Nilai yang terkandung dalam sila ketiga Pancasila adalah

HALLO! Kali ini kita akan kembali membahas Mata Pelajaran PPKN yaitu Penerapan Sila ketiga, empat dan lima Pancasila. Simak sebagai berikut :

Penerapan sila Persatuan Indonesia

žSila ketiga Pancasila mengandung nilai persatuan dan kesatuan, kerjasama dalam perbedaan, dan cinta tanah air. Nilai-nilai tersebut perlu diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Bencana banjir melanda lingkungan tempat tinggal mita, banjir terjadi karena aliran air di selokan tersumbat sampah. solusi yang lakukan warga masyarakat yaitu dengan membersihkan lingkungan setiap hari minggu. Seluruh warga ikut bekerja bakti tanpa membeda-bedakan suku. semuanya saling bahu membahu agar banjir tidak terjadi dilingkungan tempat tinggal mereka.

Contoh penerapan nilai sila ketiga Pancasila

Suatu hari Bayu dan teman-temannya sedang bermain bola dilapangan, ada siswa dari sekolah lain yang ingin ikut bermain sepakbola bersama. dan akhirnya mereka bermain sepakbola bersama dengan gembira,

Berdasarkan cerita-cerita diatas kita dapat mengetahui bahwa menerapkan nilai sila ke-3 Pancasila memberi banyak manfaat. Manfaat-manfaat tersebut dapat dirasakan oleh semua orang. Tidak hanya diri kita saja.

MENGIDENTIFIKASI SIKAP SESUAI SILA KETIGA PANCASILA

Hari kemerdekaan Indonesia segera tiba, Bayu dan teman-temannya akan menghias lingkungan tempat tinggal mereka dengan memasang bendera. Akan tetapi salah satu tetangganya tidak ingin menghias bersama-sama. Dia malu karena baru pindah rumah dan belum memiliki teman. sikap bayu dan teman-temannya sebaiknya.

Membiarkannya atau mengajaknya menghias lingkungan bersama.

ada juga sikap yang lain coba tuliskan; ……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Penerapan sila kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratanperwakilan.

žSila keempat Pancasila mengandung nilai kekeluargaan dan mengutamakan musyawarah untuk menyelesaikan masalah bersama. Musyawarah adalah pembahasan bersama dengan maksud mencapai keputusan atas penyelesaian masalah, perundingan, perembukan musyawarah.

BACA JUGA :   Pengertian Pemasaran Jasa, Karakteristik Dan Strategi

Contoh-contoh penyelesaian masalah melalui musyawarah.

Bayu, Mita, Agnes, Alex, dan Edo mendapat tugas kelompok. Mereka bermusyawarah untuk menentukan tempat mengerjakan tugas. Bayu mengusulkan agar tugas dikerjakan di rumah salah satu anggota. Edo mengusulkan agar mengerjakan tugas kelompok di rumahnya. Mita, Agnes dan Alex setuju dengan usul Edo. Lalu, mereka sepakat mengerjakan tugas di rumah Edo.

Ibu bertanya tentang menu makanan yang ingin keluarganya makan. Bayu ingin makan ayam goreng.  Adik Bayu ingin makan sayur bayam.  Ayah setuju dengan usul Bayu dan adik bayu. begitu pula dengan ibu. Akhirnya Ibu memasak ayam goreng dan sayur bayam untuk makan siang keluarga mereka.

žKegiatan yang dilakukan oleh kelompok Bayu dan keluarga Bayu adalah musyawarah untuk menyelesaikan masalah bersama. žSetiap peserta musyawarah boleh mengajukan usul. Mereka menghormati usul dari masing-masing anggota musyawarah. Keputusan yang dibuat adalah kesepakatan yang disetujui oleh semua peserta.

MENGIDENTIFIKASI SIKAP SESUAI SILA KEEMPAT PANCASILA

Bayu dan keluarganya berencana berlibur bersama.  Ayah mengajak ibu, Bayu, dan adik bermusyawarah untuk menentukan tempat berlibur, Bayu dan adik memiliki pendapat yang berbeda

a. Bagaimana sebaiknya sikap Bayu dan adinyak saat menyampaikan pendapatnya? Tuliskan juga sikap-sikap  lain yang sebaiknya dilakukan saat bermusyawarah!

b. Setelah bermusyawarah, pendapat adiklah yang disetujui Bagaimana sebaiknya sikap Bayu terhadap hasil musyawarah tersebut? Jelaskan pendapatmu!

c. Jika pendapat Bayu yang disetujui, bagaimana sebaiknya sikap Bayu terhadap adik?

d. Mengapa musyawarah penting dilakukan keluarga Bayu dalam menentukan tempat berlibur? jelaskan alasanmu!

Penerapan Sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

žSetiap sila dalam Pancasila mengandung nilai luhur yang perlu diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Begitu pula sila kelima Pancasila.

BACA JUGA :   Jenis-Jenis Tenaga Kerja Lengkap Contohnya

Contoh penerapan nilai yang terkandung dalam sila kelima Pancasila.

Warga di ingkungan tempat tingal Bayu akan melaksanakan Posyandu dan Siskamling. Akan tetapi, di lingkungan tempat tinggal Bayu tidak ada tempat untuk melaksanakan kegiatan.

Warga memutuskan untuk membangun gedung serbaguna. Seluruh warga memberi bantuan dalam pembangunan gedung. ada yang ikut membangun gedung “serbaguna, tersebut.

Gedung serbaguna telah selesai dibuat. Gedung itu sangat bermanfaat karena dapat digunakan sebagai tempat kegiatan masyarakat seperti Posyandu.

žCerita warga di lingkungan tempat tinggal Bayu tersebut merupakan contoh penerapan sila kelima Pancasila. Seluruh warga di lingkungan tempat tinggal Bayu berusaha untuk memajukan wilayah tempat tinggalnya. Mereka melakukannya dengan senang hati dan tanpa paksaan. Mereka menyadari bahwa apa yang dilakukan demi kepentingan bersama.

žKita perlu menerapkan nilai dalam sila kelima Pancasila seperti yang dilakukan warga di lingkungan Bayu. Ada banyak manfaat yang dapat dirasakan oleh kita dan orang lain jika menerapkannya.

MENGIDENTIFIKASI SIKAP SESUAI SILA KELIMA PANCASILA

Suatu hari ibu guru meminta sewa membuat prakarya. Setiap prakarya yang dibuat harus bisa digunakan disekolah Misalnya vas bunga atau tempat alat tulis.  Prakarya yang terbaik juga akan didaftarkan pada lomba prakarya antarkelas

Sebelum mengumpulkan prakarya pada iba guru, Ajeng dan teman-teman Ingin memperlihatkan prakarya buatan masing-masing.  Ajeng dan Fitri membuat prakarya yang sama, yaitu vas bunga Teman teman menganggap prakarya buatan Fitri lebih bagus daripada buatan Ajeng. Mereka ingin prakarya buatan Fitri yang didaftarkan pada lomba prakarya antar kelas.

Salah satu nilai luhur sila kelima pancasila adalah menghargai karya buatan orang lain yang  bermanfaat bagi kemajuan bersama.  Apakah teman teman ajeng sudah menerapkan sikap tersebut?

Bagaimana sebaiknya sikap ajeng  terhadap pendapat teman-temannya?

IIustrasi nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila.

TRIBUNJATIM.COM - Berikut ini contoh penerapan nilai sila ke-3 Pancasila.

Sila ke-3 Pancasila berbunyi Persatuan Indonesia.

Selain sila ke-3, sejatinya nilai-nilai yang terkandung dalam kelima sila Pancasila memang patut diamalkan di kehidupan sehari-hari.

Hal ini karena Pancasila merupakan dasar negara Indonesia.

Tanpa adanya dasar negara, bangsa Indonesia tidak memiliki identitas serta arah tujuan yang sama, sehingga ancaman perpecahan akan lebih mudah terjadi.

Baca juga: Contoh Pengamalan Nilai Kemanusiaan Sila ke-2 Pancasila, Bisa Diterapkan di Rumah hingga Sekolah

Berdasarkan asal katanya, Pancasila terdiri atas dua suku kata, yaitu panca dan sila.

Panca artinya lima dan sila artinya dasar.

Jadi, Pancasila adalah lima dasar dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bunyi kelima sila-sila Pancasila adalah sebagai berikut:

1. Ketuhanan Yang Maha Esa

Halaman selanjutnya arrow_forward

Sumber: Tribunnews.com

JAKARTA - Nilai Persatuan Indonesia termasuk salah satu nilai Pancasila yang wajib dijunjung tinggi. Terlebih, Indonesia termasuk negara kepulauan yang memiliki beragam, suku, ras, dan agama.

Dengan keanekaragaman yang ada, Persatuan di seluruh rakyat Indonesia menjadi kekuatan dasar dalam mempertahankan keamanan dan menjaga pertahanan Indonesia dari ancaman, baik dari dalam maupun luar negeri.

Penerapan nilai Persatuan Indonesia sendiri dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan rumah maupun lingkungan sekitar.

Lantas, bagaimana simbol dan bentuk penerapan nilai sila ketiga tersebut? Untuk lebih jelasnya simak penjelasan berikut ini.

Baca juga: Wapres Ingatkan Indonesia Negara Majemuk, Rentan Aliran Ekstremisme

Simbol Sila Ketiga: Persatuan Indonesia

Mengutip buku BPSC Modul PPKn SD/MI Kelas IV karya Sukamti, sila ketiga dalam Pancasila dilambangkan dengan pohon beringin. Perlambangan ini dimaksudkan sebagai cerminan kesatuan dan persatuan Indonesia.

Baca juga: Pancasila sebagai Satu Kesatuan yang Utuh

Pasalnya pohon beringin memiliki akar tunggal panjang yang menunjang pohon ini tumbuh sangat dalam ke tanah. Tak hanya itu, akar yang menjalar ke segala arah memberikan filosofi tersendiri.

Yakni, akar menjalar menunjukkan keberagaman rakyat Indonesia, dari ragam budaya, agama, adat istiadat, suku dan lain-lain. Selain itu, akar menjalar juga menunjukkan ke mana pun rakyat Indonesia pergi ke seluruh Indonesia, akan tetap kembali ke Indonesia dan bersama bersatu mencapai tujuan bersama.

Penerapan Nilai Persatuan Indonesia

Penerapan nilai sila ketiga pancasila dalam kehidupan sehari-hari tentunya beragam. Adapun contoh penerapannya, sebagai berikut:

Cinta dan bangga terhadap tanah air untuk menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia,

Sanggup dan rela berkorban demi kehormatan bangsa dan negara Indonesia,

Menggunakan Bahasa Indonesia dalam pergaulan sehari-hari,

Menanamkan rasa bangga dan cinta terhadap kebudayaan yang ada di seluruh Indonesia,

Menghargai dan mencintai produk-produk dalam negeri agar perekonomian di dalam negara lebih maju,

Berusaha untuk menghasilkan prestasi yang dapat membanggakan bangsa Indonesia, baik di tingkat nasional maupun Internasional,

Menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, dan

Menghargai keberagaman dalam masyarakat Indonesia, seperti ras, suku, agama, dan kebudayaan yang ada.

Demikian simbol dan penerapan sila ketiga pancasila. Penjelasan di atas dapat digunakan sebagai acuan orang tua dalam mendampingi anak belajar di rumah.

Baca juga: Nilai Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab serta Implementasinya

  • #Indonesia
  • #Persatuan Indonesia
  • # Nilai Persatuan Indonesia

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA