Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Ukuran Lapangan Bola Voli – Olahraga bola voli sudah menyebar hampir di seluruh dunia. Salah satunya Indonesia. Banyak kalangan memainkan permainan ini. Tetapi tidak banyak yang tahu berapa ukuran lapangan bola voli? berapa tinggi net bola voli?.

Nah jika kamu belum mengetahuinya, Jurnalponsel akan membahas Ukuran Lapangan Bola Voli standar nasional (sesuai Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia / PBVSI) dan internasional (sesuai Federation Internationale De Volleyball / FIVB) lengkap dengan komponen beserta gambar dan keterangannya.

Olahraga bola voli menjadi materi utama dalam mata pelajaran olahraga di sekolah tingkat SMP maupun SMA. Salah satu hal yang tidak bisa diabaikan dalam permainan bola voli adalah lapangan bola voli.

Lapangan bola voli memiliki standar ukuran tersendiri yang telah ditetapkan dalam peraturan bola voli. Ukuran lapangan bola voli yang ada di Indonesia pun demikian, dibuat berdasarkan ukuran lapangan bola voli standar nasional dan internasional.

Gambar Lapangan Bola Voli Beserta Ukurannya

Berikut ini contoh gambar lapangan bola voli lengkap dengan ukurannya:

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Lapangan Bola Voli Beserta Ukurannya

Ukuran lapangan bola voli standar nasional ditetapkan oleh Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) sebagai induk organisasi bola voli di tanah air sekaligus juga ditetapkan oleh Federation International De Valleyball (FIVB) sebagai induk organisasi bola voli dunia.

Untuk memahami dengan baik ukuran lapangan bola voli, berikut gambar lapangan tersebut:

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Dari gambar lapangan bola voli di atas, terlihat bahwa:

  • Panjang lapangan bola voli adalah 18 meter.
  • Lebar lapangan bola voli adalah 9 meter.
  • Itu artinya, luas lapangan bola voli adalah 162 meter persegi (18meterx9meter).
  • Garis batas serang untuk pemain belakang berjarak 3 meter dari garis tengah (sejajar dengan net).
  • Area servis pada lapangan bola voli adalah 3 meter.
  • Zona bebas minimal 3 meter sampai 5 meter di samping dan 3 meter sampai 6,5 meter di belakang.
  • Lebar garis lapangan bola voli adalah 5 centimeter.

Ukuran lapangan bola voli di atas berlaku untuk bola voli putra ataupun putri. Download file pdf resmi ukuran lapangan bola voli dari FIVB(induk organisasi bola voli dunia) disini.

Posisi Pemain

Di dalam lapangan tersebut, ada 6 pemain setiap tim yang bermain. Masing-masing menempati posisi yang berbeda dan memiliki peran yang berbeda pula. Kesalahan dalam menempatkan posisi bisa berakibat memberikan poin pada lawan. Berikut posisi pemain di dalam lapangan permainan:

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

  1. Pemain pada posisi nomor satu adalah server. Server adalah pemain yang melakukan servis. Setelah melakukan servis, pemain pada posisi ini juga menjadi libero atau defender.
  2. Pemain pada posisi nomor 2 dan 4 adalah Spiker atau Smasher. Spiker atau Smasher adalah pemain yang bertugas sebagai blocker atau memblock bola untuk membendung serangan dari tim lawan.
  3. Pemain pada posisi nomor 3 adalah Set-Upper atau Tosser. Set-Upper atau Tosser adalah posisi pemain yang bertugas sebagai pengatur serangan dari tim.
  4. Pemain pada posisi nomor 5 dan 6 adalah Libero atau Defender. Libero atau Defender adalah pemain yang bertugas menerima dan menahan berbagai serangan pemain atau tim lawan dengan melakukan passing.

Ukuran Net Bola Voli

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Selain ukuran lapangan, Net yang dipasang di tengah lapangan bola voli juga telah ditentukan sesuai standar nasional dan internasional. Berikut ukuran net permainan bola voli:

  • Lebar net olahraga bola voli adalah 1 meter
  • Panjang net pada olahraga bola voli adalah 9 meter.
  • Tinggi net bola voli untuk putera adalah 2,43 meter.
  • Tinggi net bola voli untuk puteri adalah 2,24 meter.
  • Tinggi antena pada net bola voli adalah 80 centimeter (berada di atas net).
  • Tinggi tiang net pada lapangan bola voli rata-rata adalah 2,72 meter.
  • Jarak antara tiang net dengan garis tepi atau samping lapangan bola adalah 0,5 sampai 1 meter.
  • Lebar Pita tepian atas net bola voli adalah 5 centimeter.
  • Pita tepian samping net bola voli adalah 5 centimeter (dengan panjang 1 meter).
  • Ukuran mata jala net bola voli adalah 10 centimeter (berbentuk persegi).

Jaring bola voli biasanya dibuat dengan jaring berwarna hitam dengan bagian tepi/pita berwarna putih.

Ukuran Bola Voli

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Berikutnya yang juga ditentukan selain lapangan dan net adalah bola. Bola adalah alat utama dalam olahraga bola voli. Bola voli adalah bola yang terbuat dari kulit atau kulit sintetis yang digunakan untuk olahraga bola voli.

Ukuran bola pun memiliki standar nasional dan internasional.

  • Ukuran keliling bola voli adalah 65 sampai 67 cm.
  • Berat bola voli sekitar 260 sampai 280 gram.
  • Tekanan bola voli adalah 0,30 sampai 0,325 kg/cm2.
  • Diameter bola voli sekitar 20,7 – 21,3 cm.

Semua ukuran di atas adalah ukuran resmi sesuai dengan standar nasional yang digunakan Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia/PBVSI dan standar internasional yang digunakan Federation Internationale De Volleyball/FIVB.

Contoh Gambar Lapangan Bola Voli Indoor

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Contoh Gambar Lapangan Bola Voli Outdor

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk
Gambar Lapangan Bola Voli Outdor via lensanews

Contoh Gambar Lapangan Bola Voli Pantai

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

Jumlah Pemain dan Kelengkapan Atribut

Jumlah pemain dalam olahraga bola voli adalah 6 orang disertai 4 pemain cadangan. Para pemain diharuskan mengenakan atribut pakaian olahraga lengkap dengan nomor punggung dan dada, celana pendek, dan sepatu olahraga.

Yang perlu diperhatikan adalah pergeseran pemain. Pergeseran pemain adalah searah jarum jam. Jika salah satu tim dari penerima servis memenangkan permainan, maka semua pemain diharuskan berpindah posisi atau bergeser termasuk Tosser. Untuk Tosser, setiap kali selesai melakukan servis harus kembali ke posisi asalnya.

Ukuran-ukuran dalam permainan bola voli, baik itu lapangan, net ataupun bola sangat terkait dengan sejarah bola voli. Berikut sejarah singkat permainan bola voli hingga seperti sekarang ini.

Sejarah Bola Voli

Lapangan permainan bola voli memiliki bentuk

William G. Morgan seorang instruktur pendidikan jasmani (Director Physical Education) menemukan olahraga yang diberi nama Mintonette pada 9 pebruari 1895, di Holyoke, Massachussetts, Amerika Serikat.

Morgan lahir di Lackport, New York pada tahun 1870, dan meningal pada tahun 1942. Morgan mendirikan Young Men’s Christian Association (YMCA) pada 6 Juni 1884 di London, Inggris. YMCA adalah organisasi yang berdedikasi untuk mengajarkan ajaran-ajaran pokok umat Kristen kepada para pemuda, sesuai dengan ajaran Yesus.

Setelah bertemu dengan pencipta olahraga basket, James Naismith. Morgan menciptakan olahraga baru yang diberi nama Mintonette. Morgan dan James Naismith mendedikasikan hidupnya sebagai instrukur pendidikan jasmani. Morgan juga merupakan lulusan Springfield College of YMCA. Morgan mencipatakan Mintonette empat tahun setelah terciptanya olahraga basket.

Mintonette adalah permainan yang diciptakan berdasarkan kombinasi beberapa jenis permainan. Morgan mengadopsi empat macam karakter olahraga menjadi satu, diantaranya basket, basball, tenis, dan handball. Awalnya, Morgan menciptakan olahraga ini hanya untuk anggota YMCA yang tidak muda lagi, sehigga permainan ini dibuat tidak seaktif olahraga basket. Mintonete kini dikenal dengan olahraga bola voli.