Pencipta Lagu Kekasih yang Tak Dianggap

Kekasih Yang Tak Dianggap

Aku mentari
Tapi tak menghangatkan mu
Aku pelangi
Tak memberi warna dihidupmu
Aku sang bulan
Tak menerangi malammu
Akulah bintang
Yang hilang ditelan kegelapan

Selalu itu yang
Kau ucapkan padaku
Sebagai kekasih yang tak dianggap
Aku hanya bisa mencoba mengalah
Menahan setiap amarah

Aku sang bulan
Tak menerangi malammu
Akulah bintang
Yang hilang ditelan kegelapan

Sebagai kekasih yang tak dianggap
Aku hanya bisa mencoba mengalah
Menahan setiap amarah
Sebagai kekasih yang tak dianggap
Aku hanya bisa mencoba bersabar
Ku yakin kau kan berubah…

intro…

Sebagai kekasih yang tak dianggap
Aku hanya bisa mencoba mengalah
Menahan setiap amarah
Sebagai kekasih yang tak dianggap
Aku hanya bisa mencoba bersabar
Ku yakin kau kan berubah…

Kekasih yang Tak Dianggap

From Wikipedia, the free encyclopedia

Kekasih Yang Tak Dianggap merupakan sebuah album musik karya grup musik Armada yang sebelumnya bernama Kertas, dirilis pada tahun 2006. Album ini berisi 12 buah lagu dengan mengandalkan Kekasih Yang Tak Dianggap sebagai lagu utama album ini. Lagu ini kemudian juga dinyanyikan ulang oleh penyanyi Pinkan Mambo yang terdapat dalam album Wanita Terindah yang dirilis pada tahun 2008.

Quick facts: Kekasih yang tak Dianggap, Album studio karya...

Kekasih yang tak Dianggap
Pencipta Lagu Kekasih yang Tak Dianggap
Album studiokarya Armada
Dirilis2 Desember 2006
GenrePop
LabelJiwa Production
Alfa Records
Kronologi Armada
Kekasih yang tak Dianggap
(2006)
Balas Dendam
(2008)

Suara.com - Pemilik nama lengkap Pinkan Ratnasari Mambo yang kerap disapa Pinkan Mambo adalah seorang penyanyi wanita asal Indonesia. Ia dikabarkan tengah terlilit utang ratusan juta. Yuk kenal lebih dekat dengan sosoknya, ini profil Pinkan Mambo selengkapnya.

Pinkan Mambo telah memulai karirnya dibidang tarik suara sejak tahun 2001. Setelah lama tidak terdengar kabarnya, kini namanya kembali muncul ke permukaan karena tayangan sebuah acara TV.

Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak profil Pinkan Mambo di bawah ini.

Perjalanan Karier Pinkan Mambo

Baca Juga: Pinkan Mambo Sulit Dapatkan Rp 5 Ribu, Padahal Punya Utang Ratusan Juta

Sejak memulai karirnya dibidang tarik suara pada 2001, kemudian namanya dikenal publik ketika dirinya menjadi vokalis dari grup duo Ratu bersama Maya Estianty. Namun, sebelum bergabung bersama Ratu, Pinkan Mambo adalah seorang penyanyi latar dari band Dewa 19.

Di tahun 2003, grup duo Ratu semakin populer di industri musik Tanah Air hingga mengelurkan sebuah album perdana yang bertajuk Bersama (2003). Album tersebut berisikan sepuluh daftar lagu di dalamnya. Namun pada 2004, Pinkan Mambo memilih hengkang dari Ratu dan memutuskan untuk merintis karirnya sebagai penyanyi solo.

Perempuan kelahiran 11 November 1980 ini kemudian berhasil merilis single debut karir solonya dengan judul “Cinta Takkan Usai”, yang termasuk album kompilasi “Best Female Idol". Dari situlah nama Pinkan Mambo semakin cemerlang, hingga saat ini Pinkan telah mengeluarkan delapan album dan tiga single. Salah satu single yang paling hits adalah “Kekasih Yang Tak Dianggap” (2007).

Selain di dunia tarik suara, dirinya juga pernah tampil berakting di film Selimut Berdarah (2010) dan Horas Amang: Tiga Bulan untuk Selamanya” (2019).

Kisah Rumah Tangga Pinkan Mambo

Baca Juga: Biodata Jenita Janet Terlengkap

Kabar Pinkan mambo bak hilang ditelan bumi, dan diketahui ternyata Pinkan Mambo sudah memiliki banyak anak. Hal tersebut terkuak dari tayangan Nih Kita Kepo pada Selasa (10/03/2020).

Nikita Mirzani sebagai pembawa acara dalam tayangan tersebut berkunjung ke rumah Pinkan Mambo. Saat itu, kebetulan anak-anak Pinkan Mambo tengah berkumpul semua.

Sebelumnya, diketahui Pinkan Mambo sudah pernah menikah sebanyak 3 kali. Sampai saat ini dirinya sah menjadi seorang istri dari Steve Wantania. Dan total telah dikaruniai 7 orang anak.

Terlilit Utang Rp 100 Juta

Pinkan Mambo berbagi cerita kehidupannya yang cukup menyedihkan. Dia mengaku mengalami kesulitan ekonomi pada beberapa tahun lalu.

Cerita tersebut diungkap di vlog di kanal YouTube Melaney Ricardo yang diunggah baru-baru ini.

Kepada Melaney, Pinkan kala itu punya utang Rp 100 juta. Gara-gara tak punya pekerjaan, dia bingung bagaimana harus melunasinya.

"Jangankan 100 juta, uang 100 ribu saja aku nggak banyak. Jadi gue nggak tahu cari uang 20 ribu itu darimana, lo bayangkan nggak sih. Kalau debt collector datang bilang lo harus bayar 20 juta minggu ini, besok 20 juta, 20 juta, ya gue nggak tahu cari uang 5.000 perak itu dari mana," kata Pinkan Mambo sembari terisak.

Pinkan putar otak agar bisa memiliki pemasukan. Dia sampai mengambil pekerjaan yang tidak pernah dilakukan sebelumnya.

"Gara-gara karena kepepet itu gue jadi pintar Mel. Sekarang aku juga mulai dipanggil-panggil buat ngelawak. Gue nggak tahu bisa ngelawak ya karena kepepet Mel," ujar dia.

Itulah profil Pinkan Mambo yang dirangkum Suara.com.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama