Berapa lama apple watch di charge

Apple Watch 7 diklaim memiliki daya tahan baterai hingga 18 jam, tidak berbeda dengan generasi pendahulunya. Tentu saja bagi yang berharap akan ada peningkatan pada departemen baterai akan terasa mengecewakan karena berbeda dengan iPhone 13 yang performa baterainya lebih baik dari generasi sebelumnya.

Masalah baterai pada Apple Watch memang isu yang klasik bagi penggunanya, tapi bukan berarti hal ini tidak bisa disiasati. Sejak lama pengguna Apple Watch seri apa pun bisa meningkatkan daya tahan baterainya.

Buat kamu yang belum tahu caranya, simak tips berikut ini ya!

Di balik kegunaannya, ternyata memang tidak banyak pengguna perangkat Apple yang menggunaan Siri. Jika kamu adalah salah satunya, sebaiknya matikan saja fitur ini dari aplikasi Watch di iPhone kamu.

Jika Apple Watch tak pernah lepas dari pergelangan tangan kamu, sebaiknya hidupkan fitur Power Reserve. Dengan begitu kamu tetap bisa melihat waktu tanpa harus terhubung dengan iPhone.

Dengan mengaktifkan fitur ini, kamu bisa menghemat baterai. Terutama jika kamu berada di kondisi tidak terlalu sering melihat waktu, seperti misalnya ketika berada di dalam bioskop.

Untuk mengaktifkannya, kamu harus sapukan ke atas (swipe up) tampilan face pada Apple Watch untuk membuka Control Centre. Kemudian ketuk keterangan persentase baterai dan geser slider Power Reserve, akhirinya dengan ketuk Proceed.

Notifikasi yang masuk membutuhkan daya baterai. Itulah sebabnya kamu perlu mematikan fitur ini jika dianggap kurang perlu dengan melakukan setting Activity pada aplikasi Watch di iPhone dan pilih Notifications Off.

Baca juga: Baterai iPhone 13 Diklaim Paling Tahan Lama, Benarkah?

Seperti halnya pada iOS, mematikan Background App Refresh pada watchOS bisa menghemat masa pakai baterai. Ketika fitur ini dimatikan, perangkat hanya melakukan refreseh pada face saja.

Jika kamu menggunakan Apple Watch yang sudah mendukung Always On Display, matikan fitur ini bisa memperpanjang masa pakai baterai. Memang fitur ini sangat membantu, namun jika dirasa kamu tidak melihat Watch terus-menerus, sama saja kamu telah membuang daya untuk hal yang “sia-sia”.

Ketika kamu banyak bergerak di siang hari, layar Apple Watch akan menyala setiap kami kamu menggerakan pergelangan tangan. Layar yang hidup dan mati sepanjang hari bisa menghabiskan masa pakai baterai lebih cepat.

Nah, itulah tips yang bisa kamu terapkan pada penggunaan Apple Watch sehari-hari. Memang penghematan ini bisa mengurangi manfaat dari perangkat tersebut, tapi jika dirasakan ini sepadan, kenapa tidak?

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gizmologi di Google News

Seiring perkembangan teknologi dan hadirnya fitur-fitur baru pada Apple Watch, baterai adalah faktor yang penting diperhatikan.

Apple Watch sendiri memiliki beragam sensor yang akan selalu bekerja setiap saat, contohnya seperti mengirimkan notifikasi dari iPhone, mendeteksi aktivitas langkah kaki, oksigen, detak jantung, dan lain sebagainya.

Hal tersebut menyebabkan Apple Watch perlu diisi daya setiap saat agar tetap menyala dan berfungsi.

Namun, berapa lamakah daya tahan baterai pada Apple Watch?

Daya Tahan Baterai Apple Watch Series 1, 2, 3, 4, 5, 6, SE, 7

  • Apple Watch Series 7 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series SE memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series 6 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series 5 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series 4 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series 3 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series 2 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.
  • Apple Watch Series 1 memiliki daya tahan baterai selama 18 jam.

Saat ini berdasarkan pengujian yang dilakukan oleh Apple. Seluruh Apple Watch Series 1 hingga 7 serta Apple Watch SE memiliki daya tahan baterai yang sama, yakni selama sekitar 18 jam.

Meskipun sekilas tidak terdapat perbedaan sejak Apple Watch Series 1 hingga yang Series 7. Namun, sebenarnya daya tahan baterai Apple Watch meningkat seiring waktu.

Mengapa? sebab Apple berhasil mempertahankan daya tahan baterai Apple Watch Series 7 yang memiliki lebih banyak sensor dan fitur dibandingkan dengan pendahulunya.

Berapa Lama Waktu yang Diperlukan untuk Charge Apple Watch?

Pengisian daya Apple Watch Series 1, 2, 3, 4, 5, 6, dan SE membutuhkan waktu sekitar 2 jam. Sedangkan Apple Watch Series 7 yang sudah mendukung Fast Charging, dapat mengisi daya dari 0 hingga 80% dalam waktu sekitar 45 menit saja.

Untuk satu kali pengisian daya Apple Watch dapat menunjang penggunaan selama seharian penuh sampai perlu dicharge kembali.

Dalam praktik terbaiknya, kalian hanya perlu mengisi daya Apple Watch di setiap malam hari dan Apple Watch siap digunakan kembali di pagi hari.


Menghemat Baterai Apple Watch

Untuk menghemat baterai Apple Watch, kalian bisa menonaktifkan fitur-fitur seperti "Selalu Nyala", "Bangun saat Tangan Diangkat", "Segarkan App di Latar", atau "Dengarkan 'Hey Siri'".

Kalian juga dapat mengaktifkan mode "Cadangan Daya" atau "Power Reserve" yang akan membatasi Apple Watch untuk sekedar melihat waktu saja. Mode ini secara signifikan akan menghemat penggunaan daya baterai Apple Watch.

KOMPAS.com - Sebelum benar-benar dilepas ke pasar, Apple dikabarkan terus mengerjakan optimalisasi software agar bisa membuat jam tangan pintar terbaru mereka, Apple Watch, dapat beroperasi selama mungkin.

Apple disebut sedang mengusahakan agar Watch bisa bekerja selama 19 jam untuk penggunaan aktif dan pasif dalam satu kali pengisian daya. Artinya, Apple cukup puas jam tangan pintar buatannya bisa bertahan kurang dari sehari dan harus di-charge setiap hari.

Akan tetapi, menurut laporan dari seorang sumber kepada situs 9to5 Mac, setelah berbagai upaya, baterai yang ada di Apple Watch tampaknya tidak akan lebih baik dari smartwatch yang beredar belakangan ini.

Sekadar informasi, daya tahan baterai jam tangan pintar yang beredar belakangan ini adalah sekitar satu hari saja. Biasanya, sebelum mencapai 24 jam, pengguna sudah harus mengisi ulang daya baterai jam tangan pintarnya.

Menurut sang sumber tersebut, Apple sedang berusaha agar daya tahan baterai Apple Watch dapat selama 2,5 jam menjalankan  aplikasi "berat", seperti game. Sementara, untuk aplikasi standar, Apple menargetkan jam tangan pintar generasi pertamanya untuk dapat hidup selama 3,5 jam dan 4 jam untuk aplikasi fitness.

Seperti KompasTekno kutip dari PhoneArena, Jumat (23/1/2015), produk tersebut dapat hidup selama 3 jam, apabila secara terus menerus menampilkan antarmuka jam tangan. Antarmuka tersebut cukup menghabiskan daya baterai karena berupa animasi. Untungnya, layar tersebut bisa dimatikan saat tidak dibutuhkan untuk menghemat baterai.

Penyebab borosnya Apple Watch

Borosnya daya baterai Watch disebabkan spesifikasi perangkat yang cukup tinggi. Apple Watch dikatakan menggunakan prosesor bernama S1. Prosesor tersebut memiliki kemampuan nyaris setara dengan prosesor A5 yang dipersenjatai di perangkat iPod Touch generasi terbaru.

Selain itu, Apple Watch menggunakan layar "Retina" yang mampu menjalankan animasi hingga 60 frame per detik. Untuk sistem operasinya sendiri, perangkat ini disebut-sebut menggunakan iOS versi downgrade yang memiliki nama kode SkiHill.

Apple Watch sendiri diperkenalkan bersamaan dengan seri iPhone 6 pada September 2014 lalu pada sebuah acara.

Apple Watch bakal tersedia dalam dua ukuran utama. Namun, ukuran ini bisa divariasikan dengan berbagai jenis casing dan sabuk, mulai dari sabuk bahan logam hingga karet.

Apple Watch dibanderol dengan harga mulai dari 350 dollar AS atau sekitar Rp 4,3 juta.Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita berikutnya

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA