Sebutkan langkah langkah untuk menjadi wirausahawan yang sukses

Apa itu entrepreneur? Kenapa belakangan ini kita cukup sering mendengar kata entrepreneur? Emang gimana kata entrepreneur itu relate sama kita? Nah, jangan skip-skip, ya! Read through to the end, Sobat.

Kenapa Kita Butuh Entrepreneur?

Sebutkan langkah langkah untuk menjadi wirausahawan yang sukses

Photo byFree-Photos on Pixabay

Bagi sebagian, atau bahkan kebanyakan, orang rencana hidup setelah sekolah itu kuliah dan melamar kerja. Sobat Pintar kebayang nggak, kalau teman-temanmu satu sekolah semua melamar kerja? Siapa yang bakal ngasih kerja?

Sebenarnya sesederhana supply dan demand itu sih, kenapa kita butuh entrepreneur. Bahkan jika memungkinkan, kita butuh pengusaha muda!

Namun sayangnya, kita juga nggak banyak belajar tentang bagaimana menjadi entrepreneur saat sekolah maupun kuliah – at least, nggak sebanyak kita belajar dan mengembangkan diri biar kompeten saat melamar kerja setelah lulus. Alhasil, kita harus belajar sendiri kalau ingin menjadi wirausahawan sukses.

Jadi, Apa Itu Entrepreneur?

Sebutkan langkah langkah untuk menjadi wirausahawan yang sukses

Photo byChristina on Unsplash

Dari penjelasan di atas, Sobat tentu sudah bisa menebak tentang entrepreneurship. Apa itu entrepreneur? Entrepreneur atau pengusaha adalah pelaku bisnis. Dalam menjalankan bisnis atau wirausahanya (entrepreneurship), seorang entrepreneur mengambil risiko finansial – yang secara umum lebih besar daripada pelamar kerja.

Kemampuan, dan keberanian, untuk mengalkulasi dan mengambil risiko inilah yang tak dimiliki kebanyakan orang. Itulah sebabnya jumlah pelamar kerja cenderung lebih banyak daripada jumlah entrepreneur – yang lebih dikenal sebagai pengusaha atau wirausahawan dalam Bahasa Indonesia

Untuk menjadi entrepreneur, kita tak harus menunggu lulus sekolah atau kuliah, Sobat. Dengan kata lain, kalau cita-citamu menjadi pengusaha sukses atau wirausahawan sukses, Sobat bisa memulainya sejak... sekarang!

Bagaimana Menjadi Entrepreneur Sukses?

Sebutkan langkah langkah untuk menjadi wirausahawan yang sukses

Photo byRODNAE Productions on Pexels

Again, tak banyak yang kita peroleh dari sekolah atau kuliah tentang bagaimana cara menjadi pengusaha. Palingan, setiap mahasiswa pernah mengambil mata kuliah Kewirausahaan atau Kewiraan yang rata-rata hanya 2 SKS selama kuliah. And that's it.

Kalau begitu, kita sendiri yang harus kepo sangat dan mencari tahu tentang cara berbisnis. Bagaimana agar seseorang bisa menjadi seorang wirausaha yang sukses? Langkah-langkah untuk menjadi wirausahawan yang sukses adalah sebagai berikut.

1. Yakin dan Percaya Diri

Ketika sebagian besar teman-temanmu bercita-cita bekerja di perusahaan besar, Sobat saja yang ingin memiliki dan menjalankan perusahaan, misalnya. Menjadi orang yang anti mainstream itu nggak gampang, loh. You have to be super confident to stand alone. Itu modal penting kalau Sobat pengin jadi pengusaha sukses.

2. Ketahui Passion atau Minatmu

Minatmu itu di bidang apa, sih? Makanan? Teknologi? Fashion? Kita selalu punya semangat dan energi melimpah (passionate) kalau mengerjakan sesuatu yang sesuai dengan passion. Misalnya suka fotografi, maka Sobat rela menyisihkan uang jajan demi membeli tas buat kameramu yang berharga. Berburu foto di saat hujan sampai malam pun, bakal dijabanin!

Semangat juang pantang menyerah itulah jurus atau cara menjadi orang sukses, apapun bidang pilihanmu. Itulah sebabnya, mengetahui minat diri sendiri amat penting.

3. Jalani Bisnis yang Disukai dan Dikuasai

Suka fotografi saja, misalnya, takkan membuat kualitas fotomu luar biasa. Maka, belajar dan tingkatkan lagi skills yang dibutuhkan untuk memulai dan menjalankan bisnismu. Ikuti pelatihan, workshop, atau kelas-kelas hobi untuk mengasah kemampuanmu.

Bahkan terkadang untuk menjalankan sebuah bisnis, kita akan membutuhkan lebih dari satu jenis workshop. Misalnya ingin menjalankan sebuah online shop di bidang fashion, Sobat harus tahu bagaimana menghasilkan foto yang menarik dengan berbekal smartphone saja. Kreativitas juga penting agar online shop-mu lebih tampil lebih menarik dari shops yang lain, dan masih banyak lagi persiapan yang harus dilakukan. So, don't hesitate to invest in your time and skills from now on, Sobat!

4. Lihat Peluang dan Target Pasar

Jangan abai dengan peluang bisnis. Pada masa resesi akibat pandemi seperti sekarang, misalnya, seberapa baguskah prospek bisnis fashion? Siapa yang Sobat inginkan untuk membeli dan menggunakan produkmu nanti? Ingat, salah satu syarat untuk menjadi wirausahawan yang baik dan sukses adalah mampu melihat peluang dan tahu siapa calon konsumen.

5. Siapkan Modal

Last but not least, kita butuh modal finansial untuk memulai kegiatan wirausaha, bisnis, atau entrepreneurship. Namun untuk menjadi entrepreneur yang sukses, modal finansial bukan segala-galanya. Remember, be confident that you'll find a way when you need some amount of funds someday.

Itulah beberapa tips menjadi entrepreneur. Sudah tahu kan, bagaimana cara menjadi pengusaha muda? Jangan kelamaan bergumul dengan ide-ide tentang cara memulai bisnis, ya. Instead, just do it, Sobat!

Setiap orang tentunya ingin menjadi wirausahawan sukses. Namun, ternyata tidak mudah untuk mencapainya, terlebih bagi para pemula.

Bagi Anda yang tertarik menjadi pengusaha, berikut disampaikan 10 langkah menjadi wirausahawan sukses sebagaimana sering disampaikan oleh banyak motivator Enterpreneurship di belahan dunia.

1.Mulailah dengan sebuah mimpi

Semua bermula dari sebuah mimpi dan keyakinan akan produk yang akan kita tawarkan. A dream is where it all started: Pemimpilah yang selalu menciptakan dan membuat sebuah terobosan dalam produk, cara pelayanan, jasa, ataupun ide yang dapat dijual dengan sukses. Mereka tidak mengenal batas dan kerterikatan, tak mengenal kata ‘tidak bisa’ ataupun ‘tidak mungkin’

2. Cintailah produk Anda

Kecintaan akan produk kita akan memberikan sebuah keyakinan kepada pelanggan kita dan membuat kerja keras terasa ringan. Membuat kita mampu melewati masa-masa sulit. Setiap awal usaha selalu akan ada banyak halangan ataupun kesulitan yang bertubi-tubi. Kecintaan akan produk kita yang akan membuat kita bekerja keras dengan senang hati. Antusiasme dan keuletan sebagai pertanda cinta dan keyakinan kita akan menjadi tulang punggung keberhasilan sebuah usaha yang baru.

3. Pelajarilah fundamental bisnis

Tidak akan ada sukses tanpa sebuah pengetahuan dasar untuk bisnis yang baik. Belajar sambil bekerja. Turut kerja dahulu selama 1-2 tahun untuk dapat mempelajari dasar-dasar usaha akan membantu kita untuk maju dengan lebih baik.

4. Berani mengambil resiko

Berani mengambil resiko yang diperhitungkan merupakan kunci awal dalam dunia wirausaha, karena hasil yang mungkin dicapai akan proporsional terhadap resiko yang diambil. Sebuah resiko yang diperhitungkan dengan baik akan lebih banyak memberikan kemungkinan berhasil. Dan inilah faktor penentu yang membedakan entreprenneur dengan manager. Entrepreneur lebih dibutuhkan pada tahap awal pengembangan perusahaan, dan manager dibutuhkan untuk mengatur perusahaan yang telah maju.

5. Carilah nasehat dari pakarnya, tapi ikuti kata hati kita

Entrepreneur selalu mencari nasehat dari berbagai pihak. Namun keputusan akhir selalu ada di tangannya dan dapat diputuskan dengan indera keenamnya.

6. Komunikasi yang baik dan kepiawaian menjual

Pada fase awal sebuah usaha, kepiawaian menjual merupakan kunci-sukses. Kemampuan untuk memahami dan menguasai hubungan dengan pelanggan akan membantu mengembangakan usaha pada fase itu.

7. Kerja keras

Ethos kerja keras sering dianggap sebagai mimpi kuno dan seharusnya diganti, tapi hard-work and smart-work tidaklah dapat dipisahkan lagi sekarang. Hampir semua successful start-up butuh workaholics. Entrepreneur sejati tidak pernah lepas dari kerjanya, pada saat tidur pun otaknya bekerja dan berpikir akan bisnisnya. Melamunkan dan memimpikan kerjanya.

8. Bertemanlah sebanyak-banyaknya

Perbanyalah teman. Sebab, pada harga dan kualitas yang sama, orang membeli dari  temannya. Pada harga yang sedikit lebih mahal, orang akan tetap membeli dari teman. Teman akan membantu mengembangkan usaha kita, memberi nasehat, membantu menolong pada masa sulit.

9. Hadapi kegagalan

Kegagalan merupakan sebuah vitamin untuk menguatkan dan mempertajam intuisi dan kemampuan kita berwirausaha, selama kegagalan itu tidaklah mematikan. Setiap usaha selalu akan mempunyai resiko kegagalan. Bilamana sampai itu terjadi, maka bersiaplah dan hadapilah.

10. Lakukanlah sekarang juga!

Bila Anda telah siap, lakukanlah sekarang juga. Manager selalu melakukan: READY-AIM-SHOOT, tetapi entrepreneur sejati akan melakukan READY-SHOOT-AIM! Putuskan dan kerjakan sekarang, karena besok bukanlah milik kita. (shn)

Yuk bagikan berita ini...