Sebutkan apa saja perlengkapan dalam permainan bulutangkis?

Olahraga bulu tangkis atau yang sering kita sebut dengan istilah badminton memang merupakan jenis olahraga asyik, seru dan tergolong murah. Permainan bulu tangkis bisa dilakukan mulai dari anak-anak hingga orang tua, baik itu dalam permainan tunggal atau ganda. Bulu tangkis pun sudah kerap dipertandingkan di mana juga membuktikan bahwa Indonesia memiliki segudang pemain profesional yang luar biasa.

Ketika bermain bulu tangkis, ada sejumlah perlengkapan bulu tangkis yang sangat wajib untuk memaksimalkan permainannya. Berikut ini adalah daftar segala perlengkapan untuk permainan bulu tangkis berikut juga keterangan fungsinya supaya lebih jelas. Dengan informasi ini, kiranya permainan bulu tangkis akan menjadi lebih optimal.

Baca juga:

  • teknik heading dalam sepak bola
  • peraturan lompat jauh
  • peraturan tenis meja

Karena bulu tangkis adalah suatu olahraga atau permainan yang membutuhkan ruang cukup luas, maka lapangan akan sangat penting dan dibutuhkan. Banyak orang bermain sekadarnya asalkan ruangan yang digunakan sudah cukup, namun bermain di lapangan khusus bulu tangkis tentu akan terasa berbeda. Ada syarat tertentu juga untuk lapangan bulu tangkis dalam hal bentuk dan ukuran.

Lapangan dalam olahraga bulu tangkis pada umumnya memiliki ukuran standar, yakni lebar 6,10 meter dan panjang 13,40 meter dengan bentuk persegi panjang. Bermain bulu tangkis di tempat atau lapangan yang tepat akan lebih baik dan juga mengaplikasikan pula teknik dasar permainan bulu tangkis.

Banyak orang hanya memanfaatkan halaman atau ruangan yang cukup luas untuk bermain bulu tangkis, namun jika ingin merasakan permainan bulu tangkis secara profesional, maka permainan sebaiknya menggunakan net sebagai penghalang antar satu pemain dengan pemain lainnya. Net tentunya harus berada di tengah-tengah lapangan bulu tangkis sebagai pembatas.

Fungsi utama dari net merupakan pembatas area permainan di mana bentuknya adalah seperti jaring. Net bulu tangkis pada umumnya memiliki tinggi kurang lebih 155 cm. Dengan adanya net tentu untuk pelambungan kok tidak bisa sembarangan dan harus lebih tinggi dari net supaya tidak tersangkut atau bermasalah selama bermain.

Bulu tangkis tentu tak lepas dari perlengkapan satu ini karena justru kok atau shuttlecock-lah yang menjadi khas dari olahraga ini. Kok pada umumnya terbuat dari bahan berupa bulu angsa dengan pembuatan di pabrik. Berat kok menurut standar yang sudah dibuat oleh IBF adalah sekitar 5,67 gram. Ada sebuah gabus tempat tertancapnya bulu-bulu angsa secara rapi dan gabus tersebut pun terlapis oleh kulit putih.

Bulu angsa yang ditancapkan di sana ada sekitar 14-16 buah yang kemudian diikat dengan dua buah tali melingkar. Untuk panjang kok secara umum adalah 8,8 cm dan pengukuran dilakukan dari ujung kepala kok sampai dengan ujung daun bulu. Sementara 6,5 cm adalah panjang batang daun kok dan 2,3 cm adalah panjang kepala kok.

Baca juga:

  • teknik renang gaya dada
  • strategi permainan sepak bola
  • teknik dasar tenis meja

Raket bulu tangkis tentu juga merupakan perlengkapan vital dalam permainan olahraga ini karena berperan sebagai pemukul shuttlecock. Pada zaman sekarang ini, raket untuk bulu tangkis sungguh sangat beragam karena jenisnya termasuk sangat banyak dengan bahan yang sangat bervariasi.

Ada raket bulu tangkis yang terbuat dari aluminium, tapi ada pula yang terbuat dari grafit dan karbon. Harga untuk raket pun juga beragam tergantung dari bahan yang digunakan untuk membuatnya, ada yang sangat terjangkau, tapi juga ada yang terlampau mahal. Untuk menemukan yang paling nyaman dan berkualitas, tentunya Anda bisa mencoba mencari beberapa tips memilih raket badminton dan agar dapat bermain dengan baik, cara memegang raket bulu tangkis pun perlu dilatih.

Ada raket tentunya juga ada senar di mana senar ini adalah yang ada pada raket. Fungsi utama senar pada raket adalah sebagai pemantul kok. Senar yang tidak mudah putus adalah senar yang dipasang dengan sempurna dan baik. Raket dengan senar yang kuat adalah yang berkualitas.

Senar tak gampang putus jika tarikan 21 hingga 24 ukuran kekencangan raket. Dengan kekencangan senar pada raket dan pembuatan yang sempurna, maka biasanya pukulan kok oleh pemain pun akan dijamin kencang dan juga cepat. Selalu sedia senar cadangan bila gemar bermain bulu tangkis.

Alat satu ini memang merupakan alat tambahan yang tidaklah harus atau wajib ada dalam permainan bulu tangkis. Hanya saja, tetap saja bagi beberapa orang dekker ini sangatlah penting sebab fungsi utamanya adalah sebagai pelindung dari cedera. Seperti kita tahu, bulu tangkis pun penuh dengan gerakan berlari, melompat dan menjatuhkan diri untuk mengembalikan kok.

Dekker sendiri tersedia dan dijual di luar secara bervariasi, ada yang bentuknya seperti gelang supaya mampu melindungi bagian sendi tangan. Namun ada pula yang dalam bentuk pelindung lutut sehingga kerap dikenakan di bagian lutut. Alat pelindung ini lebih sering dipakai oleh para atlet.

Baca juga:

Beberapa orang yang suka bermain bulu tangkis hanya sekadar hobi tak akan menjadi masalah memakai sepatu apapun atau bahkan hanya mengenakan sandal atau malah tidak mengenakan alas kaki sama sekali. Namun demi menghindari cedera, pakailah sepatu khusus untuk bulu tangkis dengan sol yang kuat dan terbukti tak licin.

Selain sepatu, pemain pun sebenarnya membutuhkan kaos kaki yang juga nyaman dipakai ketika bermain bulu tangkis. Ada banyak produk kaos kaki dengan bahan nyaman dan pas digunakan oleh para pemain bulu tangkis sehingga tak sulit untuk mendapatkannya. Asalkan bahannya gampang menyerap keringat, maka kaki akan terhindari dari bau tak sedap.

Untuk permainan bulu tangkis rumahan, tentunya baju dan celana tak perlu harus memakai yang khusus, namun bagi para atlet yang mengikuti pertandingan baju dan celana perlu khusus. Biasanya dalam hal ini pun pemain akan mengenakan baju serta celana yang terbuat dari bahan mudah menyerap keringat sehingga nyaman dikenakan selama pertandingan.

Dalam bulu tangkis, saking serunya permainan, memang para pemainnya akan lebih cepat berkeringat karena gerakan-gerakannya yang teramat dinamis. Oleh karena itu, penting juga untuk sedia handuk bersih untuk membersihkan keringat. Untuk para atlet pun ada baiknya membawa handuk lebih dari satu.

Baca juga:

  • teknik renang gaya bebas
  • peraturan lompat galah
  • cara memilih kacamata renang

Itulah sedikit informasi penting tentang alat dan perlengkapan bulu tangkis yang paling dibutuhkan oleh para pemain bulu tangkis, terutama yang sudah profesional. Dengan memenuhi perlengkapan tersebut tentunya akan memaksimalkan permainan bulu tangkis Anda.

bulu tangkisperlengkapan bulu tangkis

Dalam bermain olahraga bulu tangkis, jangan dulu berpikir tentang cara melatih skill atau teknik melakukan smash kencang atau servis flick yang mengecoh lawan. Anda harus terlebih dahulu memilih perlengkapan bulu tangkis yang tepat demi memastikan teknik berjalan sesuai rencana Anda.

Perlengkapan bulu tangkis yang perlu disiapkan

Raket bulu tangkis perlu dipilih yang ideal

Berikut ini beberapa perlengkapan bulu tangkis yang perlu dipersiapkan untuk mendukung permainan.

1. Raket bulu tangkis

Perlengkapan bulu tangkis yang utama tentu adalah raket yang akan Anda gunakan untuk melakukan berbagai pukulan dalam olahraga ini, mulai dari servis, smash, lob, hingga netting. Oleh karena itu, pastikan Anda memilih raket badminton yang pas, sesuai dengan rekomendasi.

Bagi pemula, semua jenis raket mungkin akan terlihat sama saja. Namun untuk atlet profesional, jenis raket sangat beragam, mulai dari raket yang setelannya pas untuk bertahan, ada pula yang akan menambah daya ledak pada pemain bertipe menyerang.

Ada banyak merek raket yang beredar di Indonesia, seperti Yonex, Lining, Victor, Astec, dan sebagainya. Untuk pemula, Anda boleh memilih raket dengan harga yang lebih terjangkau, tapi sebisa mungkin memenuhi aspek-aspek berikut ini.

  • Raket teringan memang tidak setara dengan raket terbaik. Namun, raket yang lebih ringan akan meningkatkan kemampuan manuver dan ayunan sehingga memudahkan pemula dalam melakukan pukulan-pukulan.
  • Ukuran pegangan dilambangkan dengan huruf ‘G’ dan diikuti oleh angka. Angka yang lebih besar berarti ukuran pegangan yang lebih kecil. Untuk pemula, pilihlah pegangan yang sesuai ukuran tangan, artinya tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.
  • Pada posisi pegangan, ada raket yang menggunakan handuk (menyerap keringan, tapi menimbun kuman). Ada pula yang terbuat dari bahan sintetis (lebih kokoh, tapi tidak menyerap keringat). Pilih yang sesuai dengan preferensi Anda.
  • Semakin kencang setelan senar raket, semakin kencang pula pukulan yang akan Anda hasilkan. Namun, para pemula disarankan menyetel senar di nomor 19-20 (maksimal 25+) agar pukulan lebih terkontrol.

2. Kok bulu tangkis

Kok bulu tangkis, atau lengkapnya disebut shuttlecock, adalah ‘bola’ dalam olahraga bulu tangkis. Kok yang digunakan di pertandingan resmi terbuat dari bulu angsa buatan pabrik dan memiliki berat sekitar 5,67 gram (sesuai standar Federasi Bulu Tangkis Dunia atau BWF).

Bulu angsa ini berjumlah antara 14-16 helai dan ditancapkan di gabus yang dibungkus kulit berwarna putih serta diikat dua tali agar tidak mudah lepas. Ada pula kok dari bahan karet, baik untuk gabus maupun bulunya, dengan bentuk, ukuran, dan besar yang sama dengan kok bulu angsa. Hanya saja, kok plastik dipakai sebatas untuk latihan.

Selain raket, pastikan memilih shuttle kok berkualitas baik. Untuk melengkapinya, Anda juga dianjurkan untuk mengenakan sepatu dan pakaian khusus yang tidak akan membatasi gerakan maupun meningkatkan risiko mengalami cedera.

3. Sepatu bulu tangkis

Sepatu bulu tangkis sebagai peralatan olahraga haruslah ringan, tapi ‘menggigit’ di lapangan agar Anda dapat bergerak maju maupun mundur dengan cepat dan tanpa terpeleset. Oleh karena itu, pastikan membeli sepatu dengan karet sol yang baik.

Sementara itu, kaus kaki tidak wajib digunakan, tapi sebaiknya Anda tetap mengenakan kaus kaki yang memiliki daya serap keringat tinggi. Pilihlah bahan yang agak tebal supaya empuk dan mengurangi kemungkinan terjadinya iritasi kulit akibat pergesekan kulit dengan sepatu.

4. Baju olahraga

Pilih pakaian yang ringan dan tidak membatasi gerakan, terutama gerakan tangan agar pukulan yang Anda lontarkan bisa lebih keras dan terarah. Sementara itu untuk bawahan, pilih celana pendek khusus bulu tangkis atau rok dengan celana ketat sebagai dalaman, karena memudahkan pergerakan kaki.

Perlu diingat juga bahwa bermain bulu tangkis akan membuat Anda banyak berkeringat. Jadi, gunakan pakaian yang dapat menyerap keringat dengan baik. Pastikan Anda memilih pakaian yang nyaman untuk diri sendiri.

Memiliki perlengkapan bulu tangkis yang bagus memang tidak lantas menjadikan Anda sebagai atlet kelas dunia seperti Liliyana Natsir ataupun Taufik Hidayat. Akan tetapi, tanpa perlengkapan yang baik, skill dan teknik dalam memainkan olahraga tepok bulu ini juga tidak akan maksimal

Manfaat bermain bulu tangkis untuk kesehatan

Bulu tangkis bisa melatih kelincahan dan fokus

Setelah mempersiapkan perlengkapan bulu tangkis dengan baik, maka Anda bisa mendapatkan manfaat bermain bulu tangkis secara lebih optimal. Berikut ini beberapa keuntungan rajin bermain bulu tangkis untuk kesehatan:

  • Melatih keseimbangan, kelincahan, dan fokus
  • Meningkatkan kadar kolesterol baik
  • Mencegah penyakit kronis
  • Menjaga kesehatan tulang dan otot
  • Mengurangi penumpukan lemak tubuh
  • Meningkatkan fungsi otak
  • Memperbaiki fungsi metabolik tubuh
  • Memperbaiki kualitas tidur
  • Meningkatkan hubungan sosial
  • Menjaga kesehatan mental

Jika Anda masih punya pertanyaan seputar olahraga bulu tangkis dan pengaruhnya untuk kesehatan, konsultasikan langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan SehatQ. Unduh gratis di App Store dan Google Play. 

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA