kesulitan dan total waktu atlet berada di udara dalam acuan detik.

Di dalam perlombaan Asian Games, senam trampolin bisa dibilang masih baru. Para penyelengara gelaran kompetisi tersebut mempertandingkannya sejak tahun 2018.

Atlet senam tranpolin akan berusaha memerlihatkan kemahirannya dan ketinggiannya saat melompat.

Jika sudah terlatih, atlet bisa mencapai lompatan hingga setinggi 10 meter.

Senam Akrobatik

Senam akrobatik bukanlah ragam senam yang pas untuk para awam dan pemula. Kita tak bisa mencoba melakukan gerakan-gerakan senam ini sendiri atau tanpa bantuan profesionalnya.

Senam akrobatik merupakan olahraga dengan gerakan yang cukup ekstrem dan memerlukan latihan khusus.

Salah Satu Bentuk Senam Akrobatik (Penjaskes.co.id)

Di dalam proses latihannya, para atlet maupun awam yang ingin mencobanya perlu panduan dari pelatih ahli dari bidang ini.

Dengan model latihan khusus dan cukup serta tubuh yang lentur dan seimbang, pertandingan senam akrobatik nomor regu tertentu membuat para atletnya saling bekerja sama dan membagi peran dalam melakukan gerakan.

Induk dari organisasi dunia yang menaungi senam akrobatik bernama Federasi Gimnastik Internasional.

Atlet senam akrobatik melakukan gerakan yang mengandung unsur keindahan.

Berasal dari bahasa Yunani, ἀκροβατέω akrobateō yang berarti berjalan jinjit dan menopang, unsur keseimbangan memenuhi gerakan-gerakan dalam senam akrobatik.

Hal tersebut kemudan berpengaruh pada empat teknik dasar dari senam akrobatik yang wajib di kuasai para atletnya, yaitu ayunan, putaran, pendaratan, statis dan tolakan.

Senam Umum

Di luar kelima disiplin di atas, masih ada senam umum yang berkembang di kalangan masyarakat.

Pengelolaan dan penanganan senam umum yang cukup terkenal, seperti senam irama, senam jantung sehat dan senam kebugaran jasmani bukan tanggungjawab dari Persatuan Senam Indonesia atau Persani.

Senam umum merupakan olahraga yang membutuhkan kekuatan fisik, kelentukan, kelincahan, koordinasi, serta keseimbangan dan kontrol.

Salah satu senam umum yang paling terkenal adalah senam kesegaran jasmani dengan iringan aransemen ulang lagu daerah di Indonesia.

Ragam senam umum ternyata kerap menjadi pilihan sekolah dan berbagai instansi pemerintahan sebagai senam rutin bagi anggota dan elemennya.

Wajib tahu, Persani merupakan induk organisasi senam untuk Indonesia

Tak boleh lupa, Persani merupakan induk organisasi senam di Indonesia.

Persani adalah kepanjangan dari Persatuan Senam Indonesia. Inilah merupakan induk bagi para pesenam tanah air secara nasional.

Menjadi satu-satunya induk organisasi cabang olahraga senam di Tanah Air Indonesia, Persani termasuk dalam salah satu anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia atau lebih dikenal dengan sebutan KONI.

Sejarah Persatuan Senam Indonesia (Persani)

Persani terbentuk pada tanggal 14 Juli 1963. Para tokoh olahraga yang menangani dan ahli pada cabang senam se-Indonesia memprakarsai pembentukan Persani kala itu.

Logo Persani (Foto: Koni Depok)

Sementara tokoh promotor Persani sendiri berasal dari berbagai daerah, seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, serta Sumatra Utara, andil dalam mempromosikan organisasi tersebut.

Saat itu Persani di bentuk untuk menyambut gelaran pertandingan khusus anggota Gerakan Non-Blok, GANEFO I yang di laksanakan di Jakarta pada tahun 1963.

Para atlet binaan Persani berhasil tampil pada pertandingan GANEFO I.

Berlaga di kancah internasional untuk pertama kalinya pada event tersebut, Persani kemudian berencana membawa atlet-atlet Indonesia untuk menghadapi pertandingan tim senam dalam kompetisi Konferensi Asia Afrika I dan GANEFO Asia.

Persani melakukan banyak usaha untuk memajukan cabang olahraga senam saat itu, termasuk mendatangkan para pelatih dari Republik Rakyat Cina.

Sayang sekali, tujuan awal Persani yang ingin melatih atlet-atlet senamnya secara maksimal dengan bantuan pelatih tersebut harus terhenti akibat sentimen rasisme terhadap etnis Tionghoa.

Kemunculan sentimen ini muncul setelah peristiwa berdarah Gerakan 30 September 1965 oleh PKI atau G30S/PKI.

Fédération Internationale de Gymnastique (FIG),  Induk organisasi Senam Seluruh Dunia

Di dalam bahasa Indonesia,  Fédération Internationale de Gymnastique terkenal dengan istilah Federasi Senam Internasional. Nama tersebut menggunakan bahasa Perancis, sementara kantor pusatnya berada di Lausanne, Swiss.

FIG terbentuk di Liège, Belgia  pada 23 Juli 1881.

Awalnya organisasi ini bernama European Federation of Gymnastics karena hanya memiliki tiga negara anggota, yaitu Belgia, Perancis dan Belanda.

Logo Fédération Internationale de Gymnastique: FIG

Setelah tahun 1921, organisasi tersebut berganti nama dan mulai menerima negara yang tak masuk di benua Eropa.

Saat ini FIG memiliki tugas yang cukup penting. FIG bertugas untuk membuat dan menetapkan aturan yang bernama Code of Points.

Pengaturan dan pengelolaan evaluasi penampilan para atlet senam menggunakan aturan tersebut.

FIG mengatur tujuh disiplin senam, yakni senam artistik yang terbagi lagi menjadi, men’s artistic gymnastics (MAG) and women’s artistic gymnastics (WAG), rhythmic gymnastics (RG), aerobic gymnastics (AER), acrobatic gymnastics (ACRO), trampolining (TRA), tumbling (TUM) dan parkour.

FIG juga mengemban tanggung jawab dalam penentuan usia bagi para pesenam yang hendak berpartisipasi dalam Olimpiade.

Hingga tahun 2019, FIG telah berafiliasi dengan 148 federasi nasional. Federasi Senam Internasional ini dipimpin oleh presiden dan wakil presiden.

Setiap dua tahun sekali, FIG mengadakan kongres untuk komite eksekutif, desain dan teknis untuk tiap disiplin ilmu.

Berdasarkan peraturan teknis milik Federasi Senam Internasional, terdapat beberapa kategori kejuaraan senam yang terselenggara pada tingkat dunia.

Kategori pertama adalah kejuaraan senam cakupan internasional dan kategori kedua ialah kejuaraan senam resmi FIG.

Itulah tadi ragam informasi menarik yang berkaitan dengan macam-macam senam yang populer di Indonesia dan dunia internasional, serta keberadaan Persani dan FIG sebagai induk organisasi senam untuk Indonesia dan dunia.

Referensi:

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA