Cara memasak sambal daging sapi

Bukan hanya ikan atau ayam yang nikmat untuk disambal. Daging seringkali dikatakan tidak cocok dibuat sambal goreng karena baunya yang amis dan teksturnya keras. Semuanya tergantung pada cara pengolahan daging itu sendiri. Pengolahan dan resep sambal goreng daging yang tepat akan bisa menyajikan sambal goreng daging yang lezat.

Ada beberapa resep sambal goreng daging yang bisa Bunda coba di rumah. Dijamin praktis dan enak.

1. Sambal Goreng Daging Sederhana

Cara memasak sambal daging sapi

Foto: Instagram/susi.agung

Bahan:

  • 500 gram daging sapi (sengkel)
  • 1 papan petai, kupas
  • 1 ons cabe merah besar, iris bulat 1 cm
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 1/2 sdm gula merah
  • Secukupnya garam
  • 1 bungkus kecil santan instan
  • 1/2 gelas kaldu sisa merebus daging
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan kecap asin

Bumbu halus:

  • 7 butir bawang merah
  • 6 siung bawang
  • 5 butir kemiri
  • 1 ruas jempol lengkuas muda
  • 20 cabe merah keriting (optional)

Cara membuat:

  1. Didihkan air, kemudian masukkan daging. Masaklah daging sampai empuk, angkat lalu potong dadu. Sisihkan daging.
  2. Goreng cabai merah setengah matang, angkat dan sisihkan. Goreng daging sebentar, angkat lalu tiriskan. Sisihkan.
  3. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan salam dan serai, masukkan petai, daging, aduk rata, bumbui garam, kecap manis, kecap asin dan gula merah , aduk rata, masukkan cabai merah yang sudah di goreng, santan dan air kaldu, masak sampai bumbu meresap, angkat, sajikan.

Artikel terkait: 5 Resep Sambal Goreng Kentang yang Enak, Anti Gagal

2. Sambal Goreng Daging Bumbu Merah

Cara memasak sambal daging sapi

Foto: Instagram/tastemadeindsnesia

Bahan:

  • 500 gr daging sapi

Bumbu:

  • 6 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 6 cabai merah
  • 6 cabai rawit
  • 3 biji kemiri
  • 3 cm jahe
  • 4 cm lengkuas
  • 1 batang serai
  • Garam dan penyedap rasa secukupnya
  • 500 ml santan kelapa
  • 4 lbr daun salam
  • 4 lbr daun jeruk
  • ½ sdt merica bubuk
  • Gula merah secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • 400 ml air

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih daging sapi, kemudian presto daging selama 20 menit agar empuk.
  2. Jika uap sudah berkurang, buka panci presto dan biarkan daging dingin. Kemudian potong sesuai selera.
  3. Haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, cabai merah, dan cabai rawit.
  4. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak. Tumis hingga bumbu tanak, masukkan gula merah, garam, penyedap rasa, gula pasir, lengkuas, daun salam, saun jeruk, serai, dan 400 ml air.
  5. Biarkan kuah mendidih, masukkan daging dan aduk rata.
  6. Masukkan santan kelapa dan masak hingga bumbu sedikit meresap.
  7. Sajikan sambal goreng daging sapi bumbu merah.

Artikel terkait: Makan tak nikmat tanpa sambal, ini 5 resep lezatnya yang bisa Anda coba!

3. Sambal Goreng Daging Kentang

Cara memasak sambal daging sapi

Foto: Cookpad/Daniar

Bahan:

  • 1/2 kg kentang
  • 100 gr daging sapi, potong-potong, rebus sebentar
  • 1 lbr daun salam
  • 3 lbr daun jeruk
  • 1 1/2 ruas jari telunjuk lengkuas, geprek
  • Sesuai selera gula, garam, kaldu bubuk dan kecap manis

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 11 butir bawang merah
  • 2 bh cabe merah besar
  • 1/2 ruas jari kelingking jahe

Cara Membuat:

  1. Siapkan bahan. Kupas, bersihkan dan potong dadu kentang lalu goreng kentang sampai kuning keemasan. sisihkan.
  2. Haluskan bumbu. Lalu tumis dengan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum dan matang.
  3. Masukkan daging dan air kaldu rebusan daging. Masak dengan api kecil sampai daging cukup empuk. Lalu masukkan kentang.
  4. Tambahkan gula, garam, kaldu bubuk dan kecap. Aduk2 sampai rata. Masak sampai daging empuk, bumbu meresap dan air menyusut. Tes rasa. Matikan.

Artikel terkait: Bikin ngiler! 4 Resep Sambal Cumi Pete yang akan menggoyang lidah Anda sekeluarga

4. Sambal Goreng Daging Rumahan

Cara memasak sambal daging sapi

Foto: Cookpad/Cahya Chandranita

Bahan:

  • 250 gr daging sapi (potong dadu)
  • 1 batang sereh (digeprek)
  • 2 lembar daun salam
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya garam
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 buah cabai merah besar

Bumbu halus:

  • 100 gr cabe merah keriting
  • 7 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas laos
  • Secukupnya minyak

Cara Membuat:

  1. Rebus daging sapi yang sudah dipotong dadu sampai setengah matang, kemudian tiriskan.
  2. Blender bumbu halus & minyak (jangan ditambahkan air).
  3. Potong kotak cabe merah besar & buang bijinya.
  4. Tumis bumbu halus, masuksan sereh & daun salam, lalu masak hingga harum
  5. Masukkan daging sapi, cabai merah besar, gula, garam & kecap manis lalu masak sampai matang.
  6. Koreksi rasa, bila sudah pas sambal goreng daging siap disajikan.

***

Itulah resep sambal goreng daging yang bisa Bunda coba buat untuk menu sahur atau menu pelengkap ketupat opor di hari lebaran nanti. Selamat mencoba Bun!

Baca juga:

Anti gagal! Ini resep sambal matah gurih yang mendongkrak nafsu makan

Resep Sambal Bawang Merah yang Viral, Cocok Jadi Pelengkap Makan Nasi

6 Resep Sambal Teri Paling Juara, Pas Disantap dengan Nasi Hangat!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.