Cara mengetik dengan suara di HP Samsung

Cara mengetik dengan suara di HP Samsung
Cara Mengetik Pakai Suara di Android

Cara Mengetik Pakai Suara di Android – Dewasa ini perangkat smartphone android sudah mengalami peningkatan yang cukup signifikan dalam urusan fitur dan kecanggihannya. Di android kita bisa menemukan beragam fitur canggih yang semakin memudahkan kita dalam melakukan berbagai aktivitas. Misalnya saja untuk urusan mengedit foto atau video, di android kita bisa dengan mudah melakukan cara tersebut. Bahkan hasil editannya tidak kalah keren dengan editan di PC atau laptop.

Cara mengetik dengan suara di HP Samsung
Cara Mengetik Pakai Suara di Android

Selain itu, di android kita juga bisa dengan mudah mengolah dokumen di perangkat android. Baik itu dokumen kantor, tugas sekolah atau kuliah, konten untuk blog dan masih banyak lagi yang lainnya. Berbicara mengenai mengolah dokumen di smartphone android, kita bukan hanya bisa melakukan pengeditan saja. Di perangkat tersebut kita juga memungkinkan untuk membuat dokumen baru dari kertas kosong. Apalagi sekarang sudah ada banyak aplikasi pengolah dokumen yang bisa diakses di perangkat android, misalnya saja Microsoft Office Mobile.

Baca Juga:

  • Cara Merubah Fungsi Smartphone Menjadi Mouse dan Keyboard
  • Cara Mengganti Keyboard di HP Samsung Paling Mudah
  • 7 Aplikasi Keyboard Terbaik di HP Android 2020

Mengolah dokumen pasti sangat erat kaitannya dengan pengetikan. Tidak seperti di perangkat laptop atau PC, mengetik terasa lebih melelahkan jika dilakukan di HP android. Kabar baiknya, sekarang kamu tidak perlu capek-capek mengetik secara manual di HP android. Kamu bisa membuat tulisan menggunakan suara yang kamu ucapkan, nantinya semua ucapan tersebut akan secara otomatis diketik oleh sistem. Penasaran dengan cara mengetik pakai suara di android tersebut? Informasi selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini!

Cara mengetik dengan suara di HP Samsung
Cara Mengetik Pakai Suara di HP

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, perangkat smartphone android sudah dibekali dengan beragam fitur canggih di dalamnya yang akan memudahkan para pengguna. Kali ini ada fitur khusus yang memudahkan pengguna dalam hal mengetik. Tidak perlu susah payah memencet tombol huruf pada keyboard virtual android. Cukup pakai suara, maka tulisan akan secara otomatis diketik.

Fitur ini bisa kamu temukan di Google Keyboard, di mana ini sudah terpasang secara default di perangkat android. Jadi, kamu tidak perlu menginstall Google Keyboard tersebut secara manual. Fitur rekam suara di Google Keyboard ini bisa kamu gunakan di aplikasi apa pun, mulai dari aplikasi Microsoft Office, Google Dokumen, Gmail, WPS dan aplikasi serupa lainnya.

Cara penggunaannya pun sangat mudah, kamu tidak perlu menambahkan aplikasi lain untuk menggunakannya. Adapun cara mengetik pakai suara di android selengkapnya, sebagai berikut:

1. Mengetik dengan Suara di Google Dokumen

Pada cara yang pertama ini akan dicontohkan untuk mengetik pakai suara di Google Doc atau Google Dokumen. Untuk langkah-langkahnya sendiri, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu buka aplikasi Google Dokumen di smartphone androidmu.
  • Kemudian ketuk atau tap pada bidang yang ingin digunakan untuk mengetik.
  • Secara otomatis Google Keyboard akan muncul di bagian bawah layar untuk siap mengetik.
  • Selanjutnya kamu klik ikon Microfon yang ada di bagian atas Google Keyboard.
  • Nantinya akan tampil tulisan “Ucapkan Sekarang”. Sekarang ucapkan kata atau kalimat yang ingin kamu ketik pada Google Dokumen tersebut.
  • Secara otomatis Google Keyboard akan langsung merekam dan mengetik semua yang kamu ucapkan pada bidang Google Dokumen tadi.
  • Selesai.

2. Mengirim Email dengan Suara

Selain di Google Dokumen, kamu juga memungkinkan untuk mengetik menggunakan suara saat ingin kirim email. Ini tentunya akan lebih menghemat tenaga dan lebih praktis tentunya. Adapun langkah-langkah mengetik dengan suara di Gmail selengkapnya, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu buka aplikasi Gmail di smartphone android.
  • Pastikan kamu sudah login dengan akun Gmail yang benar.
  • Kemudian klik tombol Pen yang ada di bagian pojok kanan bawah tampilan untuk mengirim email baru.
  • Selanjutnya isi alamat email tujuan dan Subjectnya.
  • Klik pada kolom untuk mengetik pesan yang ingin dikirim lewat email tersebut.
  • Nantinya muncul Google Keyboard di bawah layar, selanjutnya kamu klik pada ikon Microfon yang ada di bagian atasnya.
  • Saat muncul tulisan “Ucapkan Sekarang”, mulailah untuk berbicara. Nantinya semua pembicaraanmu tersebut akan direkam diketik pada kolom tulis email tadi.
  • Jika sudah, sekarang tinggal kamu kirim email tersebut.

3. Mengetik dengan Suara di Microsoft Office

Tidak hanya tersedia untuk platform Windows saja, Microsoft Office juga hadir untuk platform android. Di dalamnya kamu bisa mengolah berbagai jenis dokumen, mulai dari file Word, Excek, hingga Power Point.

Di Microsoft Office android ini kamu juga memungkinkan untuk menulis tanpa harus mengetik, melainkan menggunakan suara. Bagaimana caranya? Berikut ini langkah-langkahnya, yakni:

  • Langkah yang pertama kamu buka aplikasi Microsoft Office di smartphone android.
  • Kemudian klik Tombol Plus (+) yang ada di bagian bawah layar untuk membuat dokumen baru. Pilih salah satu opsi dokumen baru, baik itu Catatan atau Word, Excel, Power Point.
  • Pada halaman lembar baru, sekarang kamu ketuk untuk memunculkan Google Keyboard.
  • Selanjutnya kamu klik pada ikon Micorofon yang ada di bagian atas Google Keyboard tersebut.
  • Saat muncul tulisan “Ucapkan Sekarang”, mulailah untuk mengucapkan kata atau kalimat yang ingin kamu ketik pada halaman Microsoft Office tersebut.
  • Jika dirasa sudah selesai, selanjutnya klik lagi pada tombol Microfon untuk menyudahi pengetikan lewat suara.
  • Sekarang kamu tinggal menyimpan dokumen tersebut.

Catatan: Inti dalam cara mengetik menggunakan suara di android ini adalah Google Keyboard. Pastikan kamu menggunakan aplikasi Google Keyboard terbaru untuk menikmati fitur ketik pakai suara ini.

Penutup

Itulah tadi cara mengetik pakai suara di android yang mudah dan praktis bisa coba kamu terapkan sendiri. Jangan lupa share informasi ini ke akun media sosial pribadimu ya?

Bagaimana cara mengetik dengan suara di hp?

Berbicara untuk menulis.
Di ponsel atau tablet Android, instal Gboard..
Buka aplikasi apa pun tempat Anda dapat mengetik, seperti Gmail atau Keep..
Tap area tempat Anda dapat memasukkan teks..
Di bagian atas keyboard, sentuh lama Mikrofon ..
Saat melihat "Ucapkan sekarang", ucapkan hal yang ingin ditulis..

Bagaimana cara mengetik otomatis dari suara?

Inilah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk menerapkannya:.
Buka Google Docs di Google Chrome..
Pada lembar kerja Google Docs, pilih Tools > Voice Typing atau klik Ctrl+Shift+S pada keyboard. ... .
Jika muncul pop up izin penggunaan mikrofon, klik Allow atau izinkan..
Ketika sudah siap berbicara, klik ikon mikrofon..

Bagaimana cara mengaktifkan dikte di gboard?

Mengaktifkan atau menonaktifkan fitur dikte Asisten.
Di ponsel Anda, buka aplikasi apa pun tempat Anda dapat mengetik, seperti Message atau Gmail..
Ketuk di tempat Anda dapat memasukkan teks..
Di bagian atas keyboard, ketuk Setelan. Dikte..
Aktifkan atau nonaktifkan Fitur dikte Asisten..

Tuliskan langkah langkah apabila kita akan mengetik dengan hanya melalui suara?

Mengetik menggunakan suara.
Pastikan mikrofon Anda berfungsi..
Buka dokumen di Google Dokumen dengan browser Chrome..
Klik Alat. ... .
Jika sudah siap berbicara, klik mikrofon..
Ucapkan secara jelas dengan volume dan kecepatan normal (lihat di bawah untuk informasi selengkapnya terkait penggunaan tanda baca)..