Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail

Asked by wiki @ 20/08/2021 in Penjaskes viewed by 5714 persons

Asked by wiki @ 01/08/2021 in Penjaskes viewed by 5289 persons

Asked by wiki @ 29/07/2021 in Penjaskes viewed by 4959 persons

Asked by wiki @ 20/08/2021 in Penjaskes viewed by 4799 persons

Asked by wiki @ 29/07/2021 in Penjaskes viewed by 4100 persons

Asked by wiki @ 08/08/2021 in Penjaskes viewed by 3796 persons

Asked by wiki @ 02/08/2021 in Penjaskes viewed by 3406 persons

Asked by wiki @ 02/08/2021 in Penjaskes viewed by 3260 persons

Asked by wiki @ 30/07/2021 in Penjaskes viewed by 2624 persons

Asked by wiki @ 09/08/2021 in Penjaskes viewed by 2485 persons

Asked by wiki @ 02/08/2021 in Penjaskes viewed by 2481 persons

Asked by wiki @ 09/08/2021 in Penjaskes viewed by 2424 persons

Asked by wiki @ 10/08/2021 in Penjaskes viewed by 2282 persons

Asked by wiki @ 26/08/2021 in Penjaskes viewed by 2174 persons

Asked by wiki @ 14/08/2021 in Penjaskes viewed by 2170 persons

Bermain olahraga bola basket tidak semudah yang kamu lihat. Ada beberapa teknik dasar yang harus dilakukan agar kamu dapat dengan mahir memainkan bola basket. Bagi para pemula, sebelum kamu dapat memainkan bola basket dengan memasukkannya ke dalam ring basket yang telah tersedia, kamu harus bisa terlebih dahulu tahu cara memegang bola basket itu sendiri.

Memegang bola basket tidak serta merta sama dengan cara memegang benda lain yang berbentuk bulat. Memegang bola basket memiliki cara atau teknik tersendiri yang harus kamu pelajari. Tujuannya tentu saja untuk memudahkan saat membawanya atau men-dribble, sehingga tidak mudah lepas dari genggaman.

Berikut ada tiga dari beberapa teknik atau cara yang mudah dalam memegang bola basket yang diambil dari beberapa sumber. Dengan kamu mampu memegang bola basket dengan baik, di kemudian hari kamu akan lebih mudah mengendalikan bola basket. Berikut cara-caranya!

Tangan membentuk mangkok besar

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
Tangan membentuk mangkok salah satu cara awal memegang boal basket. (Foto: basketballknowledgefacts)

Pada umumnya, memegang bola basket adalah dengan membentuk lebih dulu mangkok besar untuk sikap awal tangan. Bila ingin memegang bola basket dengan kedua tangan, maka kedua tangan inilah yang kita bentuk dengan sikap seperti mangkok besar sementara bola letaknya ada di antara kedua telapak tangan kita.

Baca juga 5 Cara Membedakan Bola Basket Asli dan Palsu

Pastikan agar telapak tangan melekat di samping bola tapi ke belakang sedikit, sambil bagian jari-jari kedua tangan melekat juga tapi dalam keadaan berjarak satu dengan lainnya. Ibu jari adalah yang letaknya paling dekat dari tubuh, yakni di bagian belakang bola yang arahnya menghadap ke tengah depan.

Letakkan jari-jari tangan pada jalur bola

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
Meletakkan jari-jari tangan pada jalur bola sebagai cara memegang bola yang benar. (Foto: basketballknowledgefacts)

Untuk bagian ibu jari, kamu dapat letakkan pada alur yang lurus dan membentang pada area tengah bola, sementara empat jari lainnya bisa diletakkan pada alur di atas alur tengah bola. Antara jari yang satu dengan lainnya hendaknya diberi jarak atau diregangkan meski tidak usah begitu lebar.

Baca juga Baca juga 3 Bahan dari Bola Basket yang Perlu Kamu Tahu

Memerhatikan alur garis yang ada pada bola basket pada dasarnya dapat dijadikan sebagai panduan yang lebih mudah juga bagi kamu dalam menempatkan jari-jari saat memegangnya. Arah manapun tidak masalah, namun ketika baru mulai memegang bola basket, ada baiknya meletakkan jari sesuai alur yang sudah ada.

Maksimalkan ibu jari, telunjuk, jari tengah, dan jari manis

Saat memegang bola, pastikan bahwa kamu juga menggunakan ibu jari, telunjuk, jari tengah serta jari manis. Justru pada waktu memegang bola basket ini, ujung-ujung jarilah yang bertugas menjaga bola agar tidak jatuh dan tetap pada genggaman kita. Pada poin ini yang dimaksudkan adalah bahwa ujung jari lebih banyak bekerja daripada bagian telapak tangan kamu.

Dengan menekan ujung-ujung jari yang sudah disebutkan tadi pada bola yang dipegang menuju ke dalam. Jangan heran apabila telapak tangan tidaklah menempel pada bola sewaktu kamu sudah menekankan ujung-ujung jari tadi pada bola. Ini adalah cara memegang yang benar sehingga tak perlu ragu ketika telapak tangan tak menyentuh bola.

Baca juga 7 Cara Memilih Bola Basket yang Baik dan Berkualitas

Itu tadi beberapa cara dalam memegang bola basket untuk para pemula yang baru ingin belajar memainkan olahraga bola basket. Pahami dan pelajari, bila sudah mahir kamu akan berlanjut ke tahap selanjutnya. Selamat berlatih!

Adahobi, Cara memegang bola basket merupakan hal yang penting untuk diketahui oleh para pemain sebab bila dipraktikkan dengan tepat, maka akan menjadi kunci keberhasilan mereka dalam melakukan lemparan, menangkap, menembak dan bahkan menggiringnya.

Untuk itu, kita harus belajar tentang teknik-teknik cara memegang bola basket yang benar. Lalu bagaimana cara memegang bola basket yang benar? Silahkan simak penjelasan dibawah ini, inshaallah kamu akan memahminya.

Cara Memegang Bola Basket

Jika pemain telah memegang bola dengan benar, maka akan berpengaruh signifikan terhadap gerakan lainnya. Penting untuk diketahui bahwa kedua tangan harus dalam keadaan rileks, dan jari juga fleksibel.

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
cara memegang bola basket

Ada beberapa teknik cara memegang bola basket yang benar diantaranya adalah:

1. Membentuk Mangkuk Besar

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
memegang bola basket

Pada umumnya saat memegang bola basket tangan membentuk seperti mangkuk besar sebagai sikap awal. Bila ingin menggunakan keduanya.

Telapak tangan melekat di samping bola mengarah ke belakang, sembari bagian jari-jarinya juga menempel dan dalam keadaan berjarak satu dengan lainnya. Sedangkan posisi ibu jari letaknya paling dekat dengan tubuh.

2. Meletakkan Jari-jari Tangan Pada Jalur Bola

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
gambar teknik memegang bola basket

Ibu jari diletakkan lurus terbentang pada jalur area tengah bola, sedangkan yang lainnya terletak di atas alur. Usahakan antar jemari diberi jarak dengan meregangkannya meski tidak terlalu lebar.

Dengan memperhatikan alur garis pada bola basket dapat memudahkan pemain dalam menempatkan jari-jarinya saat memegang bola. Tidak ada patokan terkait arah, namun saat dipegang disarankan mengikuti jalur yang ada.

3. Menggunakan Empat Jari Kecuali Kelingking

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
cara memegang bola basket yang benar

Saat dipegang, pastikan bahwa menggunakan keempat jari kecuali kelingking. Pada saat memegangnya, ujung-ujung jaril ah yang memiliki fungsi menjaga bola agar tidak mudah jatuh dan tetap dalam genggaman.

Dengan memberi tekanan pada ujung-ujung jari membuatnya lebih ekstra bekerja memegang bola ketimbang tangan. Ini merupakan salah satu cara yang benar dan jangan ragu ketika telapak justru tidak menyentuh benda bulat itu.

4. Memegang Bola Basket Dengan Cara Meremas

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
gambar memegang bola basket

Cara di atas belumlah usai, ketika bola dipegang ada momen, di mana pemain perlu meremasnya dan itu bagian dari kewajiban saat latihan. Metode ini dilakukan bertujuan untuk membangun kekuatan jari.

Saat memegang bola, carilah waktu tertentu untuk meremasnya menggunakan ujung-ujung jari. Hal ini juga berlaku ketika memakai kedua tangan, maka pemain sekaligus juga bisa berlatih cara mengoper bola dengan benar untuk meningkatkan skill menembak.

5. Memegang Bola untuk Mengoper

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
bagaimana cara memegang bola basket

Perlu bagi pemain untuk membiasakan diri memegang bola lalu mengoper ke rekan satu timnya. Saat pegangan terasa kurang pas, maka akan berimbas pada kesalahan dalam mengoper atau justru menjadikan benda bulat itu mudah lepas.

Oleh sebab itu, perlu adanya latihan pura-pura mengoper bola untuk meningkatkan skill pegangan. Langkah ini merupakan cara sederhana dalam membiasakan tangan menggerakkannya selama dalam genggaman sekaligus juga dapat mengendalikannya.

6. Menggerakkan Bola Berukuran Kecil

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
jelaskan cara memegang bola basket yang benar

Sebagai pemain pemula sebaiknya jangan langsung menggunakan yang berukuran besar karena nantinya bisa mengalami kesulitan, coba biasakan terlebih dahulu memegang bola yang ukurannya kecil.

Latihan seperti nantinya membuat pemain terbiasa dan dapat memudahkan mereka menggunakan bola basket berukuran yang lebih besar. Perlu juga diperhatikan kekuatan jari-jari tangan, karena keberhasilan pegangan ditentukan oleh jemari.

Teknik Memegang Bola Basket yang Benar

Mengetahui teknik memegang bola basket yang benar sangatlah penting, sebab dalam olahraga ini selalu melibatkan tangan. Gerakan yang dilakukan dalam bola basket selalu saja berhubungan dengan teknik yang satu ini.

Jelaskan cara memegang bola basket yang baik dan benar secara detail
teknik memegang bola basket

Terdapat beberapa langkah dalam melakukan teknik memegang bola basket, diantara lain adalah:

  1. Berdiri di posisi menghadap lawan.
  2. Kedua kaki dilebarkan selebar bahu dan posisi lutut ditekuk.
  3. Badan condong ke depan dan kedua tangan berada di dekat dada.
  4. Tangan lurus ke depan untuk menjangkau bila dengan telapak terbuka, dekat dengan ibu jari.
  5. Usai bola ditangkap segera tarik ke belakang dada.

Begitulah ulasan mengenai cara memegang boal basket. Latihan teknik memegang bola basket sangat penting untuk diketahui dan dikuasai, sebab menjadi kunci keberhasilan dalam memenangkan pertandingan.